Membangun hubungan yang kuat dan penuh kasih sayang antara orangtua dan anak membutuhkan waktu dan usaha. Namun, ada momen-momen kecil setiap hari yang dapat memiliki dampak besar pada hubungan ini.
Dalam artikel ini, Popmama.com telah merangkum 9 menit terpenting yang dapat membantu mempererat hubungan Mama dengan anak-anak.
Pembagian Periode 3 Menit Untuk Ikatan Orangtua dan Anak
Pexels/NicolaBarts
Dengan segala kesibukan orangtua, Mama tetap harus sadar akan pentingnya pengasuhan anak. Melalui pemanfaatan strategi periode 3 menit setiap hari, diharapkan dapat membantu Mama dalam meningkatkan waktu bersama si Kecil.
Apasih yang Dimaksud dengan Strategi 9 Menit?
Unsplash/Ocean Ng
Melansir dari E Times yang berjudul “9 Most Important Minutes of Your Day to Strengthen Parent-Child Bond” strategi ini terdiri atas tiga pembagian waktu yang ditetapkan saat Mama ingin berinteraksi dengan si Kecil.
Yaitu meliputi tiga menit pertama pada saat anak bangun, tiga menit kedua saat Mama atau si Kecil pulang kerumah, selanjutnya yaitu tiga menit terakhir sebelum anak tidur.
Seorang pelatih kecerdasan emosional, Taylor Elizabeth, mengatakan bahwa "Apa yang membuat konsep ini menarik adalah bahwa sudah terdapat jarak diantara orangtua dengan anak, sehingga dengan memraktekkan strategi ini dapat meningkatkan dan memperkuat hubungan emosional antara anak dengan orangtua"
Editors' Pick
Mengapa Strategi Ini Perlu Diterapkan?
Pexels/Anna Shvets
Dengan menerapkan strategi 9 menit ini, Mama tidak hanya akan menjalin hubungan yang lebih hangat dengan anak, namun juga sekaligus memberikan anak rasa aman yang mendalam ketika menjalani kegiatan sehari-hari.
3 Menit Pertama: Pagi yang Ceria
Pexels/Iris Carvalho
Awali pagi dengan energi yang positif. Mama bisa menyapa si Kecil dengan sapaan ceria, seperti "Selamat pagi, sayang!" serta tunjukkan minat anda terhadap kehidupan si Kecil dengan menanyakan pertanyaan "Apa yang membuat kamu semangat pagi ini?".
Menambahkan kata-kata sapaan dengan pelukan hangat atau sikap yang lucu juga merupakan cara yang bagus untuk menunjukkan kasih sayang. Dengan menerapkan ritual pagi tersebut, dapat menanamkan benih kebahagiaan sekaligus akan memberikan rasa percaya diri terhadap anak.
3 Menit Kedua: Membangun Hubungan Kembali Setelah Beberapa Saat Terpisah
Freepik
Ketika Mama dan si Kecil telah selesai beraktifitas dengan kegiatan masing-masing, coba untuk mendekatkan diri lagi. Bisa dengan memberikan ucapan terima kasih atau menanyakan pertanyaan yang menarik.
Mama bisa menanyakan pertanyaan menarik seperti menanyakan apa hal lucu yang terjadi dengan dunia si Kecil.
3 Menit Terakhir: Mengakhiri Hari dengan Penuh Semangat
Freepik/Lifestylememory
Tiga menit terakhir sebelum anak tidur merupakan waktu yang sangat berharga. Sebelum tidur merupakan waktu yang tepat untuk bercerita mengenai kegiatan pada hari itu. Mama juga bisa untuk membaca cerita favorit, atau sesuatu hal yang terdapat energi positif di dalamnya.
Momen-momen ini yang akan membekas di alam bawah sadar, memengaruhi suasana hati, dan ketahanan emosional si Kecil.
Tetap Tunjukkan Rasa Kasih Sayang
Pexels/Ivan Samkov
Sebagai orangtua yang bekerja atau bepergian, Mama dapat menerapkan strategi 9 menit tersebut. Meskipun secara fisik Mama tidak bisa berinteraksi, Mama juga tetap bisa menunjukkan kasih sayang melalui penggunaan media digital.
Itu tadi merupakan 9 menit terpenting untuk mempererat hubungan orangtua dan anak, jangan lupa diterapkan ya, Ma.