Menyambut Natal, Yuk Coba Buat Snow Globe Bersama Anak
Bisa digunakan sebagai kado Natal anggota keluarga lainnya
30 November 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Menjelang perayaan Natal pada bulan Desember mendatang, beberapa keluarga yang merayakan mulai memilih kado yang akan diberikan untuk anggota keluarga. Tak jarang, snow globe menjadi pilihan hadiah natal yang populer untuk anak-anak.
Anak yang tinggal di negara tropis, mungkin sangat jarang bahkan hampir tidak pernah melihat salju, sehingga ia suka melihat salju yang turun di film animasi.
Jika Mama ingin memberikan hadiah spesial untuk Natal yang tidak dibeli dari toko, mengapa tidak berkreasi dengan si Kecil dan membuatnya di rumah? Kegiatan ini akan sangat menyenangkan, dan bisa mengisi waktu kosong bersama anak.
Kegiatan ini juga populer di kalangan anak sekolah, dan pembuatannya sangat sederhana. Namun pertama-tama, Popmama.com akan membahas bagaimana membuat snow globe dapat bermanfaat bagi anak.
Editors' Pick
Manfaat Membuat Snow Globe Bersama Anak di Rumah
Selain kreativitas dan waktu yang menyenangkan, anak juga belajar lebih banyak saat mereka berkreasi dengan tangannya sendiri. Membuat snow globe sendiri lebih dari sekadar proyek seni dan kerajinan. Ini akan mengajari anak tentang dirinya sendiri dan membuat pikirannya bekerja.
Berikut adalah beberapa manfaat dari pembuatan kerajinan snow globe untuk anak prasekolah:
- Kegiatan ini baik untuk waktu bersantai. Anak menikmatinya karena membuat snow globe dapat menyenangkan tetapi juga untuk meredakan stres dan menikmati momen bersama Mama.
- Meningkatkan kreativitas dan imajinasi mereka.
- Anak belajar bagaimana bekerja dengan tangannya sendiri, yang meningkatkan keterampilan motorik halus.
- Melatih aktivitas sensorik visual anak, karena ia bisa menyaksikan bagaimana salju turun dan berputar di dalam snow globe.
- Mendekatkan hubungan yang baik antara Mama dan anak, karena Mama akan duduk bersama anak serta membimbingnya.
- Meningkatkan kemampuan kerja tim jika Mama memiliki banyak anak di rumah, karena anak-anak dapat mengerjakannya bersama-sama.
- Membuat snow globe juga bisa menjadi aktivitas pendidikan jika Mama memperkenalkan warna dan elemen bertema sains ke dalam bola.
Nah itulah beberapa manfaat yang akan diperoleh anak jika membuat snow globe Sekarang Mama akan melihat perlengkapan apa saja yang dibutuhkan untuk membuat snow globe:
1. Perlengkapan yang perlu Mama siapkan untuk membuat snow globe
Membuat snow globe untuk anak bukanlah ilmu yang sulit. Apapun persediaan yang diperlukan, Mama bisa menemukannya di rumah, di toko seni dan kerajinan, atau toko barang bekas mana pun.
Selain itu, Mama tidak memerlukan banyak perlengkapan untuk membuat snow globe buatan sendiri. Anak akan menyukainya karena ini adalah aktivitas dalam ruangan yang menyenangkan. Dan, Mama juga bisa memberi hadiah snow globe sebagai hadiah Natal.
Berikut bahan yang perlu Mama siapkan:
- Gliserin nabati
- Lem panas
- Air jernih yang telah disaring
- Wadah snow globe plastik (Mama dapat membeli ini dari toko online atau offline yang menjual seni/kerajinan)
- Glitter kepingan salju
- Glitter warna-warni
- Payet Warna-warni
- Mainan objek kecil seperti manusia salju atau elemen bertema fantasi untuk bagian dalam snow globe
2. Langkah-langkah untuk membuat snow globe
Ikuti langkah-langkah ini untuk membuat snow globe buatan sendiri. Beri panduan pada anak dan lakukan secara bersamaan. Inilah cara pembuatan snow globe:
- Bantu anak untuk menggunakan lem tembak dan tempelkan elemen kecil bertema manusia salju/fantasi ke permukaan bagian dalam tutup wadah snow globe, dan biarkan mengering sepenuhnya.
- Sekarang, taruh beberapa glitter warna-warni, glitter kilau kepingan salju, dan beberapa payet ke dalam wadah plastik.
- Tambahkan sekitar ½ sdt gliserin nabati ke dalam wadah snow globe.
- Isi snow globe dengan air jernih. Pastikan Mama tidak mengisinya dengan penuh.
- Sekarang, satukan tutup dan wadahnya dengan rapat. Namun pastikan lem di tutupnya sudah benar-benar kering.
- Goyangkan snow globe, dan lihat kini Mama dan anak bisa menikmati pemandangan snow globe yang indah!
Jika Mama sulit mendapatkan wadah snow globe plastik, Mama juga bisa menggunakan stoples kaca, stoples plastik bekas untuk membuat snow globe ini.
Menggunakan gliserin nabati dapat membuat salju mengapung lebih alami dibandingkan dengan gliserin pada umumnya. Mama juga dapat menambahkan sedikit glitter tetapi jangan menambahkan terlalu banyak karena dapat membuat snow globe menjadi buram.
Itulah manfaat dan cara membuat snow globe bersama anak di rumah. Mudah bukan? Selamat mencoba Ma!