Bisa Mematikan, Ini Bahaya Jika Anak 1 Tahun Memakai Masker
Meski ingin keluar rumah, jangan paksakan anak satu tahun untuk mengenakan masker. Ini alasannya!
14 November 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Menjaga protokol kesehatan adalah hal penting. Namun bagi anak usia di bawah 1 tahun justru malah akan membahayakan bahkan bisa menghilangkan nyawa.
Sebelumnya IDAI juga menyatakan bahwa penggunaan masker pada anak-anak, khususnya bagi kelompok usia di bawah 2 tahun tidak disarankan menggunakan masker.
Yang paling aman, anak tetap berada di rumah saja. Lalu bagaimana jika terpaksa harus keluar rumah dan orangtua tetap memakaikan masker pada si Kecil?
Ada risiko yang sangat berbahaya, simak penjelasan Popmama.com berikut ini.
Editors' Pick
1. Anak bisa tercekik dan kehabisan napas
Menurut Dokter Spesialis Anak RSPI - Bintaro Jaya, dr. Caessar Pronocitro, S.pA menjelaskan, "Bayi dapat tercekik atau kehabisan napas."
Lalu sebagai pengganti masker, bayi atau anak 1 tahun bisa duduk di stroller yang dilengkapi dengan penutup di atasnya. Sehingga si Kecil masih bisa tetap terlindungi.
Sebagian stroller juga sekarang ada yang dilengkapi penutup seperti kelambu tipis.
Anak terlindungi namun masih bisa melihat kondisi di luar. Anak pun tidak merasa mudah bosan.
2. Orangtua tetap menggunakan masker
Untuk menghindari pemaparan virus corona, orang dewasa yang bepergian bersama anak tetap mengenakan masker.
Sebelumnya, Kementian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak juga telah menjelaskan bahwa menggunakan masker dapat mencegah pemaparan dan penting untuk dipatuhi.
Perlu diingat, virus corona menyebar melalui tetesan atau droplet yang dikeluarkan ketika orang berbicara, tertawa, bernyanyi, batuk dan bersin. Jadi tetaplah mengenakan masker ketika keluar rumah.