Blade Race Cup, Ajang Balap Balance Bike untuk Anak-Anak
Si Kecil bisa jadi pembalap di ajang ini!
8 Mei 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Perkembangan si Kecil tentu bisa diwarnai dengan berbagai aktivitas yang menarik dan seru. Salah satunya adalah dengan Balance Bike.
Balance Bike atau kick bike adalah sepeda tanpa rantai dan pedal yang memang dirancang untuk anak kecil. Dalam hal ini komunitas Balance Bike Depok (BLADE) akan mengadakan kompetisi Balance Bike yang dapat diikuti anak-anak.
Abdul Razak, Pengurus Balance Bike Depok menerangkan bahwa kompetisi ini nantinya dapat diikuti siapapun. Ia juga menceritakan bagaimana komunitas Blade berawal.
Berikut ini Popmama.com akan mengulas mengenai komunitas Balance Bike Depok (BLADE) yang akan segera diadakan bulan Mei ini.
Editors' Pick
Berawal dari Race Kecil, Lalu Makin Banyak Peminat
Sebelum menggelar Blade Race Cup yang akan diadakan 18 Mei nanti, Razak menjelaskan bahwa ajang balap Balance Bike memang sudah pernah diadakan pada 2023.
"Ini series pertama, di 18 Mei ini untuk di tahun 2024. Kalau di tahun 2023 kita bikin race-race kecil, sekarang kita bikin race lebih besar lagi," tuturnya.
Ia menjelaskan bahwa Blade Race Cup diadakan karena adanya banyak peminat yang berasal dari banyak tempat. Selain itu, ia juga termotivasi untuk membuat lebih banyak kategori yang lebih beragam.
"Kita buat series lebih besar dari 2023 karena kita bikin kategori yang berbeda, terus banyak peminat, terus banyak yang ayo kapan blade (nanya), terus kita juga bikin banyak piala yang lebih besar, hadiah yang lebih banyak. Itu akhirnya yang kita lebih pede bikin se-Jabodetabek," lanjutnya.
Anak 1 Tahun 8 Bulan Boleh Ikut
Dalam ajang ini, peserta yang diizinkan untuk mengikuti Blade Race Cup adalah anak yang lahir di tahun 2022.
"Kita buka di tahun kelahiran 2022 yang mungkin sekarang 1 tahun 8 bulan atau 2 tahun sudah ikut," jelasnya.
Razak menjelaskan bahwa dalam beberapa ajang sebelumnya, jumlah peserta juga lumayan banyak. Ia juga menyebut ratusan peserta yang turut mengikuti ajang balap Balance Bike berasal dari banyak daerah.
"Kita kurang lebih selama bikin race itu 300 sampai 400 peserta. Itu kita relatife se-Indonesia, beberapa ada yang dari Lampung, Kalimantan, ada yang dari Bali, terus ada yang dari Surabaya dating semua, Surabaya, Jogja, Solo," ungkapnya.