Tya Ariestya Berbagi Tips Atasi Anak Aktif Agar Tidak Mudah Sakit

Coba 3 langkah jitu ala Mama Millenial yang satu ini yuk!

7 Juni 2018

Tya Ariestya Berbagi Tips Atasi Anak Aktif Agar Tidak Mudah Sakit
Popmama.com/Jaya

Saat ini bakteri dan virus penyebab penyakit seakan sangat mudah untuk menyebar. Tempat-tempat umum hingga teman sepergaulan Si Kecil bisa saja menjadi media penularnya.

Meskipun begitu, bukan berarti Mama perlu membatasi Si Kecil untuk melakukan aktifitasnya diluar ruangan.

Jika anak mama merupakan anak yang aktif, maka akan sulit baginya untuk berkembang jika dibatasi seperti itu.

Sama halnya dengan Muhammad Kanaka Ratinggang, putra kecil dari Tya Ariestya. Kanaka merupakan tipe anak yang aktif, tidak heran ia memiliki setumpuk kegiatan, mulai dari sekolah hingga les taekwondo.

Namun Tya tidak pernah takut kalau nantinya Kanaka akan mudah terserang bakteri dan virus penyebab penyakit. Hal itu disebabkan oleh trik yang selama ini ia terapkan pada putra tunggalnya tersebut.

Nah, apakah anak mama juga termasuk tipe anak yang aktif? Jika iya, simak baik-baik tips dari Tya Ariestya yang sudah Popmama.com rangkum berikut ini yuk!

Editors' Pick

1. Makan secara teratur dan bergizi

1. Makan secara teratur bergizi
Popmama.com/Jaya

Asupan makanan yang cukup serta dilengkapi dengan gizi seimbang merupakan benteng pertahanan pertama pada imun tubuh Si Kecil.

Jika asupan makanannya tercukupi, maka bakteri dan virus akan sulit untuk masuk ke dalam tubuhnya. Maka dari itu, Tya selalu berusaha untuk memberikan asupan makanan terbaik untuk Kanaka.

Seperti yang seringkali ia unggah di Instastory pribadinya, tak jarang Tya membiarkan anaknya menghirup aroma terapi khusus agar nafsu makan Kanaka bertambah.

Berniat untuk mencoba metode yang satu ini, Ma?

2. Menggunakan essential oil

2. Menggunakan essential oil
Popmama.com/Jaya

Sama seperti yang sudah dijelaskan diatas, aroma terapi yang sering Tya gunakan pada Kanaka merupakan bentukan dari essential oil dengan berbagai macam aroma.

Bukan hanya untuk menambah nafsu makannya, dengan essential oil tersebut pun Tya dapat meringkankan luka yang ada pada jari Kanaka kala itu.

Bahkan, essential oil yang Tya gunakan pun juga dapat meredakan bengkak pada dahi Kanaka saat ia sedang beraktifitas.

“Untungnya Kanaka memiliki daya tahan tubuh yang cukup baik saat ia disibukkan dengan segala kegitannya. Selain itu, aku juga sekarang sedang menggilai essential oil. Sebenarnya essential oil ini hanyalah aroma terapi, tapi biasanya juga aku gunakan untuk mendukung kesehatan Kanaka. Aku sih awalnya hanya mencoba untuk mencari informasi sebanyak mungkin dan pastinya tetap harus menanyakannya ke dokter,” ungkap Tya.

Wah, serba guna ya, Ma?

3. Membebaskannya bereksplorasi selama terkontrol

3. Membebaskan bereksplorasi selama terkontrol
Popmama.com/Jaya

Apakah Si Kecil kebanggan Mama memiliki jiwa petualang yang tinggi?

Jika iya, mungkin saja ia merupakan tipe anak yang aktif. Sama halnya dengan Kanaka, putra kecil Tya Ariestya.

Untuk menunjang keaktifannya, Tya memutuskan untuk menyalurkan beberapa kegiatan positif seperti bersekolah di taman bermain, kursus taekwondo hingga berenang.

Dengan setumpuk kegiatannya, Tya yakin bahwa selama Kanaka senang dapat bereksplorasi dengan banyak hal, maka ia akan mendukung sepenunya, walaupun Kanaka harus tetep dalam pengawasan.

 “Kalau anak yang aktif memang sulit untuk disuruh diam, jadi kita harus lebih mengikuti keinginannya melalui berbagai macam aktifitas sehingga energinya dapat tersalurkan dengan baik. Lagipula, anak yang aktif juga biasanya tidak mudah sakit serta tidak mudah gemuk. Aku juga nggak ingin anak aku terlalu gemuk, yang penting sehat saja,” jelasnya pada tim Popmama.com kala itu.

Nah itu dia 3 tips jitu ala Tya Ariestya untuk mengatasi anak yang aktif agar tidak mudah sakit. Kalau Tya memiliki penanganganan seperti itu, bagaimana dengan Mama?

Minat untuk menerapkannya pada Si Kecil?

Popmama Star

Tya Ariestya
Popmama Star

Tya Ariestya

Saya ingin semua Mama tetap percaya diri dan kuat menjadi ibu

The Latest