5 Cara Atasi si Kecil Bersikap Galak pada Orang Lain
Bingung deh si Kecil suka galak dan judes terhadap orang
17 Juli 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Si Kecil yang masih balita kelihatan galak maupun judes terhadap orang lain. Perilaku anak yang galak seperti suka membentak pada temannya, terkadang membuat kita khawatir karena bisa jadi ia akan dijauhi oleh teman-temannya.
Perilaku anak yang galak juga membuat Mama jadi merasa terganggu dan bingung dengan tingkah lakunya.
Apabila menghadapi masalah seperti ini, sebaiknya orangtua menghabiskan waktu bersama anak.
Sebab bisa jadi mereka sedang membutuhkan rasa aman. Mungkin saja dia sedang mengalami tekanan dari sekolah, teman bermain atau lingkungan.
Nah, pada saat seperti ini seharusnya orangtua harus memahami bahwa ada sesuatu dengan si Kecil.
Untuk mengatasi masalah tersebut, simak yuk hal apa saja yang harus Mama lakukan sebagai orangtua:
1. Tenangkan anak
Jika anak bersikap galak atau mengeluarkan kata-kata tidak pantas diiringi intonasi keras terhadap orang lain, sebaiknya orangtua mengajak anak menjauh atau menghindar dari temannya.
Bawa ia ke tempat yang tenang, kemudian tanyakan alasan dia bersikap agresif kepada orang.
Kemudian berikan penjelasan, pengarahan, bimbingan kepadanya. Katakan pada mereka bahwa berperilaku seperti itu tidak baik dan kemungkinan terjadi ia tidak disukai oleh orang.
Editors' Pick
2. Jalin komunikasi
Anak sering bersikap galak kepada siapa saja, jadi di sini sebagai orangtua perlu menjalin komunikasi yang baik dengan mereka.
Cara tersebut bisa dimulai dengan mendengarkan apa saja yang menjadi keluhan atau kekesalan mereka.
Saat mendengar keluhan anak-anak, Mama pun harus melakukannya dengan pendekatan kasih sayang dan tidak terbawa emosi.
Ketika orangtua mampu menjalin komunikasi dengan baik serta bijak, maka anak-anak bisa mengetahui bagaimana cara yang tepat untuk menyampaikan segala isi hatinya kepada orangtua.
Dengan begitu si Kecil akan menghilangkan sikap galaknya terhadap siapa saja.
Baca juga: Pengaruh Dongeng pada si Kecil Menurut Najelaa Shihab