Viral Video Orangtua Tendang dan Pukul Balita di Aceh
Pelaku sudah diciduk polisi, akui memang aniaya anaknya
23 Desember 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sebuah video di media sosial yang diduga berlokasi di Sabang, Aceh viral di media sosial. Video singkat yang diunggah oleh akun @infoacehtimur_official pada 5 November 2024 lalu.
Video kurang dari 1 menit itu memperlihatkan seorang laki-laki diduga orangtua balita melakukan kekerasan. Balita yang diperkirakan kurang lebih berusia 3 tahun sedang duduk dan makan sesuatu dari piringnya. Tiba-tiba laki-laki tersebut menendang kursi tempat balita itu duduk.
Berikut Popmama.com rangkum viral video orangtua tendang dan pukul balita di Aceh, padahal sedang makan.
Editors' Pick
1. Kronologi kejadian kekerasan anak di Aceh ini
Video memperlihatkan seorang laki-laki yang menendang kursi hingga membuat sang Anak jatuh sempat viral di media sosial. Pelaku juga sempat memukul anaknya dan melemparnya dengan sandal.
Dalam video itu pelaku yang mengenakan kemeja kotak-kotak tampak sedang berbicara menggunakan ponsel. Di depannya, anak tersebut duduk di atas kursi plastik dan badannya bersandar ke meja.
2. Pelaku menendang kursi dan memukul anaknya
Selain menendang kursi, pelaku juga sempat memukul sang Anak sebanyak satu kali sebelum mengangkatnya kembali ke kursi dengan kasar. Pelaku juga melempar sandal ke arah kepala anaknya.
Pria tersebut melakukan kekerasan ke anaknya sambil tetap menelpon. Kejadian itu terekam kamera CCTV. Video singkat ini pun langsung mendapat banyak kecaman dari warganet.