7 Tanggung Jawab Mengasuh Anak yang Sebaiknya Mama Alihkan Pada Papa
Wah, Mama bisa minta tolong Papa, nih!
6 Agustus 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Memastikan proses tumbuh kembang Si Kecil berjalan dengan lancar dan positif memanglah merupakan tugas dan tanggung jawab Mama sebagai orangtua yang mengandung dan melahirkannya.
Akan tetapi, fakta ini tidak membuat Papa lepas dari kewajiban untuk turut berkontribusi. Dilansir dari laman babygaga.com, setidaknya ada 7 tanggung jawab mengasuh anak yang sebaiknya turut Mama berikan pada Papa.
1. Morning call duty
Pagi hari haruslah menjadi sambutan hangat yang memotivasi kerja sama antara Mama dan Papa sebagai orangtua dalam mengurus Si Kecil. Hal ini dapat ditandai dengan tugas di pagi hari yang disebut dengan istilah “Morning Call Duty.”
Benar sekali, Ma! Mama sebaiknya memotivasikan Papa untuk semangat berkontribusi dalam mengasuh anak sejak pagi hari dengan memberikan tugas-tugas kecil seperti, membangunkan si Kecil dan mengemongnya dengan manja sebelum ditinggal Papa untuk bekerja di kantor.
2. Membantu kebutuhan tambahan
Sebagaimana yang telah disebutkan sebelumnya, tugas dan tanggung jawab Papa dalam berkontribusi mengurus anak memang sebaiknya mengacu pada hal-hal kecil. Pasalnya, Papa akan bekerja seharian penuh untuk mencari nafkah.
Hal ini dapat ditandai dengan Mama meminta bantuan kepada Papa untuk mempersiapkan atau memperlengkapi kebutuhan tambahan untuk Mama mengurus anak. Sebagai contoh, minta Papa persiapkan alat mandi sebelum Mama memandikan si Kecil. Ide bagus, bukan?
Editors' Pick
3. Ikut mengganti popok
Berbicara mengenai hal kecil lainnya, Mama dapat melakukannya dengan mengalihkan tugas mengganti popok yang tentu saja tidak sulit. Hal ini dapat dijadikan sebagai pelajaran yang baik sekaligus menggemaskan untuk Papa.
Bahkan, tahukan Mama? Para Papa dari artis Hollywood turut diketahui turut diberikan tugas tersebut oleh para istri.
Sebagai contoh, dilansir dari NBC’s Today Showback pada 2016 Ryan Reynolds yang mengaku bangga melakukan tugas mengganti popok untuk anaknya.
4. Membantu urusan dapur
Sebelumnya kami menyarankan Mama untuk mendorong Papa membantu Mama dalam mempersiapkan kebutuhan yang menunjang aktivitas mengurus Si Kecil. Hal ini dapat dilakukan secara khusus mengenai urusan dapur, Ma.
Jika Papa tidak bisa memasak, Mama cukup miminta pertolongan kepada Papa untuk mempersiapkan beberapa peralatan dapur yang dibutuhkan.
Selain itu, Mama juga bisa meminta Papa untuk ikut mempersiapkan bahan makanan seperti mencuci sayur, memotong bahan makanan dan semacamnya.
Hal ini bisa membuat Papa mengerti posisi Mama sebagai seorang perempuan sekaligus Ibu Rumah Tangga yang pekerjaannya tidak sesederhana sebagaimana yang terlihat.
Selain itu, sibuk di dapur dapat membuat kalian semakin dekat, lho! Pasti menggemaskan deh!
5. Menjaga anak secara bergantian
Secara khusus untuk Mama yang turut bekerja sebagaimana Papa juga bekerja untuk mencari nafkah, kalian tentu saja harus melakukan perencanaan terkait pembagian jadwal untuk menjaga dan mengurus si Kecil yang akan berada di rumah.
Hal ini dapat dilakukan dengan menyimak masing-masing jam kerja Papa dan Mama dan melakukan pembagian jadwal secara adil.
Jangan lupa, buat catatan khusus untuk masing-masing terkait hal-hal yang wajib dilakukan dalam mengurus anak mama.
6. Meredakan tangisan Si Kecil
Anak mama memanglah masih kecil sehingga tidak aneh, si Kecil sering kali menangis untuk hal-hal sederhana sekalipun.
Tentu, dalam hal ini, Mama wajib meredakan tangisan si Kecil dengan sabar melalui cara-cara yang sesuai dengan kondisi mentalnya.
Nah, hal ini dapat Mama alihkan kepada Papa! Pasalnya, membuat Papa berkontribusi dalam meredakan tangisan si Kecil akan membuat Papa semakin dekat dengan anak tercinta. Hubungan psikologis akan terbangun dan ini merupakan poin positif.
7. Memberi kejutan di hari ulang tahun anak
Terakhir, Mama sebaiknya memastikan bahwa Papa tidak pernah lupa pada keberadaan si Kecil di tengah kesibukannya di dunia kerja. Hal ini ditandai dari bagaimana Papa menunjukkan kesadarannya pada hari-hari penting si Kecil seperti hari ulang tahun.
Yuk, dorong Papa untuk berkontribusi dalam menyiapkan pesta perayaan ulang tahun. Terlebih lagi, pastikan Papa turut hadir dalam memberikan kejutan khusus di hari ulang tahun anak maam yang akan dikenangnya seumur hidupnya ke depan.
Sekarang, Mama sudah mengetahui apa-apa saja yang sebaiknya dilakukan oleh Papa sebagai bagian dari kontribusi mengurus si Kecil. Yuk, tingkatkan kerja sama di antara kalian berdua demi membangun keluarga yang bahagia.