10 Ide Kado untuk Ulang Tahun Pertama Anak
Contek ide kado ini yuk! Di jamin bikin si Kecil makin pintar
4 Juni 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ma, suka bingung nggak sih jika diundang ke ulangtahun anaknya teman, mau menghadiahkan apa? Terutama untuk anak yang masih berumur 1 tahun.
Kadang yang terpikir hanya mainan atau baju.
Beli mainan sekalipun, terkadang kita hanya asal beli tanpa melihat manfaat dari mainan itu sendiri.
Padahal mainan yang dijual di luar sana memiliki fungsi dan manfaat sendiri lho untuk tumbuh kembang anak.
Nah, daripada bingung, coba yuk simak rangkuman Popmama.com berikut ini.
Mama bisa cari inspirasi kado ulang tahun untuk anak umur 1 tahun disini. Kado yang Mama berikan jadi bermanfaat dan tidak mubazir deh.
1. Buku bacaan bisa menjadi kado untuk anak 1 tahun
Jika budget yang Mama miliki terbatas, membeli buku bacaan adalah kado yang paling tepat.
Mama bisa mencari buku yang memiliki banyak gambar dibandingkan cerita. Board book akan lebih baik, supaya tidak mudah sobek karena terkadang anak kecil masih belum bisa mengontrol tenaganya.
Buku pengenalan berbagai macam benda, hewan, buah, adalah buku yang pas. Karena di umur ini mereka sedang belajar mengenali berbagai hal dan belajar banyak kosakata baru.
2. Sepatu untuk anak yang baru belajar jalan
Umur 1 tahun adalah umur dimana si Kecil baru belajar berjalan. Maka hadiah sepatu tentu menjadi kado yang paling berguna untuk mereka.
Cari sepatu yang paling nyaman dengan sol yang masih lentur, tidak keras dan kaku. Karena saat baru belajar berjalan kaki si Kecil masih butuh penyesuaian dengan tanah yang dipijaknya.
3. Mainan menyortir dan menyusun bantu melatih motorik
Untuk melatih motorik serta logika, mainan berupa menyortir dan menyusun adalah mainan yang tepat.
Mama bisa membelikan mainan berupa balok atau sorting toys seperti pada gambar.
4. Tempat makan atau minum yang lucu
Memberikan kado tempat makan atau tempat minum yang lucu juga sangat menarik loh mom. Di umur 1 tahun, biasanya anak mulai susah makan. Mereka sudah mengerti rasa dan lebih mudah bosan.
Nah, dengan tempat makan atau minum yang lucu, hal itu dapat mengalihkan perhatiannya dan membuat mereka menjadi lebih semangat makan.
Editors' Pick
5. Mainan untuk di kamar mandi
Membeli mainan untuk di kamar mandi, selain bisa membuat kegiatan seru saat mandi, juga bisa membantu anak yang sulit mandi jadi mau mandi.
Cocok untuk anak yang suka sulit diajak mandi.
6. Baby walker bantu anak 1 tahun lancar berjalan
Bagi anak yang belum bisa berjalan atau masih tertatih-tatih saat berjalan, menghadiahkan baby walker dapat menjadi alternatif yang keren nih, Ma.
Biasanya pada baby walker juga dilengkapi mainan sehingga membuat mereka lebih tertarik untuk belajar berjalan.
Jangan sampai salah memilihkan baby walker ya, karena ada tipe baby walker yang tidak dianjurkan oleh dokter karena bisa membuat kaki menjadi O. Pilih baby walker seperti di gambar, yang harus di dorong dorong oleh si Kecil.
7. Kiddy pool atau ban berenang
Berenang merupakan olahraga yang baik bahkan bagi batita sekalipun. Berenang dapat membantu motorik kasar bayi dan batita berkembang menjadi lebih baik, dan tentu merupakan aktivitas menyenangkan.
Untuk mendukung hal tersebut, Mama bisa menghadiahkan ban berenang atau sekedar kolam buatan untuk mereka bermain air.
8. Mainan musik latih motorik halus
Musik sangat baik untuk perkembangan otak kanan bayi dan batita. Untuk umur satu tahun Mama bisa membelikan mainan berbentuk piano, drum, atau alat musik lainnya.
Selain suara dan lagu yang menarik, biasanya ada tombol-tombol yang bisa mereka tekan atau pukul. Hal ini sekaligus bisa melatih motorik halusnya.
9. Krayon berguna untuk aktivitasnya
Menggambar juga menjadi aktivitas menyenangkan sekaligus dapat melatih motorik halus. Mama bisa menghadiahkan krayon untuk belajar menggambar.
Tapi perhatikan ya Ma, beli lah krayon yang bahannya aman untuk anak kecil. Karena anak umur 1 tahun masih suka memakan barang-barang yang dipegangnya.
10. Boneka akan jadi teman baik anak 1 tahun
Boneka tidak hanya kado yang cocok untuk anak perempuan, tapi bisa juga untuk anak laki-laki.
Sekarang, boneka pun sudah bermacam bentuk dan keunikan tersendiri. Seperti boneka binatang yang bisa mengeluarkan suara aslinya, atau musik. Ada juga yang bisa bergerak atau berjalan.
Nah, setelah mengetahui referensi di atas Mama tidak perlu bingung lagi untuk membelikan kado bagi anak yang berulangtahun pertama.
Ide ini pun juga bisa sebagai referensi kado bagi si Kecil ketika nanti berulangtahun pertama.
Baca juga:
- 5 Jenis Mainan Edukasi untuk Anak 2 Tahun Beserta Manfaatnya
- 5 Pilihan Mainan Edukasi Anak 1 Tahun yang Perlu Dibeli
- Orangtua Perlu Membangun Imajinasi Anak-Anak Melalui Permainan Kreatif