Anak Akan Segera Masuk SD? Siapkan Hal ini!
Tidak hanya mempersiapkan peralatan, Mama juga perlu mempersiapkan mental anak
16 Desember 2019
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bagi beberapa orangtua, sekolah dasar (SD) adalah tonggak perkembangan anak yang sangat penting. Di sini, anak akan memupuk pondasi yang dibutuhkan untuk jenjang kehidupan selanjutnya, baik secara kognitif, mental, maupun karakter.
Anak akan mulai mempelajari ilmu-ilmu dasar. Ia juga dituntut lebih dewasa dan mulai bersosialisasi dengan teman-teman baru.
Meskipun sudah menjalani pendidikan usia dini, umumnya, anak akan merasakan perubahan yang signifikan saat pertama kali masuk SD. Pasalnya, ia dituntut lebih berani dan lebih disiplin, mulai diberi tanggung jawab, dan lain sebagainya.
Nah, agar anak tidak syok dan dapat menjalani masa-masa awalnya sebagai murid SD dengan baik, ada beberapa persiapan yang harus dilakukan orangtua. Yuk, simak apa saja!
1. Memperkenalkan lingkungan sekolah sebelum tanggal masuk
Sebelum hari pertama masuk sekolah, cobalah mengajak anak datang ke sekolah hanya untuk melihat-lihat. Hal ini membantunya untuk “berkenalan” dan meminimalisir kemungkinan anak kaget dengan lingkungan baru. Jika sudah “kenal” dengan lingkungan sekolah, tentu anak akan lebih mudah beradaptasi.
Mama bisa mengajaknya berkeliling ke kelas, kantin, perpustakaan, ataupun ruang guru. Jelaskan masing-masing fungsi ruangan tersebut agar anak tidak merasa bingung nantinya.
Mama juga bisa menyelipkan cerita-cerita menyenangkan tentang sekolah untuk menumbuhkan semangat anak untuk bersekolah.
Editors' Pick
2. Mendaftar dan membeli peralatan sekolah
Hal sepele seperti tidak memiliki pensil atau krayon saat dibutuhkan dapat membuat anak panik lho, Ma. Apalagi, jika ia masih takut atau malu untuk meminjamnya ke teman. Dengan kata lain, kelengkapan peralatan sangat penting agar anak merasa aman dan nyaman bersekolah.
Untuk itu, coba daftar dan beli semua peralatan yang akan dibutuhkan anak nantinya. Seperti tas, alat tulis, buku tulis, dan lain-lain. Jangan lupa sediakan cadangan untuk alat-alat yang mudah hilang ya, Ma.
Mama juga bisa mengajak anak memilih peralatan yang ia sukai agar ia semakin semangat untuk bersekolah nanti.