Boost BB Anak dengan Minuman dari 4 Bahan Ini!
Mudah dibuat dan kaya manfaat
31 Januari 2025

Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bicara tentang berat badan anak, tentu akan menjadi sebuah tantangan tersendiri untuk orangtua, dan akan menjadi topik yang cukup sensitif untuk dibahas. Tenang, Ma. Mengatasi berat badan si Kecil yang belum menyentuh rekomendasi DSA memang bikin pusing, tapi semua ada solusinya.
Jika Mama sedang dalam kondisi serupa, berfokuslah pada jenis nutrisi yang dibutuhkan oleh si Kecil untuk menambah berat badan. Beberapa makanan bisa menjadi kuncian dan andalan para orangtua, untuk mengatasi masalah ini.
Sebuah akun Instagram.com/evanuridah membagikan sebuah resep minumanboosting bb anak dengan 4 bahan saja. Bahannya mudah ditemukan, kaya nutrisi, dan rasanya enak! Temukan resepnya, hanya di Popmama.com.
Editors' Pick
Bahan yang Dibutuhkan
Minuman yang dimaksud disini adalah Smoothies Alpukat, Ma. Namun berbeda dengan smoothies kebanyakan yang hanya menggunakan campuran buah dan susu, kali ini akan menggunakan tambahan telur rebus sebagai campurannya. Bahan yang dibutuhkan:
- ½ buah alpukat kecil
- ½ butir telur rebus
- 150 - 200 ml susu uht (untuk anak di bawah 1 tahun, disarankan untuk memasak susunya terlebih dahulu)
- 2 buah kurma (bisa ditambahkan jika kurang manis) untuk pengganti gula
Meski menggunakan telur rebus, namun tidak akan berpengaruh terhadap rasa smoothiesnya ya, Ma. Tambahan telur rebus ini justru membuat kekentalan smoothiesnya bertambah, tanpa membuatnya terasa amis.
Cara Membuat
Setelah menyiapkan keempat bahan yang diperlukan, ikuti langkah pembuatannya yang super mudah.
- Masukkan Alpukat yang sudah matang ke dalam blender
- Masukkan ½ butir telur rebus
- Masukkan susu UHT
- Masukkan kurma yang telah dibuang bijinya
- Blender semua bahan
- Saring hingga seluruh ampas terpisah
- Smoothies Alpukat siap disajikan
Bukan cuma si Kecil yang bisa doyan dengan minuman satu ini, Mama juga dijamin akan suka. Mudah bukan cara membuatnya?