Wabah Hepatitis Akut Misterius Kini Ditemukan di Asia
Pada 21 April 2022, hepatitis akut yang awalnya ditemukan di Eropa sudah mewabah sampai Jepang.
28 April 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ketika anak mendapatkan gejala sakit, tentu Mama akan khawatir. Terlebih lagi jika para dokter dan tim medis menemukan gejala penyakit pada anak yang tidak diketahui asalnya.
Sejak awal bulan April 2022, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menemukan penyakit hepatitis akut yang belum diketahui penyebabnya.
Pertama kali terdeteksi di Eropa, kini hepatitis akut misterius ini mulai terdeteksi di Jepang pada 21 April 2022. Sejauh ini WHO telah mengonfirmasi hingga 190 kasus hepatitis akut misterius pada anak, 110 di antaranya ditemukan di Inggris.
Berikut ini Popmama.comsudah merangkum informasi penting terkait wabah hepatitis akut misterius paling terbaru.
Editors' Pick
1. Kasus baru ditemukan di Jepang
Awalnya ditemukan di Eropa, hepatitis akut misterius yang menginfeksi anak ini telah mencapai Asia dengan kasus pertama kali ditemukan di Jepang pada 21 April 2022.
Pasien yang diduga mengidap penyakit tersebut belum menjalani transplantasi hati dan diketahui memiliki hasil tes negatif untuk adenovirus namun positif Covid-19.
Penyebab utama hepatitis akut misterius ini masih belum ditemukan, meski beberapa pakar menduga adanya peran adenovirus dalam penyakit jenis baru ini.
Hepatitis biasanya disebabkan oleh salah satu dari beberapa virus hepatitis menular, tetapi ini belum ditemukan pada anak-anak yang terkena.
Beberapa laporan gelaja dari penyakit ini antara lain penyakit kuning, diare dan sakit perut. Hingga kini, pasien anak yang ditemukan berusia 1 hingga 16 tahun.
2. Wabah pertama ditemukan di Amerika Serikat dan meluas hingga Eropa dan Asia
Berbagai badan kesehatan di tiap negara, seperti Badan Kesehatan Masyarakat Kanada pada Selasa (26/4/2022) sedang menyelidiki laporan hepatitis akut parah, yang tidak diketahui asalnya pada anak-anak.
Sejauh ini terdapat 190 kasus hepatitis akut misterius pada anak telah dilaporkan di seluruh dunia. Hingga 140 kasus terjadi di Eropa, namun Inggris menyumbang angka terbanyak hingga 110 kasus.
Kasus lebih lanjut telah ditemukan di Israel dan di Amerika Serikat. Tujuh belas anak menjadi sangat sakit sampai mereka membutuhkan transplantasi hati.
Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS mengatakan dalam peringatan kesehatan nasional pekan lalu bahwa kasus AS pertama diidentifikasi pada Oktober 2021 di Alabama. Kasus Inggris pertama tercatat pada Januari.
Satu teori yang sedang diselidiki oleh Badan Keamanan Kesehatan Inggris adalah bahwa kurangnya paparan adenovirus umum menyebabkan munculnya penyakit anak yang lebih ganas.
Adenovirus adalah jenis virus yang biasanya menyebabkan sakit perut dan pilek - selama pandemi coronavirus, telah menyebabkan penyakit yang lebih parah di antara anak-anak.
Dari 53 kasus yang diuji di Inggris, 40 kasus menunjukkan tanda-tanda infeksi adenovirus.