9 Potret Kiano, Anak Baim Wong dan Paula yang Menjadi Kakak

Kiano selalu gemas ketika melihat adiknya

11 Oktober 2021

9 Potret Kiano, Anak Baim Wong Paula Menjadi Kakak
Youtube.com/Baim Paula

Kiano Tiger Wong atau yang kerap disapa Kiano merupakan anak dari pasangan artis Paula Verhoeven dan Baim Wong. Kini, ia tak lagi menjadi anak tunggal dari Paula dan Baim karena baru kehadiran adik kecilnya yang bernama Kenzo Eldrago Wong. 

Kinao sebagai seorang Kakak menyambut kehadiran adik laki-lakinya itu lahir. Ia memang telah menyayangi dan menunggu sang adik keluar dari perut Mamanya. 

Penasaran dengan potret bahagia Kiano saat bertemu Kenzo? Berikut ini Popmama.com menyuguhkan potret Kiano menjadi Kakak. Simak yuk,Ma!

1. Selama menunggu kehadiran sang adik, Kiano selalu mencium dan mengelus perut sang Mama

1. Selama menunggu kehadiran sang adik, Kiano selalu mencium mengelus perut sang Mama
Instagram.com/Paula_verhoeven

Saat seorang Mama hamil pastinya perut nampak beda, akan lebih besar. Di mata seorang anak balita, pasti hal tersebut sangat unik. Dalam keadaan seperti itu, Mama Paula mengenalkan kepada Kiano bahwa ia medang mengandung adiknya. 

Mama Paula memberi pemahaman kepada Kiano dengan bahasa yang mudah dipahami hingga akhirnya sang anak paham. Maka, selama menunggu kehadiran sang adik, Kiano selalu memegang, mengelus bahkan mencium perut besar Mamanya. Itu merupakan bentuk rasa sayang yang diberikan Kiano pada sang adik yang belum terlihat. 

2. Menemani Mama Paula mengambil tindakan

2. Menemani Mama Paula mengambil tindakan
Instagram.com/Paula_verhoeven

Tak hanya menemani masa-masa kehamilan sang Mama, Kiano pun menemani sang Mama untuk mengambil tindakan ketika ingin lahiran lho. 

Saat sampai di rumah sakit, Papa Baik, Kiano dan semua yang mengantar melakukan antigen terlebih dahulu. Setelahnya, semua menemani Mama Pula masuk ke ruang tindakan. 

Ketika Mama Paula sudah berada di ruang perawatan untuk proses persalinan. Semua menunggu di depan sambil memanjatkan banyak doa. 

3. Khawatir ketika menunggu Mama Paula selesai menjalani proses lahiran

3. Khawatir ketika menunggu Mama Paula selesai menjalani proses lahiran
Instagram.com/Baimwong

Menunggu seorang perempuan atau Mama lahir memang bukanlah hal yang biasa. Terkadang terlintas dipikiran, apakah adiknya akan baik-baik saja? apakah Mama pun akan baik-baik saja? dan pertanyaan lainnya. 

Hal itu pun dirasakan oleh Baim. Ia sempat merasa cemas. Namun, keberadaan Kiano yang menggemaskan nyatanya menenangkan hati Papa Baim lho. Ia memberikan pelukan kepada Papa Baim agar lebih tenang. 

Setelah menunggu beberapa saat, akhirnya proses persalinan selesai dan Mama Paula serta adiknya Kiano pun selamat.

Papa Baim dan Kiano langsung senang bukan main. Hal itu terlihat jelas dalam ekspresi wajah yang mereka tunjukkan.

Editors' Pick

4. Momen bahagia dan haru, Kiano pertama kali melihat sang adik

4. Momen bahagia haru, Kiano pertama kali melihat sang adik
Instagram.com/kianotigerwong

Beberapa jam setelah proses persalinan, Papa Baim dan Kiano menghampiri sang adik. Kiano menunjukkan senyum tipisnya saat pertama kali bertemu adik laki-lakinya.

Setelah beberapa jam kemudian, Kiano diizinkan untuk mendekat kepada sang adik. Ia memperhatikan wajah sang adik dengan seksama dan menciumnya. Gemas sekali ya! 

5. Sudah membiasakan diri memanggil Kakak sebelum sang adik lahir

5. Sudah membiasakan diri memanggil Kakak sebelum sang adik lahir
Youtube.com/Baim Paula

Sebelum sang adik lahir, Mama Paula dan Papa Baik sudah memberi tahu bahwa Kiano akan memiliki adik dan ia menjadi seorang Kakak. Hal itu pun membuat keduanya memanggil Kiano dengan sebutan Kakak sehingga Kiano pun mengikutinya. 

Kini, sang adik sudah lahir, Kiano benar-benar menjadi seorang Kakak. Bukan hanya sekadar panggilan, semoga Kiano bisa menjadi sosok Kakak yang baik untuk adiknya.

6. Untuk menjadi seorang Kakak, Kiano telah dilatih mandiri

6. menjadi seorang Kakak, Kiano telah dilatih mandiri
Instagram.com/Kianotigerwong

Mengajarkan anak untuk mandiri sejak dini memang sangatlah bagus. Nantinya, sang anak akan memiliki rasa tanggung jawab dan disiplin, lebih percaya diri, memiliki inisiatif yang tinggi untuk melakukan sesuatu serta manfaat lainnya. 

Mama Paula dan Papa Baim pun sudah mulai mengajarkan Kiano mandiri sejak dini lho, salah satunya dengan membiarkan buah hatinya makan sendiri. Meskipun berantakan, Mama Paula dan Papa Baim pun tetap membiarkannya. 

Semoga hal-hal yang dilatih oleh Mama dan Papa membuat kiano menjadi anak yang mandiri dan bisa membuatnya menjadi sosok Kakak yang sangat baik untuk adiknya. 

7. Mengajarkan ibadah pada anak sejak dini untuk memupuk keimanan dalam diri

7. Mengajarkan ibadah anak sejak dini memupuk keimanan dalam diri
Instagram.com/Baimwong

Tak ada aturan dan waktu tetap kapan orangtua harus mengajarkan ibadah pada anak. Semakin cepat semakin baik. Contohnya saja Papa Baik dan Kiano. Walaupun belum bisa fokus untuk salat dan membaca bacaan salat, Papa Baim tak henti untuk mengajak anak kesayangannya itu untuk salat bersamanya. 

Kiano yang berada di samping Papa Baim mengikuti gerakan-gerakan salat yang dilakukan oleh sang Papa. Hingga akhirnya ia hafal dan ketika tak ada Papa Baim ia bisa melaksanakan salat sendiri. 

Semoga semakin hari, salat Kiano semakin baik dan bisa menjadi anutan untuk adiknya kelak.

8. Supel dan humble dengan orang lain

8. Supel humble orang lain
Youtube.com/Baim Paula

Kiano yang selalu ceria termasuk seorang anak yang supel dan humble saat bertemu orang baru dan berada di keramaian. Ia tidak merasa canggung dan takut. Contohnya saja saat ia pertama kalinya mencoba untuk shooting iklan. Ia dengan aktif ke sana ke mari bertemu dengan banyak orang. 

Semoga nantinya pun bisa lebih semakin ceria jika bermain dengan adiknya, Kenzo. 

9. Sebelum Kenzo lahir, Kiano sudah sangat menyukai dan menyayangi anak kecil

9. Sebelum Kenzo lahir, Kiano sudah sangat menyukai menyayangi anak kecil
Youtube.com/Baim Paula

Kiano tumbuh dengan banyak kasih sayang dari kedua orangtuanya sehingga ia pun sering menebarkan perasaan sayang kepada orang lain. Salah satunya adik sepupunya Razka. 

Setiap melihat Razka, Kiano pasti gemas sendiri. Ia selalu ingin mengelus pipi Razka dan menciumnya. 

Wah sweet banget ya Kakak Kiano. Semoga rasa sayang itu pun tercurah untuk Kenzo dan tumbuh menjadi kakak beradik yang hebat serta membanggakan kedua orangtua.

Baca juga:

The Latest