Eksklusif: Lahir Lebih dari 4 Kilogram, Ini Cara Tika Bravani Menjaga Nutrisi Kalam Anak Pertamanya
Begini cara Mama Tika menjaga nutrisi Kalam sejak di dalam kandungan hingga sekarang
10 April 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Merawat dan menjaga buah hati tentu kewajiban setiap orangtua. Begitu pun bagi pasangan selebriti, Tika Bravani dan Dimas Aditya yang kini resmi menjadi orangtua dari Kalam Mahandika Jusuf.
Lahir pada 6 Februari 2020 lalu, saat ini Kalam sudah genap berusia 1 tahun nih, Ma. Kalam sendiri diketahui lahir dengan berat lebih dari 4 kilogram dan tumbuh menjadi si Kecil yang aktif dan sehat.
Melalui wawancara eksklusif, selebriti sekaligus Millennial Mama of The Month April 2021 dari Popmama.com, Tika membagikan kisahnya melahirkan anak dengan berat lebih dari 4 kilogram serta bagaimana ia menjaga nutrisi Kalam sejak dalam kandungan hingga genap berusia 1 tahun.
"Padahal makan semua udah diganti jadi sayur, beras merah, nggak ada makanan manis-manis, es. Itu tuh udah dipantang, tapi memang kenaikan perbulannya itu Kalam entah kenapa udah 500 gram gitu," jelasnya.
Lantas, bagaimana Tika Bravani menjaga asupan nutrisi Kalam saat masa kehamilan hingga tumbuh menjadi anak yang aktif dan sehat seperti sekarang ini? Berikut Popmama.com rangkum cerita lengkapnya.
1. Melalui proses lahiran caesar, Tika sempat lakukan diet hamil
Melahirkan bayi dengan berat badan besar atau Makrosomia, Tika pun melahirkan buah hati pertamanya melalui proses lahiran caesar. Meski demikian, Tika mengaku tak alami komplikasi akibat Makrosomia sehingga Kalam lahir dengan aman dan lancar.
Memiliki berat badan janin yang besar, Tika juga mengaku sempat melakukan diet kehamilan yaitu dengan diet karbo untuk menjaga berat badan sang anak agar tidak semakin membesar.
"Cuma makan buncis doang, daging, ikan, nasinya diganti. Pengen nangis tau nggak sih, karena kan pengennya tuh aduh rujak enak nih, es cokelat enak nih. Nyobain cuma seseruput doang tapi kenapa gede juga (anaknya)," ungkapnya.
Meski awalnya merasa gregetan lantaran sudah melakukan diet serta mengurangi porsi makan, Tika mengaku dirinya tetap bersyukur atas kelahiran Kalam yang sehat hingga memasuki usia 1 tahun sekarang ini.
Editors' Pick
2. Cara Tika menjaga nutrisi Kalam ketika masih di dalam perut
Beberapa penyebab bayi lahir besar atau Makrosomia sendiri diantaranya adalah faktor genetik atau keturunan, pola makan Mama yang salah saat hamil, serta melewati jadwal HPL (Hari Perkiraan Lahir).
Dari penyebab Makrosomia, Tika mengaku Kalam lahir dengan berat 4,3 kilogram lantaran faktor keturunan dari keluarganya yang memang memiliki riwayat lahir besar. Seperti yang disebutkannya, sang suami lahir dengan berat 4,1 kilogram, sementara ia sendiri lahir 3,9 kilogram.
"Jadi memang keluarganya tuh pada gede-gede," ungkap Tika menjelaskan. Sehinggal hal ini membuat dirinya harus menjaga asupan nutrisi selama hamil dengan mengganti makanan yang lebih sehat dan dengan porsi yang tidak berlebihan.