5 Permainan Tanpa Modal yang Bisa Mama dan Papa Coba Bersama si Kecil
Mama dan Papa hanya memanfaatkan barang yang ada di rumah untuk lakukan permainan ini
19 Juni 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Masih dalam situasi work from home, bersyukur Mama dan Papa memiliki quality time panjang bersama si Kecil.
Berkumpul bersama Mama dan Papa bukan hanya pada akhir pekan pun menjadi waktu yang sangat berharga bagi si Kecil.
Satu hal menyenangkan yang bisa kalian coba adalah bermain bersama. Tak perlu mainan mahal dan ribet, Mama dan Papa manfaatkan saja barang-barang yang ada di rumah.
Sebagai referensi, Popmama.com telah merangkum 5 permainan tanpa modal yang bisa Mama dan Papa coba bersama anak.
1. Meniru ekspresi
Satu permainan yang mudah dan menyenangkan bagi si Kecil adalah meniru ekspresi. Mama dan Papa bisa memotret dulu berbagai ekspresi di handphone.
Misalnya, cemberut ketika marah, tertawa jika senang, manyun apabila sedih, dan mengerutkan dahi saat bingung.
Permainan meniru ini dapat mengembangkan kemampuan si Kecil untuk mengekspresikan dirinya.
Editors' Pick
2. Tukar peran
Si Kecil bisa diajak untuk berperan sebagai Mama dan Papa agar dapat belajar tanggung jawab.
Tentukan peran masing-masing di awal permainan, contoh Mama menjadi si Kecil, Papa menjadi Mama, dan si Kecil menjadi Papa.
Kemudian, berdialoglah sesuai peran masing-masing. Selain dapat merasakan hangatnya hubungan keluarga, si Kecil juga paham bahwa perlu kerja sama untuk melakukan pekerjaan rumah.