Kisah Umar, Balita yang Ingin Bertemu Ariel NOAH dan Berhasil Terwujud
Mengidolakan Ariel NOAH sejak kepergian Papanya, Umar akhirnya bisa bertemu dengan idolanya
1 Juni 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Nama Ariel NOAH rupanya tak hanya digandrumi oleh orang dewasa saja nih, Ma. Bahkan, anak usia balita pun banyak yang terpikat dan mengidolakannya. Salah satunya adalah Umar, balita berusia 2,5 tahun yang viral di media sosial.
Nama balita tersebut belakangan memang tengah ramai dikalangan netizen. Pasalnya, setelah kepergian mendiang Papanya beberapa bulan lalu, balita tersebut tiba-tiba saja mengidoalakan Ariel dan merengek ingin bertemu serta bernyanyi dengan sang idola.
Impian Umar untuk bertemu idolanya pun kini berhasil terwujud. Melalui media sosial pribadi milik Ariel, ia membagikan momen pertemuannya dengan penggemarnya yang masih berusia 2,5 tahun tersebut.
Lantas, seperti apa kisah haru Umar yang akhirnya bertemu dengan Ariel NOAH? Berikut Popmama.com rangkumkan informasi selengkapnya.
1. Ingin bertemu Ariel NOAH dan nyanyi bersama
@prasetyambrata Namanya Umar. Usianya 2.5 tahun. Sejak ditinggal wafat ayahnya lima bulan lalu, seperti kehilangan sosok yang selama ini memenuhi kebutuhan kasih sayang dan energi maskulin. Entah mengapa akhir-akhir ini ia begitu mengidolakan @ARIEL NOAH @Ariel Noah … ia ingin ketemu Om Ariel di dalam dunianya. Semoga berita ini sampai kepada Om Ariel… #arielnoah#fyp
♬ original sound - Prasetya M Brata - Prasetya M Brata
Bagi Mama yang belum mengenal Umar, ia adalah seorang balita berusia 2,5 tahun yang tengah viral di jagat maya lantaran mengidolakan Ariel NOAH.
Namanya viral lewat salah satu unggahan TikTok milik @prasetyambrata yang perlihatkan dirinya merengek ingin bertemu dan bernyanyi bersama Ariel NOAH.
"Mau ke rumah Om Ariel, mau nyanyi," ucap lelaki kecil itu ketika ditanya oleh sang Mama.
Dalam unggahan tersebut, pemilik akun menjelaskan bahwa sejak ditinggal wafat oleh sang Papa beberapa bulan lalu, Umar seperti kehilangan sosok yang selama ini memenuhi kasih sayang dan energi maskulin dari seorang papa.
"Entah mengapa akhir-akhir ini ia begitu mengidolakan @ARIEL NOAH @Ariel Noah … ia ingin ketemu Om Ariel di dalam dunianya. Semoga berita ini sampai kepada Om Ariel…" tulis pemilik akun dalam unggahannya yang langsung mencuri perhatian netizen.
Editors' Pick
2. Menirukan Ariel NOAH saat tampil di atas panggung
Masih dari video yang diunggah oleh pemilik akun @prasetyambrata, dalam video tersebut juga diperlihatkan bagaimana Umar yang menirukan gaya Ariel saat tampil di atas panggung.
Seperti diketahui bersama bahwa seorang penyanyi membutuhkan in ear yang terpasang di telinga mereka saat tampil di atas panggung. Umar pun yang kerap melihat Ariel mengenakan in ear langsung menirukan hal tersebut nih, Ma.
Ketika ditanya sang Mama seperti siapa dirinya mengenakan sesuatu yang telinganya, balita berusia 2,5 tahun itu pun lantang menjawa seperti Om Ariel.
Bahkan, ia juga tak malu menunjukkan rasa sayangnya pada sang idola dengan berkata "Abang sayang banget sama Om Arie, abang pengin ketemu Om Ariel."
Video tersebut pun langsung dibanjiri komentar oleh netizen yang menyebutkan akun milik Ariel NOAH agar Umar bisa mewujudkan impiannya bertemu dengan sang idola.
3. Impiannya bertemu Ariel NOAH pun terwujud
Tak butuh waktu lama baginya, kini Umar berhasil bertemu dengan Ariel NOAH dan diajak oleh idolanya untuk mengunjungi studio tempatnya memproduksi lagu-lagu yang banyak disukai oleh penggemar.
Dalam video yang beredar di media sosial, pelantun lagu 'Bintang di Surga' itu membawa Umar untuk berkeliling ke setiap sudut studio sembari memperkenalkan rekan kerjanya yang turut membantunya selama berkarier di dunia musik.
Tak hanya itu saja, penyanyi dan Papa satu orang anak itu juga memberikan hadia kepada Umar berupa ukulele dan kaus yang telah diberi tanda tangan olehnya. Hal ini pun membuat banyak penggemar lain merasa terharu dan ikut senang karena melihat Umar bisa mewujudkan impiannya bertemu sang idola.
4. Diajak bernyanyi di studio
Jika dalam video yang viral sebelumnya disebutkan bahwa Umar sangat ingin bertemu Ariel untuk bisa nyanyi dengan idolanya, impian tersebut pun berhasil diwujudkan oleh Ariel dengan memboyong Umar ke dalam ruang rekaman.
Sembari menggendong lelaki kecil tersebut, Ariel membiarkan Umar bernyanyi di depan microphone yang biasanya ia gunakan untuk rekaman lagu.
Namun, momen yang lucu dan membuat Ariel tertawa adalah ketika Umar bernyanyi tetapi microphone tersebut tidak mengeluarkan suara sama sekali.
"Kok nggak ada suaranya," ujar Umar sembari memegang microphone tersebut yang berhasil membuat Ariel tertawa melihat tingkah lucunya.
5. Umar tersipu malu saat dinyanyikan langsung oleh Ariel NOAH
@arielnoahfan Akhirnya umar ketemu idolanya #arielnoah#fyp
♬ suara asli - Ariel Noah - Ariel Noah
Selain berkesempatan main ke studio tempat Ariel memproduksi lagu, Umar juga berhasil mewujudkan impiannya untuk mendengar langsung sang idola bernyanyi di hadapannya.
Dalam video tersebut, Ariel yang membawa gitar miliknya langsung memainkan lagu 'Tak Bisakah' sembari menyanyikan lagu tersebut di hadapan penggemarnya yang baru berusia 2,5 tahun tersebut.
Seperti malu-malu ketika dinyanyikan secara eksklusif di hadapannya, Umar pun langsung memutarkan badannya ke belakang yang lagi-lagi membuat Ariel tertawa melihat tingkah lucunya.
Setelah diajak bernyanyi bersama, Ariel juga mengajak lelaki kecil itu ke sebuah ruangan miliknya yang berisikan berbagai koleksi gundam. Umar pun nampak kegirangan karena impiannya untuk pergi bertemu sang idola berhasil terwujud.
Keseruan Umar bersama Ariel NOAH pun diakhiri dengan pelukan hangat yang diberikan Ariel untuk penggemar ciliknya tersebut. Sembari memeluk Umar, Ariel pun berkata, "Nanti kita ketemu lagi ya."
Baca juga:
- 8 Foto Ariel Noah Merancang Meja Studio Baru, Kreatif dan Produktif
- 9 Anak Artis yang Sudah Beranjak Remaja, Ada Putri dari Ariel Noah!
- 7 Potret Alleia Anata Irham, Anak Ariel NOAH yang Beranjak Remaja