Hits! 11 Rekomendasi Tempat Liburan Keluarga di Bandung

Untuk Mama yang ingin berlibur di Bandung, ajak keluarga mengunjungi tempat-tempat wisata ini yuk!

30 Oktober 2021

Hits 11 Rekomendasi Tempat Liburan Keluarga Bandung
kelloggsnyc.com

Bandung adalah tempat wisata yang paling sering menjadi pilihan masyarakat Jakarta dan sekitarnya. Bukan hanya karena lokasinya yang dekat, namun Bandung memiliki beberapa tempat wisata yang juga Instragamable dan kekinian.

Beberapa tempat liburan di Kota Kembang ini juga banyak menghadirkan wisata alam yang memanjakan mata dan ramah anak-anak.

Maka tidak heran, jika kota di Jawa Barat ini selalu dipadati banyak wisatawan dari berbagai daerah.

Tertarik untuk berlibur di Bandung bersama keluraga namun bingung memilih tempat wisatanya?

Jangan khawatir, kali ini Popmama.com akan membahas 11 rekomendasi tempat liburan keluarga di Bandung paling hits saat ini.

Lihat daftarnya di bawah ini ya!

1. Dago Dream Park

1. Dago Dream Park
wisatabagus.com

Jika Mama dan keluarga suka gaya liburan memacu adrenalin dengan berbagai aktivitas seru, maka Mama perlu mengunjungi Dago Dream Park jika sedang liburan ke Bandung.

Karena taman wisata Bandung yang terletak di Dago ini memang didirikan sebagai tempat wisatanya untuk berfoto dan beraktivitas seru dengan teman-teman atau keluarga.

Selain memiliki beragam spot foto yang instagramable, Dago Dream Park juga memiliki berbagai aktivitas yang ditawarkan. Mulai dari naik kuda, paintball, sky gliding, ATV, sampai anti gravity.

Mama dan keluarga juga bisa foto-foto dengan gaya unik di Karpet Aladin, Jembatan Kupu-Kupu, Ayunan Jadul Deldom, dan Colourful Caping.

Lokasi Dago Dream Park ini terletak di Jl. Dago Giri Km. 2.2 Mekarwangi, Pagerwangi, Lembang, West Bandung Regency, West Java 40135

2. Fairy Garden (Fairy Garden By The Lodge)

2. Fairy Garden (Fairy Garden By The Lodge)
tiket.com

Anak-anak balita seringkali takjub dengan suasana negeri dongeng. Jika si Kecil salah satu yang menyukainya, maka ajak ia ke Fairy Garden di Lembang ini yuk!

Karena di sini merupakan tempat wisata yang mengusung tema negeri dongeng atau negeri peri. Bahkan tak tanggung-tanggung, objek wisata di sini di desain seperti negeri para peri, mulai dari kostum petugas, bangunan kastil, hingga properti, dan tamannya.

Selain itu juga ada banyak wahana edukasi dan bermain bagi anak-anak yang bisa dinikmati di sana, seperti Art Factory, Florania, Lola's Library, Bouncy Castle, Trampoline, memberi makan kelinci, mengenal jenis-jenis burung, dan menunggang kuda.

Lokasi Fairy Garden ini terletak di Jl. Maribaya No.KM. 3, RW.9, Cibodas, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391

3. Farm House Lembang

3. Farm House Lembang
kelloggsnyc.com

Nama tempat liburan Farm House mungkin sudah tak asing lagi di telinga Mama. Salah satu tempat liburan keluarga di Bandung ini, merupakan objek wisata alam dengan desain mirip peternakan di Negara Belanda.

Di sini terdapat sejumlah spot instagramable, seperti lapangan yang berlatar belakang rumah gaya Eropa klasik hingga area My Secret yang memiliki bangunan tua dan dikelilingi berbagai macam bunga serta pagar pembatas berbahan batang pohon.

Di Farm House ini Mama dan keluarga juga bisa mencicipi susu segar yang disediakan lho!

Lokasi Farm House ini terletak di Jl. Raya Lembang No.108, Gudangkahuripan, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391

4. Floating Market Lembang

4. Floating Market Lembang
marjayatrans.com

Selanjutnya adalah Floating Market Lembang atau pasar terapung, yang mungkin juga sudah tak asing lagi di telinga Mama, khususnya jika tinggal di Bandung.

Di tempat wisata ini, Mama dan keluarga akan menyaksikan aktivitas berjualan di atas perahu sekaligus menikmati sensasi makan sambil mengitari danau.

Tak hanya itu saja, ada kegiatan menarik lainnya yang patut dilakukan di sini, seperti naik perahu, mencoba kimono, jalan-jalan di taman kelinci, berfoto di rainbow garden, dan mengunjungi miniatur kereta api.

Lokasi Floarting Market Lembang ini terletak di Jl. Grand Hotel No.33E, Jalur Kampung Leuit No.A1, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391

Editors' Pick

5. Kampung Cai Ranca UpasĀ 

5. Kampung Cai Ranca UpasĀ 
piknikasyik.com

Ingin mengenalkan anak kecil pada kehidupan alam dan hewan-hewan yang tinggal di alam bebas? Maka jangan lupa untuk mengunjungi Kampung Cai Ranca Upas yang menjadi salah satu tempat wisata paling menarik di Ciwidey!

Selain memiliki area perkemahan yang populer, di sini juga memiliki penangkaran rusa yang menyenangkan untuk dikunjungi. Selain itu juga ada berbagai permainan outbound yang bisa dicoba bersama keluarga.

Tak hanya itu saja, di sini ada kolam pemandian air panas alaminya juga, lho!

Lokasi Kampung Cai Ranca Upas ini terletak di Jl. Raya Ciwidey - Patengan No.KM. 11, Patengan, Kec. Rancabali, Bandung, Jawa Barat 40973

6. Lembang Park & Zoo

6. Lembang Park & Zoo
Rri.co.id

Kebun binatang menjadi pilihan tepat ketika Mama mengajak si Kecil untuk berlibur di Bandung, dan salah satu tempat wisata di Lembang Bandung yang tak boleh dilewatkan adalah Lembang Park & Zoo!

Di sini Mama dan keluarga tidak hanya menemukan kebun binatang di mana para pengunjung bisa bertemu dan mengenal berbagai satwa, tetapi juga menjadi tempat wisata rekreasi yang menyenangkan.

Salah satu yang paling menakjubkan di sini adalah spot Bird Aviary nya yang besar dan patut dikunjungi, karena Mama bisa mengenalkan anak dengan banyak burung di dalamnya!

Selain itu, Mama dan keluarga juga bisa merasakan sensasi makan siang bersama singa, atau ngemil bersama kucing-kucing di Neko Cat Cafe.

Lokasi Lembang Park & Zoo ini terletak di Jl. Kolonel Masturi No.171, Sukajaya, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391

7. Orchid Forest Cikole

7. Orchid Forest Cikole
Instagram.com/orchidforestcikole

Terletak di Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, sesuai namanya Orchid Forest Cikole adalah hutan anggrek terbesar di Indonesia.

Tak tanggung-tanggung, jumlah anggrek di sini mencapai 20.000 tanaman lho! Tak hanya ada anggrek saja, di sini teradapat barisan-barisan pohon pinus yang membuat pemandangannya menjadi sangat indah dan eksotis.

Selain menawarkan pemandangan hutan pinus dan anggrek, Orchid Forest Cikole juga memiliki tempat bermain golf, area bermain dengan kelinci, horse ranch, hingga jembatan tali yang bersinar di malam hari.

Lokasi Orchid Forest Cikole ini terletak di, Genteng, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391

8. Rumah Guguk

8. Rumah Guguk
hewandankita.blogspot.com

Bagi Mama dan keluarga yang pecinta binatang, khususnya anjing. Di Bandung ada sebuah yang disulap menjadi tempat wisata menarik.

Di sini Mama bisa mengajak anak untuk berkenalan dan bermain dengan beragam anjing yang ada di sana. Tak hanya hewan anjing, di sini juga ada dua tempat di mana anak bisa bermain dengan kucing, ayam, burung, kambing, dan bahkan ular!

Tempatnya yang asri dan menyenangkan, cocok buat liburan keluarga bersama anak-anak atau untuk para pecinta hewan.

Lokasi Rumah Guguk ini terletak di Jl. Pada Lestari No.23 Cidadap, Isola, Kec. Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat 40154

9. Sudut Pandang Bandung

9. Sudut Pandang Bandung
Instagram.com/sudutpandang.bdg

Usai mengelilingi kota Bandung, Mama dan keluarga dapat beristirahat sejenak di Sudut Pandang Bandung, yang menjadi salah satu tempat liburan di Bandung yang hits di kalangan anak muda dan keluarga.

Tak heran menjadi hits karena di sini terbagi menjadi dua area, yang pertama yaitu sudut rasa yang ditunjukkan dengan kafe-kafe berkonsep igloo atau gazebo kaca yang berjejer, dengan menunjukkan panorama bukit Punclut yang indah.

Area kedua, yaitu sudut cerita yang merupakan wahana multimedia interaktif dengan tema lingkungan alam dan manusia yang cocok untuk wisata edukasi anak-anak.

Lokasi Sudut Pandang Bandung ini terletak di Jl. Pagermaneuh, RT.05/RW.07, Pagerwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391

10. Terminal Wisata Grafika Cikole

10. Terminal Wisata Grafika Cikole
Instagram.com/officialgrafika

Jika Mama dan keluarga ingin beristirahat dengan suasana alam asri dengan tampilan modern, cobalah memasukan Terminal Wisata Grafika Cikole ke dalam rute perjalanan ke Bandung. Di sini adalah kawasan wisata alam dengan area hutan pinus di sekelilingnya.

Tempat wisata di Lembang ini pun kerap menjadi tujuan rekreasi favorit bagi keluarga dan rombongan sekolah, karena anak-anak bisa mengenal alam secara langsung. Selain itu, di sini juga terdapat fasilitas outbond, paintball, ATV, dan perkemahan lengkap di sini.

Lokasi Terminal Wisata Grafika Cikole ini terletak di Jl. Raya Tangkuban Parahu No.KM.8

11. The Great Asia Africa Lembang

11. The Great Asia Africa Lembang
Instagram.com/thegreatasiaafrica.id

Ingin mengajak keluarga mengunjungi beberapa 'negara' dalam satu tempat tujuan? Nah Mama bisa berkunjung ke The Great Asia Africa Lembang.

Terletak di Jalan Raya Lembang, tepat berseberangan dengan Farmhouse Lembang yang lebih dahulu populer, The Great Asia Africa adalah salah satu tempat wisata di Lembang yang tengah naik daun saat ini.

Di sini, Mama dan keluarga bisa berfoto-foto menggunakan pakaian tradisional Korea, hanbok, dengan latar belakang ala rumah-rumah Korea di masa lalu, selain itu juga ada pakaian tradisional Jepang, kimono, di Kyoto mini.

Dan menikmati warna-warni dinding di Maroko, atau bahkan berpose ala film India, lengkap dengan pakaian tradisionalnya!

Lokasi The Great Asia Africa Lembang ini terletak di  Jl. Raya Lembang - Bandung No.71, Gudangkahuripan, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391

Nah itulah beberapa rekomendasi tempat liburan keluarga di Bandung paling hits saat ini. Jika ingin berkunjung, jangan lupa untuk tetap menerapkan protokol kesehatan ya!

Tertarik berkunjung ke tempat wisata yang mana Ma?

Baca juga:

The Latest