7 Tips Nonton Konser Coldplay dengan Tenang untuk Mama dan Papa
Tetap tenang nonton konser band idola tanpa khawatir dengan si Kecil
11 Mei 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Grup band asal London, Coldplay, akan menggelar konser pertamanya di Indonesia pada 15 November 2023 mendatang. Konser tersebut direncanakan akan diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Bagi mama-papa penggemar grup band ini, tentu tak ingin menyia-nyiakan kesempatan emas untuk menonton penampilan band idola. Namun, bagaimana dengan anak-anak? Perlu diingat, sebaiknya anak-anak, terutama balita, tidak diajak ke tempat konser musik mengingat kekuatan suara yang berisiko merusak pendengaran anak.
Jika mama dan papa berniat menonton konser Coldplay di bulan November mendatang, berikut ini Popmama.com bagikan beberapa tips nonton konser Coldplay dengan tenang untuk mama-papa:
1. Titipkan anak pada orang yang dipercaya
Kebanyakan konser diadakan di malam hari dan berdurasi minimal satu jam. Karena rentang waktu yang cukup panjang, sebaiknya titipkan anak pada orang yang dipercaya.
Mama dan papa bisa menitipkan anak ke saudara atau kerabat yang akrab dan terbiasa mengasuh anak-anak, serta mengerti kebiasaan dan karakter anak.
2. Pilih daycare yang aman dan dekat dengan lokasi konser
Jika tidak ada saudara atau kerabat yang bisa mengasuh anak sementara, opsi yang bisa diambil adalah menitipkan anak di daycare.
Pilih daycare yang aman dan dekat dengan lokasi konser supaya mama-papa bisa menjemput anak segera setelah konser selesai. Selain itu, daycare yang dekat dengan lokasi konser memungkinkan orangtua untuk segera datang apabila terjadi sesuatu yang mendesak pada anak.
Editors' Pick
3. Siapkan makanan sehat untuk anak
Baik itu dititipkan ke saudara, kerabat, atau daycare, jangan lupa menyiapkan makanan sehat untuk anak. Terutama jika anak mama memiliki alergi terhadap makanan tertentu.
Dengan menyiapkan makanan sehat sendiri untuk anak, mama dan papa akan lebih tenang mengetahui apa yang anak makan selagi tidak bersama orangtuanya.
4. Siapkan camilan kesukaan si Kecil
Selain makanan berat, jangan lupa menyiapkan camilan favorit untuk anak. Camilan dapat membantu mengisi perut anak selagi menunggu jam makan berat dan juga membantu menghibur anak. Pilih camilan sehat, misalnya buah-buahan, yogurt, susu, atau sereal.
5. Bawakan mainan favorit anak
Saat terpisah dari orangtua, meski hanya dalam waktu sebentar, mungkin terasa begitu lama bagi anak. Untuk itulah, jangan lupa bawakan mainan favoritnya.
Dengan mainan favoritnya, anak menjadi lebih sibuk, pikirannya dapat teralihkan, serta membuat anak merasa aman karena sesuatu yang familiar dengannya menyertainya sekalipun tidak bersama orangtuanya.
6. Siapkan diapers yang cukup
Penting untuk menyiapkan diapers dalam jumlah cukup banyak ketika menitipkan anak ke orang lain. Terkadang hal-hal tidak terduga mungkin saja terjadi saat mama-papa tidak bersama si Kecil.
Apalagi beberapa anak punya kecenderungan buang air lebih banyak saat ia merasa takut.
Untuk memudahkan pengasuh, siapkan cadangan diapers beserta baju ganti untuk anak.
7. Latih anak berpisah sebelum tiba saatnya menitipkan ia ke orang lain
Sebelum menitipkan anak di hari H konser, cobalah berlatih untuk berpisah. Mama dan papa bisa melibatkan pihak yang nantinya akan mengasuh anak di hari H untuk membantu berlatih. Antarkan anak ke pengasuh sementaranya selama beberapa jam selama beberapa hari secara bertahap.
Cara ini akan melatih anak untuk familiar terhadap lingkungan dan orang lain yang akan mengasuhnya sementara selama mama dan papa nonton konser.
Apabila anak langsung dititipkan ke lingkungan yang asing sama sekali di hari H, hal ini akan membuat anak merasa ketakutan sehingga lebih sulit beradaptasi.
Itulah beberapa tips nonton konser Coldplay dengan tenang untuk mama-papa. Semoga informasi ini bermanfaat ya!
Baca juga:
- Penting, Ini 5 Barang Anak yang Perlu Mama Siapkan Sebelum ke Daycare
- 7 Cara Memilih Daycare yang Bagus untuk Anak
- Separation Anxiety pada Anak: Gejala, Penyebab, Cara Mengatasi