Energi anak memang seakan tidak ada habisnya. Dari pagi sampai malam, selalu sibuk dan tak bisa tenang.
Seorang Mama melakukan trik yang akan membuat siapa saja terkekeh saat mendengarnya. Tujuan ia melakukan trik itu sungguh sederhana, ingin anak-anaknya diam sejenak.
Seperti apa trik tersebut? Berikut Popmama.com ungkapkan seperti yang ditengok dari Facebook sang Mama:
1. Menyuruh anak-anak tak bergerak untuk mengisi baterai baju tidur mereka
Facebook/Jessica D'Entremont1. Menyuruh anak-anak tak bergerak untuk mengisi baterai baju tidur mereka Ditengok dari Facebook milik Jessica D'Entremont, ia menyuruh kedua anaknya untuk tiduran dengan tenang tak bergerak. Alasannya, jika mereka tidak bergerak, piyama yang bisa menyala dalam gelap itu akan mengisi baterainya. Lucu bukan? Ajaibnya, kedua anak ini langsung menurut dan memilih tiduran dengan tenang selama beberapa waktu. Tentunya karena mereka sangat ingin piyama itu bisa menyala dalam gelap dengan lama.
Ditengok dari Facebook milik Jessica D'Entremont, ia menyuruh kedua anaknya untuk tiduran dengan tenang tak bergerak. Alasannya, jika mereka tidak bergerak, piyama yang bisa menyala dalam gelap itu akan mengisi baterainya. Lucu bukan?
Ajaibnya, kedua anak ini langsung menurut dan memilih tiduran dengan tenang selama beberapa waktu. Tentunya karena mereka sangat ingin piyama itu bisa menyala dalam gelap dengan lama.
Kedua anak ini bernama Hannelore dan Emma yang berumur 4 dan 3 tahun.
Tentu anak-anak tak bisa selamanya dibohongi. Harus ada trik yang tak kalah cerdas untuk mendukung sang Mama.
Jessica bahkan memasukkan piyama yang bisa menyala dalam gelap itu ke dalam lemari yang tertutup rapat agar tidak bisa terpapar cahaya sama sekali.
Sehingga saat anak-anak ingin mengetes dalam ruangan gelap, piyama tersebut tidak bisa menyala (karena kurang asupan cahaya). Pada akhirnya, mereka harus tidur diam di bawah lampu untuk sementara agar piyamanya bisa mengisi baterai dan bisa menyala dalam gelap.
3. Jadi ide banyak Mama lainnya
sheknows.com
Hal yang Jessica bagikan dalam Facebook ternyata jadi viral. Setidaknya ada 200 ribu orang yang like postingan tersebut.
Belum lagi ada sekitar 120 ribu orang yang membagikan lagi kisah tersebut. Beberapa Mama lain memuji ide yang Jessica lakukan. Bahkan seorang Mama tak ragu untuk mengikuti ide brilian tersebut.
4. Jessica memiliki maksudnya sendiri
Facebook/Jessica D'Entremont
Ternyata, kedua anak Jessica memiliki gangguan penerimaan sensori atau sensory processing disorder.
Gangguan ini mengganggu otak untuk menerima dan merespon informasi yang datang dari sensor mereka. Baik dari penglihatan, pendengaran, hingga sentuhan.
Cara yang dilakukan Jessica, membuat mereka harus diam untuk mengisi baterai baju tidurnya, ternyata membantu kedua anaknya untuk membentuk pola tidur mereka.
Jessica melakukan hal itu setiap hari sebagai bagian dari pengurangan sensori kedua anaknya.
5. Banyak yang berbagi kisah sejenis
Facebook/Jessica D'Entremont
Ide yang dilakukan Jessica menuai banyak komentar. Ada yang mengatakan itu adalah ide yang bagus. Sementara banyak juga komentar yang berbagi kisah sejenis.
Seperti contoh, seorang Mama bercerita hal ini mengingatkan pada keempat anaknya. Untuk membuat mereka mau tidur siang, sang Mama mengatakan bahwa roti yang tengah dibuatnya membutuhkan suasana yang sangat tenang agar bisa mengembang. Dengan mudahnya keempat anaknya tidur tanpa paksaan.
Apakah Mama berencana melakuka trik ini pada si Kecil? Atau malah sudah punya trik yang lebih keren dari ini?