4 Amalan untuk Anak Kecil agar Hidupnya Diberkahi Allah SWT

Membaca surat Al-Qur'an secara rutin melatih anak untuk cepat ingat juga

23 November 2024

4 Amalan Anak Kecil agar Hidup Diberkahi Allah SWT
Freepik/rawpixel.com

Setiap orangtua tentu menginginkan anaknya tumbuh menjadi pribadi yang baik, penuh kasih sayang, dan hidup penuh keberkahan. Anak adalah anugerah sekaligus amanah yang harus dijaga dengan sebaik-baiknya.

Dengan menanamkan nilai-nilai agama sejak dini menjadi salah satu cara untuk memastikan mereka tumbuh dalam kebaikan dan menjadi pribadi yang bermanfaat bagi sesama. Konon ada amalan-amalan tertentu untuk anak kecil agar hidupnya diberkahi Allah SWT.

Berikut Popmama.com rangkum amalan untuk anak kecil agar hidupnya diberkahi Allah SWT.

1. Doa agar anak banyak berkah dan dijauhkan dari bahaya

1. Doa agar anak banyak berkah dijauhkan dari bahaya
Freepik/Rawpixel.com

Surat Al-Qadr yang berarti "kemuliaan", ini adalah surah ke-97 dalam Al-Qur'an. Surat Al-Qadr terdiri atas 5 ayat dan termasuk golongan Makkiyah karena diturunkan di Mekkah.

Menurut para mufassir, Kitab Al-Qur'an mulai diturunkan pada Lailatul Qadr meski tiada kata Al-Qur'an dalam keseluruhan surah ini.

Salah satu keutamaan surat Al-Qadr adalah dapat dirahmati oleh para malaikat. Keutamaan lainnya sura ini yaitu sebagai wasilah doa keselamatan tempat penyimpanan. Selain itu juga doa agar memperoleh keberkahan dari benda-benda dan kemanfaatan dari hasil bumi.

Agar anak mendapatkan berkah di masa depan, orangtua bisa membacakan surat Al-Qadr 3x sembari memegang kepalanya. Ketika orangtua mengulang surat ini secara rutin anak juga lama-lama akan sadar dan belajar mengucapkannya sendiri.

Editors' Pick

2. Membacakan kumpulan surat ini untuk meminta ketenangan

2. Membacakan kumpulan surat ini meminta ketenangan
Freepik/Rawpixel.com

Ada beberapa surat di Al-Qur'an yang dipercaya bisa memberikan ketenangan hati. Konteksnya untuk anak adalah membuatnya tidak gampang tantrum dan lebih bisa mendengarkan orangtua.

Salah satunya dengan membacakan surat Al-Insyirah. Salah satu keutamaan surat ini membuat kehidupan yang dijalani menjadi lebih tenang, damai, dan tentram karena permasalahan hidup akan diberi kemudahannya.

Bacakan surat Al-Insyirah di dadanya, lalu usap kepala si Kecil sambil membacakan dua lafaz asmaul husna yakni As-Syahid dan Al-Bari sebanyak masing-masing 7x.

3. Mengirim Al-Fatihah untuk anak setiap habis salat 5 waktu

3. Mengirim Al-Fatihah anak setiap habis salat 5 waktu
Freepik/brgfx

Selanjutnya amalan yang bisa dilakukan sebagai bentuk ikhtiar doa orangtua adalah mengirim Al-Fatihah.

Dengan rutin mengirim Al-Fatihah sebagai bentuk afirmasi dan doa agar ia menjadi anak saleh/salehah, berbakti kepada orangtua, diberi ilmu bermanfaat, kebaikan, kesehatan, keberkahan, keselamatan, kesuksesan, dan keberuntungan dunia-akhirat.

Biasakan mengirim Al-Fatihah untuk anak setiap sehabis salat 5 waktu. Lalu diikuti dengan ucapan: Ilaa ruuhi wal jasadi (sebut nama lengkap anak) bin/binti lalu sebut nama ayahnya. Ulang selama 7x.

4. Membaca surat Al-Fatihah sebelum anak tidur

4. Membaca surat Al-Fatihah sebelum anak tidur
Pexels.com/Kristina Paukshtite
Ilustrasi

Keutamaan Al-Fatihah adalah bisa melindungi orang yang melafalkannya. Oleh karena itu surat ini disebut sebagai ummul kitab. Hal ini karena surat tersebut merupakan awal dari susunan kitab suci Al-Qur'an, sebagai inti Al-Qur'an.

Oleh karenanya banyak sekali keutamaan dari surat ini. Untuk orangtua bisa mengamalkan dengan membacakan atau membaca surat Al-Fatihan bersama anak sebanyak 21x sebelum tidur. Kemudian usap dan tiup ke ubun-ubunnya si Kecil 3x.

Amalan ini dipercaya mampu menjauhkan anak dari kesialan, musibah dan akan mendapatkan nasib bagus.

Itulah tadi amalan untuk anak kecil agar hidupnya diberkahi Allah SWT. Pada hakikatnya membaca surat-surat Al-Qur'an memang memiliki manfaat baik dan menenangkan hati, sekaligus menjadi doa untuk anak.

Baca juga:

The Latest