Viral! Anak 3 Tahun Diduga Dibuang Orangtua di Belakang Pom Bensin
Anak di Kalimantan itu ditemukan masyarakat lemas kena gizi buruk dan luka-luka
2 November 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Viral seorang anak berusia sekitar 3 tahun ditemukan disemak belukar di Jalan Soekarno, Lingkar Luar, Kota Sampit, Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah. Balita tersebut mengalami gizi buruk dan banyak luka memar.
Anak tersebut langsung ditolong masyarakat dan dilarikan ke pusat kesehatan terdekat. Ia diduga sengaja dibuang oleh orangtuanya. Hingga kini orangtua yang diduga membuang anak tersebut masih belum ditemukan.
Berikut Popmama.comrangkum anak 3 tahun diduga dibuang orangtua di belakang pom bensin.
Editors' Pick
1. Balita itu ditemukan di semak-semak belakang pom bensin
Masyarakat sekitar menemukan seorang balita berusia 3 tahun di sebuah semak-semak di belakang SPBU jalan Tjilik Riwut KM 8, Sampit Kalimantan Tengan pada Rabu 1 November 2023.
Anak berusia 3 tahun itu berjenis kelamin perempuan. Saat ditemukan balita itu mengenakan kaus merah lengan panjang dengan celana hitam. Ia terbaring lemah di antara semak-semak belukar.
2. Ditemukan dalam keadaan gizi buruk dan luka memar
Anak yang kurang lebih berusia 3 tahun itu ditemukan sendirian dalam kondisi lemah. Selain itu ditemukan luka-luka memar di sekujur tubuhnya.
Balita tersebut juga saat ditemukan memiliki raut wajah yang sedih. Video berdurasi kurang dari 1 menit itu langsung mendapat banyak komentar. Netizen menyebut orangtua dari anak tersebut biadab.
3. Anak tersebut langsung dilarikan ke rumah sakit
Penemuan anak berusia 3 tahun di semak-semak itu langsung mendapat banyak perhatian. Anak itu terlihat kurang terurus dan diduga memang orangtuanya sengaja melakukan hal itu.
Setelah ditemukan oleh warga setempat anak itu langsung dibawa ke rumah sakit RSUD dr Murjani Sampit. Hingga kini orangtua yang diduga membuang anak tersebut belum ditemukan.
Itulah tadi berita mengenai anak 3 tahun diduga dibuang orangtua di belakang pom bensin. Semoga kasus ini segera memiliki titik terang ya!
Baca juga:
- Sopir Pikap Melindas Anak Majikan Hingga Tewas di Nusa Tenggara Timur
- 7 Fakta Anak 2 Tahun dan Papanya Tewas Membusuk di Koja Jakarta Utara
- Suami dan Anaknya Tewas Membusuk di Koja, Istri Ditemukan Lemas