Gunakan 5 Bahan Alami Ini untuk Atasi Rambut Rontok pada Anak Balita

Yoghurt bisa membantu akar rambut yang lebih kuat lho

9 November 2019

Gunakan 5 Bahan Alami Ini Atasi Rambut Rontok Anak Balita
Freepik

Si Kecil mulai mengalami kerontokan rambut?

Di mana rambut rontok tidak hanya terjadi pada orang dewasa saja, tapi juga bisa dialami anak balita sekali pun.

Sebenarnya, rambut rontok normal terjadi bila jumlahnya tidak lebih dari 100 helai per hari.

Umumnya rambut rontok dapat terjadi karena terlalu sering dijepit, ketidakseimbangan hormon atau bahkan gizi buruk.

Nah, dalam kesempatan kali ini Popmama.com akan memberikan solusi terbaik. Cobalah gunakan 5 bahan alami ini untuk atasi rambut rontok pada anak balita:

1. Lidah buaya mengandung protein untuk mengatasi rambut rontok

1. Lidah buaya mengandung protein mengatasi rambut rontok
Freepik

Salah satu bahan alami yang paling populer untuk rambut adalah lidah buaya. Vitamin A, D, serta zat besi dan protein yang terkandung di dalamnya mampu mengatasi rambut rontok.

Cara menggunakannya sangat mudah, yaitu:

  • Bersihkan rambut anak dari kotoran dan sisa rambut rontok dengan shampo.
  • Setelah itu keringkan rambut menggunakan handuk secara perlahan.
  • Selanjutnya besihkan lidah buaya dengan air mengalir. Potong beberapa bagian kurang lebih 5 cm.
  • Kupas kulit lidah buaya yang berwarna hijau untuk mendapatkan potongan dagingnya yang berlendir.
  • Lalu cukup oleskan gel yang terdapat dalam lidah buaya secara menyeluruh pada rambut dan kulit kepala anak.
  • Jika sudah, diamkan selama lima belas menit.
  • Setelah dirasa cukup, cucilah rambut anak seperti biasa dengan shampo dan bilas menggunakan air hangat sampai bersih.

Lakukan perawatan rambut ini setiap hari secara teratur agar rambut rontok si Kecil berkurang.

Editors' Pick

2. Minyak zaitun bisa mencegah segala jenis kerusakan rambut

2. Minyak zaitun bisa mencegah segala jenis kerusakan rambut
Freepik

Kini merawat rambut anak bisa dilakukan dengan mudah dan praktis, salah satunya dengan minyak zaitun atau olive oil. 

Kaya akan antioksidan, minyak zaitun membantu mencegah segala jenis kerusakan pada rambut.

Caranya cukup mudah, yakni usapkan minyak zaitun pada kulit kepala dan permukaan rambut anak secara merata. Lalu pijat dengan lembut dan diamkan selama 30 menit agar meresap ke akar rambut.

Jika sudah, bersihkan menggunakan shampo seperti mencuci rambut pada umumnya.

Lakukan setiap hari secara teratur untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

3. Santan kelapa yang kaya nutrisi

3. Santan kelapa kaya nutrisi
Freepik

Santan merupakan salah satu bahan alami yang kaya nutrisi dan mengandung vitamin E, zat besi, kalium dan berbagai lemak esensial yang baik untuk rambut.

Mama bisa menggunakan santan untuk mengatasi rambut rontok pada si Kecil

Caranya cukup dengan membuat santan dari kelapa yang cukup tua, lalu tuang dengan air panas parutan kelapa sedikit demi sedikit dan ambil santan kental dari kelapa kurang lebih 100 ml.

Oleskan secara merata pada kulit kepala dan rambut anak sambil memijat lembut. Jika sudah, tutup rambutnya menggunakan handuk kering.

Biarkan hingga 4-5 jam lamanya, sehingga santan meresap ke kepala. Terakhir, bilas bersih rambut anak dengan shampo dan air hangat kuku.

Lakukan rutin 2 kali seminggu.

4. Teh hijau membantu menstimulasi folikel rambut

4. Teh hijau membantu menstimulasi folikel rambut
Unplash/Randy Fath

Agar rambut anak tidak lagi rontok, Mama bisa memanfaatkan berbagai bahan alami di rumah seperti teh hijau.

Di mana teh hijau adalah sumber antioksidan yang baik dan dapat membantu menstimulasi folikel rambut.

Sebelum mengaplikasikan teh hijau ke rambut dan kulit kepala anak, pastikan ia sudah keramas.

Jika sudah, seduh teh hijau dengan air panas hingga kental. Lalu aplikasikan teh hijau ke rambut dan kulit kepala anak sambil pijat secara perlahan. Kemudian diamkan selama 15 menit.

Terakhir, bilas rambut anak dengan air bersih seperti biasa dan lakukan secara rutin sebanyak 2 kali dalam seminggu untuk mengurangi rambut rontok pada si Kecil.

5. Yoghurt dapat menguatkan akar rambut

5. Yoghurt dapat menguatkan akar rambut
Freepik

Rambut rontok pada si Kecil juga bisa disebabkan oleh sering mengikatnya terlalu kencang. Tenang, Mama dapat menumbuhkan rambut si Kecil dengan yoghurt.

Ya, yoghurt mengandung kalsium, vitamin D, kalium dan protein yang dapat menguatkan akar rambut.

Langkah-langkahnya sangat mudah, yaitu:

  • Oleskan plain yoghurt ke seluruh permukaan rambut mulai dari akar hingga ujung rambut anak, pijatlah secara lembut.
  • Lalu tutup rambutnya dan biarkan selama 20-30 menit.
  • Jika sudah, bersihkan rambut anak dengan shampo dan air bersih seperti biasa.  


Nah, itu dia 5 cara mengatasi rambut rontok pada anak balita dengan menggunakan bahan alami. Selain itu, Mama bisa membawa si Kecil ke dokter untuk mendapatkan pengobatan yang tepat.

The Latest