Cari TK untuk Anak? Cek 15 Biaya TK Islam di Jabodetabek Ini!

Cek 15 biaya TK Islam di Jabodetabek sekarang, karena tahun ajaran baru akan segera di mulai!

17 Desember 2024

Cari TK Anak Cek 15 Biaya TK Islam Jabodetabek Ini
brighthorizons.co.uk

Akhir tahun sering kali menjadi momen tepat bagi orang tua mempersiapkan tahun ajaran baru. Salah satu keputusan penting adalah memilih taman kanak-kanak (TK) terbaik untuk anak Mama.

Sebagai pendidikan awal, TK menjadi langkah penting dalam membentuk karakter, keterampilan sosial, dan dasar akademik anak.

Di Jabodetabek, terdapat banyak TK Islam dengan program unggulan yang menanamkan nilai-nilai agama sekaligus keterampilan 

Cari tahu lebih jauh tentang 15 biaya TK Islam di Jabodetabek berikut ini bersama Popmama.com!

Kumpulan Biaya TK Islam di Jabodetabek

1. TK Darul Athfal - Jakarta Barat

1. TK Darul Athfal - Jakarta Barat
Instagram.com/darulathfal

Menggunakan Kurikulum Merdeka dan berbasis nilai-nilai Islam, TK ini menawarkan pelajaran seperti Aqidah Akhlak, Tahfidz, dan Sejarah Kebudayaan Islam. Program unggulan termasuk leadership camp, entrepreneur day, dan literacy week.

Alamat: Jalan Musholla Al-Amin RT 05 RW 07, Kebon Jeruk, Jakarta Barat

Biaya:

  • Pendaftaran: Rp300.000
  • Uang pangkal & kebutuhan sekolah: Rp23.054.000
  • SPP: Rp250.000/bulan

2. TK Islam Al-Ikhlas - Jakarta Selatan

2. TK Islam Al-Ikhlas - Jakarta Selatan
alikhlas-ymai.id

Berada di bawah naungan Yayasan Masjid Al-Ikhlas, TK ini mengedepankan metode "Playing Learning" dengan pendekatan multiple intelligence. Prestasi siswa di bidang akademik dan non-akademik, seperti marching kids, menunjukkan kualitas pendidikan TK Islam Al-Ikhlas.

Alamat: Jl. Cipete III No.3, Cipete Selatan, Jakarta Selatan

Biaya:

  • Uang formulir: Rp400.000
  • SPP:
    • KB: Rp1.735.000/bulan
    • TK A: Rp1.835.000/bulan
    • TK B: Rp2.035.000/bulan

3. TKIT Aliya – Bogor

3. TKIT Aliya – Bogor
sitaliya.sch.id

TKIT Aliya adalah sekolah berbasis Islam terpadu yang berkomitmen untuk membangun karakter anak-anak dengan akhlak mulia sekaligus mengasah kecerdasan intelektual mereka. TKIT Aliya menyelaraskan penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan keimanan serta ketakwaan yang kokoh sebagai landasan pendidikan.

Sekolah ini menyediakan fasilitas ruang kelas yang nyaman serta alat-alat belajar yang mendukung kebutuhan si Kecil dalam mengeksplorasi ilmu baru. Tidak hanya kegiatan di dalam kelas, TKIT Aliya juga sering mengadakan berbagai kegiatan di luar sekolah untuk memperluas wawasan dan pengalaman belajar anak.

Alamat: Jalan Gardu Raya RT.03/RW.11, Kel. Bubulak, Kec. Bogor Barat, Kota Bogor
Biaya:

  • TK A
    • Formulir pendaftaran: Rp400.000
    • Infak pengembangan: Rp6.800.000
    • Kegiatan siswa (1 tahun): Rp570.000
    • Alat tulis sekolah (1 tahun): Rp360.000
    • Infak sekolah: Rp550.000/bulan
    • Biaya komputer: Rp40.000/bulan
    • Biaya komite: Rp12.000/bulan
    • Makan bersama: Rp10.000/bulan
  • TK B
    • Formulir pendaftaran: Rp400.000
    • Infak pengembangan: Rp6.800.000
    • Kegiatan siswa (1 tahun): Rp780.000
    • Alat tulis sekolah (1 tahun): Rp360.000
    • Infak sekolah: Rp550.000/bulan
    • Biaya komputer: Rp40.000/bulan
    • Biaya komite: Rp12.000/bulan
    • Makan bersama: Rp10.000/bulan

4. Embun Pagi Islamic Kindergarten - Jakarta Timur

4. Embun Pagi Islamic Kindergarten - Jakarta Timur
embunpagi.sch.id

TK Embun Pagi menawarkan pendidikan berbasis Islam dengan pendekatan yang ramah anak. Tujuannya adalah memberikan stimulasi optimal pada aspek kognitif, motorik, bahasa, dan spiritual anak.

Fasilitas dan Program:

  • Area khusus seperti numeracy center, iqro area, playground outdoor dan indoor, serta kolam renang.
  • Metode belajar yang menyenangkan melalui permainan dan eksplorasi.

Alamat: Jl. Raya Kalimalang No 39 (Gedung ILP Kalimalang) Jakarta Timur

Biaya:

  • Uang Pangkal: Rp18.000.000.
  • SPP Bulanan: Rp1.270.000.

5. TKIT Darul Abidin – Depok

5. TKIT Darul Abidin – Depok
darulabidin.com

TKIT Darul Abidin adalah salah satu taman kanak-kanak Islam terpadu yang sangat direkomendasikan untuk si Kecil, terutama bagi Mama yang tinggal di wilayah Depok. TK ini menanamkan pendidikan berbasis Al-Qur'an dan Sunnah kepada anak-anak usia dini, menciptakan fondasi spiritual yang kuat sejak awal.

TKIT Darul Abidin menerapkan metode Active Learning, sebuah teknik pengajaran yang melibatkan anak secara aktif dalam proses belajar sehari-hari. Hal ini membuat anak tidak hanya menerima informasi secara pasif, tetapi juga terlibat langsung dalam pengalaman belajar yang interaktif dan menarik.

Alamat: Jalan Karet Hijau No. 52A, Kecamatan Beji, Kota Depok
Biaya:

  • Biaya Formulir Pendaftaran:
    • Kelompok Bermain: Rp300.000
    • TK A: Rp325.000
    • TK B: Rp325.000
  • Total Biaya Masuk (dibayar dalam 4 tahap):
    • Kelompok Bermain: Rp14.250.000
    • TK A: Rp14.850.000
    • TK B: Rp14.350.000

6. TK Islam Al A’raaf – Jakarta Selatan

6. TK Islam Al A’raaf – Jakarta Selatan
Instagram.com/tk_alaraaf

TK Islam Al A’raaf juga membimbing si Kecil untuk memahami akidah Islam yang benar berdasarkan pemahaman Salafush Shalih dan Ahlus Sunnah wal Jama’ah. Nilai-nilai ini diajarkan secara bertahap sesuai dengan perkembangan usia anak, sehingga proses pengenalan agama menjadi alami dan mudah diterima.

Beragam kegiatan menarik tersedia di sekolah ini untuk menunjang pengalaman belajar, seperti fun cooking, pemutaran film bertema sains, akhlak, dan sejarah Islam (sirah), kegiatan market’s day, outbound, hingga pelatihan manasik haji. Semua kegiatan ini dirancang untuk mendukung tumbuh kembang anak mama, baik dari segi intelektual maupun emosional.

Alamat: Jalan Poltangan, Gang Delima No. 1, RT 01 RW 05, Tanjung Barat, Jagakarsa, Jakarta Selatan
Biaya:

  • Kelompok Bermain: Rp4.225.000
  • TK A: Rp4.425.000
  • TK B: Rp5.075.000

Editors' Pick

7. Lazuardi Cordova – Jakarta Barat

7. Lazuardi Cordova – Jakarta Barat
lazuardicordova.sch.id

Lazuardi Cordova adalah taman kanak-kanak Islam di Jakarta Barat yang menawarkan pendidikan berkualitas dengan kurikulum internasional dari University of Cambridge International Examinations. TK ini memadukan pendidikan akademik dengan nilai-nilai Islam, memastikan bahwa anak tidak hanya cerdas secara intelektual tetapi juga memiliki fondasi spiritual yang kuat.

Proses belajar mengajar berlangsung selama lima hari dalam seminggu, dengan durasi 4,5 jam per hari. Aktivitas harian mencakup kegiatan agama seperti morning circle (mengaji) dan kegiatan menarik lainnya, seperti waktu makan bersama (meal time) dan bermain di luar ruangan (play outside).

Alamat: Jalan Meruya Selatan No. 27, RT 9 RW 7, Kembangan, Jakarta Barat
Biaya: Kelompok Bermain – TK B: Rp1.524.000/bulan

8. TKQu Al Hidayah – Bogor

8. TKQu Al Hidayah – Bogor
tkqu.alhidayahbcc.org

TKQu Al Hidayah adalah sekolah berbasis Islam yang berlokasi di Bogor. Dengan moto “Berpengetahuan, saling tergantung, muttaqiin, dan pintar,” TK ini bertujuan untuk memberikan pendidikan dini yang berkualitas kepada si Kecil, baik dari segi akademik maupun spiritual.

Sekolah ini menyediakan fasilitas modern untuk mendukung kenyamanan belajar, termasuk ruang kelas ber-AC, playground, pemeriksaan kesehatan rutin, dan program belajar seperti field trip serta ekstrakurikuler panahan dan tari.

Alamat: Jalan Bukit Cimanggu Blok Q1, Suka Damai, Tanah Sereal, RT 01/RW 10, Kota Bogor
Biaya:

  • TK A: Rp380.000/bulan
  • TK B: Rp380.000/bulan

9. TK Insan Kamil – Bogor

9. TK Insan Kamil – Bogor
tk.insankamil.sch.id

TK Insan Kamil menanamkan nilai-nilai ubudiyah dan ibadah dalam pendidikan sehari-harinya. Sekolah ini berfokus pada pengembangan karakter anak melalui integrasi antara IMTAQ (Iman dan Taqwa) dan IPTEK (Ilmu Pengetahuan dan Teknologi).

Fasilitas yang tersedia meliputi ruang kelas yang nyaman, kolam renang, dan playground yang dirancang untuk memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan. Selain kegiatan rutin, TK Insan Kamil juga sering mengadakan kegiatan di luar sekolah untuk memperluas wawasan anak.

Alamat: Jalan Raya Dramaga No. 9, RT 01/RW 01, Margajaya, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor
Biaya:

  • Formulir: Rp250.000
  • Uang sedekah gedung: Rp4.850.000
  • Uang jariah pendidikan: Rp450.000
  • Uang kegiatan: Rp1.500.000
  • Uang seragam: Rp850.000
  • Uang alat tulis dan perlengkapan: Rp700.000
  • Biaya psikotes: Rp250.000

10. TKIT Nurul Fikri – Depok

10. TKIT Nurul Fikri – Depok
tkit.nurulfikri.sch.id

TKIT Nurul Fikri adalah bagian dari lembaga pendidikan terkenal di Depok. Sekolah ini berfokus pada pembentukan karakter anak dengan prinsip SMART: Soleh, Muslih, Cerdas, Mandiri, dan Terampil.

Metode pembelajaran yang diterapkan mencakup Project-Based Learning, sesi literasi, kunjungan edukasi, hingga pemeriksaan kesehatan (health screening). Salah satu keunikan TK ini adalah sesi pembelajaran sirah yang mengajarkan kisah teladan dan perjuangan melalui drama antara murid dan guru.

Alamat: Jalan H. Rijin No. 100, RT 003/RW 011, Tugu, Cimanggis, Depok
Biaya:

  • Biaya pendaftaran: Rp500.000 (non SIT Nurul Fikri)
  • Total biaya pendidikan:
    • Putra TK A: Rp18.200.000
    • Putri TK A: Rp18.400.000
    • Putra TK B: Rp15.200.000
    • Putri TK B: Rp15.400.000

11. Al Jabr Islamic School – Jakarta Selatan

11. Al Jabr Islamic School – Jakarta Selatan
aljabrislamicschool.sch.id

Al Jabr Islamic School adalah pilihan ideal bagi orang tua yang ingin anak-anaknya mendapatkan pendidikan berkualitas dengan standar internasional yang berpadu dengan nilai-nilai Islam.

Pada jenjang taman kanak-kanak (kindergarten), Al Jabr Islamic School menitikberatkan pada pembelajaran berbasis proyek dan praktik langsung, sehingga murid aktif terlibat dalam setiap proses belajar.

Sekolah ini menggunakan kurikulum IB (International Baccalaureate), yang memberikan pengalaman belajar yang komprehensif dan inovatif. Selain itu, fasilitas sekolah dilengkapi dengan ruang terbuka hijau dan berbagai sarana belajar yang menunjang kreativitas serta eksplorasi anak.

Kegiatan edukatif seperti ekstrakurikuler dan pameran hasil belajar (exhibition) juga rutin diadakan untuk memperkaya pengalaman belajar si Kecil.

Alamat: Jl. Bango II No.34-38, RT.6/RW.3, Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan, DKI Jakarta
Biaya:

  • Biaya masuk: Rp29.200.000
  • Biaya akademik: Rp1.550.000/tahun
  • Biaya pendidikan (tuition fee): Rp5.400.000/bulan
  • Biaya seragam: Rp650.000
  • Biaya PA: Rp90.000/3 bulan

12. TK Islam Cahaya Bintang – Jakarta Timur

12. TK Islam Cahaya Bintang – Jakarta Timur
Instagram.com/tkislamcahayabintangjakarta

TK Islam Cahaya Bintang merupakan pilihan terbaik bagi orang tua di Jakarta Timur yang ingin memberikan pendidikan usia dini berbasis nilai-nilai Islami. TK ini tidak hanya fokus pada pengembangan intelektual tetapi juga pada pembentukan karakter anak melalui berbagai kegiatan menarik dan mendidik.

Program unggulan di TK Islam Cahaya Bintang meliputi kegiatan seru seperti outbond, cooking class, serta berbagai ekstrakurikuler seperti drum band, melukis, dan berenang.

Anak-anak juga diajak untuk belajar menanam TOGA (Tanaman Obat Keluarga) dan mengikuti manasik haji sebagai pengenalan dini terhadap ibadah haji. Semua kegiatan ini didukung oleh fasilitas yang lengkap, termasuk kolam renang khusus untuk anak.

Alamat:
Jl. Raya Cilangkap Baru No.99, Jakarta Timur

Biaya:

  • Formulir pendaftaran: Rp300.000
  • Uang gedung: Rp1.500.000
  • Biaya operasional 1 tahun: Rp700.000
  • Kegiatan 1 tahun: Rp2.200.000
  • Seragam peserta didik: Rp700.000
  • Ekstrakurikuler 1 tahun: Rp800.000
  • LK: Rp300.000
  • Peralatan 1 tahun: Rp250.000
  • SPP sekitar: Rp400.000
  • Komite 1 tahun: Rp500.000

13. TK Islam Little Stars – Jakarta Utara

13. TK Islam Little Stars – Jakarta Utara
littlestar.sch.id

TK Islam Little Stars adalah pilihan tepat bagi orang tua di Jakarta Utara yang ingin memberikan pendidikan berbasis nilai-nilai Al-Qur’an dan As-Sunnah untuk anak usia dini. TK ini bertujuan membentuk anak-anak yang berwawasan luas dengan dasar keimanan dan kecerdasan intelektual melalui pendekatan Islami.

Sekolah ini memiliki program unggulan seperti hafalan surah-surah pendek, doa, dan hadis, yang dirancang untuk membangun karakter anak sejak dini. Selain itu, anak-anak juga diajak berpartisipasi dalam kegiatan seru seperti kelas memasak, seni, dan renang, yang menjadikan proses belajar lebih menarik dan menyenangkan.

Alamat: Jalan Bahari III No.239 A.12 6, RT 6/RW 3, Tanjung Priok, Jakarta Utara
Biaya:

  • Formulir pendaftaran: Rp50.000
  • Pendaftaran ulang: Rp2.250.000
  • SPP: Rp200.000/bulan

14. TKIT Al Fityan – Bogor

14. TKIT Al Fityan – Bogor
fityan.org

TKIT Al Fityan adalah bagian dari yayasan pendidikan Islam Al Fityan yang telah dikenal dengan pendidikan berbasis pesantren berkualitas. Di jenjang TK, sekolah ini mengajarkan anak-anak tentang keimanan dan ketakwaan yang diselaraskan dengan penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) serta nilai-nilai keislaman (IMTAQ) sesuai usia mereka.

Fasilitas modern dan program pembelajaran yang komprehensif menjadikan TKIT Al Fityan sebagai tempat belajar yang nyaman dan mendukung tumbuh kembang anak.

Alamat: Jl. Bengkelroda, Mekarsari, Kec. Cileungsi, Kabupaten Bogor
Biaya:

  • Pendaftaran dan Biaya Tes: Rp350.000
  • TK A:
    • Uang gedung: Rp2.184.000
    • Sarana prasarana: Rp1.680.000
    • SPP dan catering: Rp550.000/bulan
    • Kegiatan pendidikan: Rp1.750.000/tahun
    • Peralatan KBM buku paket: Rp950.000/tahun
    • Seragam (putra): Rp900.000; (putri): Rp920.000
  • TK B:
    • Uang gedung: Rp2.730.000
    • Sarana prasarana: Rp2.100.000
    • SPP dan catering: Rp550.000/bulan
    • Kegiatan pendidikan: Rp1.750.000/tahun
    • Peralatan KBM buku paket: Rp950.000/tahun
    • Seragam (putra): Rp900.000; (putri): Rp920.000

15. TK Islam Al Azhar 27 – Bogor

15. TK Islam Al Azhar 27 – Bogor
Instagram.com/tkalazhar27cibinong

TK Islam Al Azhar 27 adalah salah satu sekolah berbasis Islam dengan reputasi yang baik dan telah meraih akreditasi A. Sekolah ini menawarkan fasilitas lengkap seperti ruang kelas, lapangan bermain, playground, dan ruang kesehatan untuk menunjang kegiatan belajar si Kecil.

Tidak hanya itu, TK Islam Al Azhar 27 juga sering mengadakan kegiatan luar sekolah, yang dirancang untuk memberikan pemahaman baru kepada anak melalui pengalaman langsung. Dengan komitmen untuk mendukung masa depan cerah murid melalui dasar keimanan dan ketakwaan, sekolah ini menjadi pilihan ideal di sekitar Cibinong dan Bogor.

Alamat: Jl. Karadenan No.22, Karadenan, Kec. Cibinong, Kabupaten Bogor
Biaya:

  • TK A:
    • Formulir: Rp400.000
    • Uang pangkal: Rp12.475.000
    • Uang Jamiyyah: Rp300.000
    • Uang sekolah: Rp825.000/bulan
  • TK B:
    • Formulir: Rp400.000
    • Uang pangkal: Rp9.750.000
    • Uang Jamiyyah: Rp300.000
    • Uang sekolah: Rp825.000/bulan

Itulah dia beberapa informasi biaya TK Islam di Jabodetabek ini, Mama bisa lebih mudah menentukan pilihan terbaik sesuai kebutuhan anak.

Baca juga:

The Latest