3 Cara Menurunkan Demam Tanpa Obat, Mudah dan Aman

Ternyata masih ada cara lain yang mudah dan aman untuk menurunkan demam si Kecil tanpa obat lho, Ma

20 Oktober 2022

3 Cara Menurunkan Demam Tanpa Obat, Mudah Aman
Pexels/Gustavo Fring

Masalah kesehatan pada si Kecil sudah pasti kerap kali ditemui oleh setiap orangtua. Dari sekian banyak, demam tentu menjadi masalah kesehatan yang sering ditemui.

Pada umumnya setiap orangtua sudah memiliki cara tersendiri untuk mengatasi demam pada anak. Kebanyakan dari mereka lebih mengandalkan obat untuk menurunkan demam. Apakah Mama termasuk salah satunya?

Tak banyak yang menyadari, ternyata ada cara lain yang bisa dilakukan untuk menurunkan demam pada anak tanpa menggunakan obat.

Nah, belum lama ini, melalui unggahan video reels di akun Instagram pribadi, Spesialis Kedokteran Olahraga, dr Andhika Raspati, SpKO membagikan beberapa cara menurunkan demam yang tepat tanpa obat. Cara-cara yang dibagikan dr Dhika tentu bisa diikuti di rumah.

Jika Mama ingin ketahui lebih jelas, kali ini Popmama.com telah merangkum informasi mengenai cara menurunkan demam tanpa obat seperti yang disampaikan dr. Dhika.

Penasaran? Simak beberapa caranya berikut ini yuk, Ma!

Editors' Pick

1. Perbanyak minum pada anak

1. Perbanyak minum anak
Pexels/Kampus Production

Melalui unggahannya, dr Dhika menjelaskan, cara pertama yang bisa Mama lakukan untuk menurunkan demam si Kecil ialah dengan memperbanyak minum. Hal ini bukan tanpa alasan, menurut dr Dhika, cairan tubuh sangat penting untuk menjaga suhu tubuh.

Saat melakukan hal ini, dr Dhika berpesan agar Mama jangan langsung memberikan air yang banyak kepada anak. Tetapi berikanlah dia minum sedikit demi sedikit dalam frekuensi yang sering.

"Dikit-dikit tapi sering, jangan sekaligus banyak," katanya.

2. Pakaikan baju yang tipis pada anak

2. Pakaikan baju tipis anak
Pexels/MART PRODUCTION

Selain memperbanyak minum air, Mama juga bisa menurunkan demam dengan memakaikan baju yang tipis pada anak. Menurut dr Dhika, memakaikan baju yang tipis dapat membantu mengeluarkan dan melepaskan panas pada anak.

Dalam video unggahannya, Dhika juga tak lupa meninggalkan pesan kepada Mama untuk hindari memakaikan pakaian dan selimut yang tebal pada anak.

"Yang kedua, pakein anak kita baju yang tipis-tipis, supaya panasnya anak itu gampang keluar, gampang dilepas. Jangan malah pake baju tebel, diselimutin yang tebel," ucap Dhika.

3. Hindari kompres menggunakan air es

3. Hindari kompres menggunakan air es
Pixabay/Victoria_rt

Seperti yang diketahui, menurunkan demam pada anak memang bisa menggunakan kompres. Meski tampak mudah, Mama tentu tak boleh sembarangan dalam melakukan cara yang satu ini.

Melalui videonya, dr Dhika mengingatkan agar Mama menghindari penggunaan air es saat melakukan kompres. Dhika justru lebih menyarankan Mama menggunakan air yang suhunya hangat-hangat kuku saat mengompres.

"Ingat, kompresnya bukan pakai air es. Pakai (air) yang suhunya hangat-hangat kuku," tandasnya.

Jadi, itulah beberapa cara menurunkan demam tanpa obat yang bisa Mama lakukan sendiri di rumah. Hadirnya informasi ini pasti membuat Mama jadi semakin paham untuk menurunkan demam pada anak tanpa menggunakan obat.

Semoga cara ini bermanfaat, ya.

Baca juga:

The Latest