Ini Kata Psikolog tentang Manfaat Playdate Bagi si Kecil dan Mama
Psikolog menyatakan banyak manfaat dari playdate Mama dan si Kecil, yuk simak ulasan di bawah ini
7 Februari 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setiap Mama memiliki peranan penting dalam sebuah keluarga. Termasuk kewajiban para Mama dalam hal mendidik dan mengurus si Kecil. Ini menjadi tanggung jawab yang besar bagi setiap orang tua dan bukanlah perkara mudah. Pada fase tersebut akan menentukan bagaimana tumbuh-kembang, sikap, sampai perilaku si Kecil yang akan ia bawa sepanjang hidupnya.
Pernyataan tentang pentingnya peran seorang Mama pun dibenarkan oleh Psikolog sekaligus Co-Founder Rumah Dandelion Binky Paramitha
“Jika ditanya perannya Mama seberapa penting, jawabannya adalah penting sekali. Hal ini berkaitan dengan stimulasi anak yang harus dirangsang sejak usia sedini mungkin bahkan mulai dari dalam kandungan. Nah, Mama adalah seseorang yang sangat dekat dengan si Kecil terutama secara fisik, yakni berada di badan yang khususnya saat masa kehamilan,” jelas Binky di Acara Blibli Sahabat Ibu Pintar di Bangoparc, Jakarta.
Binky menambahkan kehadiran Mama masih sangat krusial sampai anak berusia sekitar 5-6 tahun. Walaupun, peran anggota keluarga lainnya, seperti ayah juga diperlukan bagi si Kecil. Salah satu cara efektif yang bisa diimplementasikan para Mama untuk menstimulasi anak adalah dengan bermain atau playdate.
Blibli Buatkan Wadah Playdate Bagi Mama dan Anak Melalui Komunitas Sahabat Ibu Pintar
Mengingat pentingnya momen bermain Mama dan si Kecil menjadi dorongan kuat Blibli berkolaborasi bersama Rumah Dandelion untuk mengadakan dan mengembangkan playdate sebagai aktivitas yang bermanfaat. Blibli dan Rumah Dandelion menginisiasi kegiatan playdate Mama dan anak sejak adanya pandemi Covid-19.
Pada masa itu, semua orang hanya berdiam diri di rumah yang mengakibatkan tingkat stres meningkat hingga muncul istilah burn out. Burnout yang dialami para Mama biasanya karena jenuh dengan aktivitas mengurus rumah saja dan minim kesempatan untuk berinteraksi dengan orang lain, selain keluarga di rumah.
Devina Tandian selaku Vice President Social Media & Community Blibli mengungkapkan kepedulian Blibli terhadap pelanggan diwujudkan dengan dibentuknya komunitas Sahabat Ibu Pintar. Nah salah satu kegiatannya adalah playdate yang berfungsi guna memberikan ruang untuk Mama dan si Kecil supaya bisa bersosialisasi, berbagi pengalaman, dan mendapatkan informasi yang relevan dan bermanfaat khususnya bagi para new mom (orangtua baru).
WhatsApp Group dan website digunakan sebagai platform untuk memberikan konten inspiratif, informasi edukatif, dan sharing antar anggota. Devina juga menuturkan Rumah Dandelion dijadikan sebagai partner yang tepat mulai tahun 2018 karena perlu adanya pandangan expert (ahli) dalam memimpin (lead) para Mama.
Binky sebagai Psikolog menjelaskan konsep bermain bersama yang melibatkan Mama dan si Kecil akan mendatangkan banyak benefit. Dimana semua pihak akan memperoleh dampak positif. Nina salah satu anggota Sahabat Ibu Pintar membenarkan banyaknya manfaat yang ia dapat dari kegiatan playdate ini.
“Sudah dua kali mengikuti playdate dan masing-masing memiliki kesan tersendiri. Banyak manfaat yang saya rasakan setelah playdate ini. Mulai dari menerapkan berbagai permainan dicontohkan, bisa berinteraksi secara langsung dengan Mama lainnya serta terasahnya sensorik dan motorik anak,” ujarnya.
Popmama.comberikan ulasan kata psikolog tentang manfaat playdate. Yuk simak penjelasannya!
1. Playdate memungkinkan anak dan Mama bertemu dan bersosialisasi dengan teman sebayanya
Kegiatan main bareng bisa menjadi momentum anak bisa bersosialisasi dengan teman sebayanya, begitu juga dengan para orangtua. Ini akan menjadi pengalaman yang menyenangkan bagi si Kecil karena ia tak melulu bertemu dengan Mama, Papa dan saudaranya saja.
Namun, pada kesempatan playdate ini anak bisa berkegiatan bersama teman seusianya yang bagi mereka akan lebih menggembirakan. Untuk mendukung hal tersebut, Blibli menyediakan sarana yang dibungkus menjadi sebuah acara yang menarik. Dimana rangkaian acara terdiri dari kegiatan yang akan melatih kemampuan motorik, sensorik, dan skil anak Mama dan Papa.
Editors' Pick
2. Anak menjadi lebih tertantang menirukan apa yang dilakukan anak lainnya
Di kesempatan playdate yang diadakan Blibli dan Rumah Dandelion dihadiri oleh para orangtua dan anak-anak dari jenjang umur yang berbeda-beda. Jadi, antara balita, batita, dan bayi bisa saling bertemu dan bersosialisasi.
Binky menuturkan pertemuan tersebut bisa merangsang setiap anak untuk melakukan hal-hal baik yang dilakukan oleh temannya atau anak lain yang usianya lebih tua daripada anak Mama.
3. Playdate jadi momen refreshing juga bagi Mama sembari berbagi informasi dan pengalaman urus anak
Binky berulang kali menegaskan bahwa playdate mendatangkan banyak manfaat bagi semua pihak. Tak hanya si Kecil yang bisa bertemu teman sebaya, Mama pun dapat berjumpa dengan orangtua lain. Perempuan ini bisa Mama manfaatkan untuk berbincang, berdiskusi, sharing pengalaman dan permasalahan tentang si Kecil, hingga memperoleh informasi lainnya.
Dari permasalahan yang Mama rasakan bisa saling bertukar cerita, berbagi informasi, hingga solusi yang nantinya bisa Mama terapkan dalam mengurus si Kecil. Momen playdate ini sekaligus menjadi waktu refreshing bagi Mama yang mampu membuat mama jadi senang. Usai setiap hari bergelut dengan urusan rumah tangga seperti mencuci, memasak, dan urusan lainnya yang acap kali menjenuhkan.
4. Mama memperoleh edukasi tambahan tentang parenting yang bisa diterapkan di rumah
Tak hanya sampai di situ, datang ke sebuah acara playdate yang telah dirancang sedemikian rupa juga mendatangkan tambahan ilmu bagi Mama. Seperti acara playdate yang diadakan Blibli dan Rumah Dandelion yang menghadirkan rangkaian kegiatan yang informatif dan inspiratif.
Misalnya aktivitas bermain DIY play dough, DIY lampion, hingga storytelling yang bisa melatih kemampuan sensorik dan motorik anak. Pada kegiatan do it yourself sengaja dipilih bahan-bahan yang sederhana. Tujuannya agar bisa diimplementasikan ulang oleh para orangtua saat di rumah. Dengan begitu, Mama pun merasa lebuh berdaya karena bisa menghadirkan permainan yang beragam dan menarik sekaligus mengasah skil si Kecil.
“Oh ternyata permainan ini ada manfaatnya ya, oh ternyata bahan-bahannya bisa pakai sederhana ya. Oke kalau begitu aku juga bisa ah mengikuti acara tersebut untuk dipraktikan di rumah bersama si Kecil,” ujar Binky menyampaikan pikiran para Mama setelah mengikuti Playdate.
5. Terjalinnya bonding antara Mama dan anak ketika bermain bersama
Binky juga menjelaskan manfaat keharusan bermain Mama dan anak adalah untuk menjalin ikatan emosional (bonding) selama playdate berlangsung. Bonding sangat diperlukan agar terbangun kasih sayang antara orangtua dan anak yang bisa membuat keluarga Mama menjadi lebih harmonis.
Keharmonisan ini akan membawa banyak kebahagiaan lainnya. Sehingga keluarga benar-benar menjadi “rumah” ternyaman untuk si Kecil. Keluarga yang sehat jadi tempat yang tepat anak untuk bertumbuh secara optimal. Ia pun akan menjadi pribadi yang baik secara pikiran dan perilaku.
Demikian ulasan terkait kata psikolog tentang manfaat playdate. Stimulasi yang efektif adalah stimulasi yang menyenangkan dan bermain adalah hal yang menyenangkan bagi si Kecil. Jadi playdate adalah cara efektif yang bisa Mama lakukan agar anak bisa terstimulasi dengan optimal.
Baca Juga:
- Cara dan Manfaat Bonding dengan Anak Lewat Aktivitas di Tempat Bermain
- 7 Aktivitas untuk Stimulasi Perkembangan si Kecil, Apa Saja ya Ma?
- Bermain Jadi Cara Stimulasi Anak yang Efektif dan Menyenangkan