5 Alasan Pentingnya Pendidikan Karakter pada Anak Usia Dini
Membangun pondasi yang positif bagi kehidupan anak di masa mendatang
30 Oktober 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Usia dini adalah usia emas di mana perkembangan otak anak berkembang dengan sangat pesat. Inilah yang menjadi alasan para ahli mengatakan masa-masa ini disebut sebagai golden age.
Pada usia ini pendidikan karakter sangat penting diberikan, karena akan lebih mudah membentuk karakter balita yang akan menjadi dasar yang kuat hingga saat ia dewasa nanti.
Menanamkan pendidikan karakter pada anak sejak usia dini bertujuan agar anak bisa menerapkan berbagai hal-hal yang baik dalam kehidupan sehari-harinya. Pendidikan ini juga sangat penting untuk membentuk moral dan akhlak anak.
Tak hanya itu saja, ada beberapa hal lainnya yang membuat pendidikan karakter ini juga penting bagi balita.
Berikut Popmama.com telah merangkum 5 alasan pentingnya pendidikan karakter pada anak usia dini, di bawah ini!
1. Menciptakan karakter yang baik dan menunjukkan nilai positif pada sesama
Secara umum, pendidikan karakter pada anak usia dini memiliki fungsi untuk membentuk karakter anak. Maka itu, pemberian pendidikan yang baik pada si Kecil berguna untuk menciptakan karakter yang baik pula.
Pendidikan karakter sejak usia dini bekerja dengan mengembangkan potensi nurani anak, yang akhirrnya membentuk akhlak dan moral yang baik. Pendidikan ini dapat mengembangkan potensi hati atau kalbu sehingga anak dapat menunjukkan nilai positif kepada sesama.
Diharapkan anak sejak usia dini dapat menerapkan nilai-nilai budaya dan juga karakter bangsa Indonesia.
Editors' Pick
2. Mengembangkan kebiasaan atau perilaku baik sesuai nilai-nilai universal
Selain untuk mengembangkan potensi nurani, pendidikan karakter juga bermanfaat untuk mengembangkan kebiasaan atau perilaku. Pendidikan ini bertujuan untuk membiasakan anak melakukan berbagai hal yang terpuji sejak usia muda.
Anak juga diharapkan dapat berperilaku baik sesuai dengan nilai-nilai yang berlaku secara universal.
Tak hanya itu saja, dengan memberikan pendidikan karakter sejak usia dini, Mama juga dapat mengembangkan kebiasaan pada anak untuk melakukan tradisi budaya bangsa yang religius berdasarkan keyakinan yang dianut.