Tidak ada salahnya bagi Mama untuk mengajak si Kecil pergi ke restoran untuk makan bersama, lho. Saat ini, Mama sudah bisa menemukan ada banyak restoran ramah anak yang berlokasi di Jakarta.
Menariknya, beberapa resto ramah anak di Jakarta sudah dilengkapi dengan fasilitas playground hingga aktivitas yang melibatkan anak. Dengan begitu, anak tidak akan lagi bosan ketika mereka makan di restoran.
Jika Mama butuh rekomendasi tempat makan yang pas untuk anak, kali ini Popmama.com sudah merangkum daftar resto ramah anak di Jakarta yang bisa dikunjungi saat musim liburan keluarga atau hanya sekadar menghabiskan waktu saja.
Yuk, disimak!
Daftar Resto Ramah Anak di Jakarta
1. Convivium Bakery & Cafe
Instagram.com/conviviumdeli
Convivium Bakery & Cafe menjadi salah satu tempat makan yang kids friendly di Jakarta. Bagi Mama yang tinggalnya di Jakarta Selatan, mungkin kafe ini bisa masuk ke dalam daftar yang bisa dikunjungi bersama si Kecil.
Menariknya, kafe ini tidak hanya sekadar menawarkan makanan dan minuman saja. Waktu bersama anak pun semakin menyenangkan karena kafe ini memiliki area bermain hingga aktivitas membuat pizza yang menyenangkan.
Perkiraan harga per orang: Rp75.000-Rp100.000
Alamat: Jl. Panglima Polim V No.8A, RT.1/RW.6, Melawai, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12160
Jam operasional: Selasa-Jumat 11.00-21.00, Sabtu-Minggu 09.00-22.00 WIB
2. Dua Sendok
Instagram.com/duasendok.id
Kalau Mama tinggal di daerah Jagakarsa, Jakarta Selatan, Dua Sendok dapat menjadi tempat makan kids friendly di Jakarta yang bisa Mama kunjungi dengan anak tercinta. Tidak hanya memiliki nuansa yang sejuk dan asri, resto satu ini juga memiliki area playground.
Tempat makan ini pun memiliki area semi indoor dan outdoor. Menu yang dimiliki resto ini pun terdiri dari makanan Indonesia hingga berbagai cemilan. Untuk harga, terbilang cukup terjangkau.
Perkiraan harga per orang: Rp50.000-Rp75.000
Alamat: Jl. Aselih Gg H Mudjar No.121A, RT.11/RW.1, Cipedak, Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12630
Jam operasional: Selasa-Minggu 11.30-22.00 WIB
3. Hakuna Matata
Instagram.com/hakunamatata.jakarta
Ternyata, masih ada tempat makan ramah anak lainnya yang berlokasi di Jakarta Selatan. Kali ini, tempat makan itu bernama Hakuna Matata. Selain di Jakarta Selatan, tempat makan ini sebenarnya juga memiliki cabang lain di kawasan Cijantung, Pasar Rebo, Jakarta Timur.
Tempat makan ini memiliki area playground yang bisa digunakan anak-anak. Tak hanya itu saja, tempat ini pun memiliki suasana yang estetik, sehingga cocok buat foto-foto bersama keluarga.
Perkiraan harga per orang: Rp25.000-Rp125.000
Alamat: 1, Jl. Pertengahan No.5, Cijantung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13770 (Jakarta Timur); dan Jl. Pejaten Barat Raya No.2B, RT.2/RW.10, Ragunan, Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12510 (Jakarta Selatan)
Jam operasional: Senin-Kamis 11.00-22.00 WIB, Jumat-Minggu 11.00-23.00 WIB (Jakarta Timur), dan Senin-Kamis 07.00-22.00 WIB, Jumat-Minggu 07.00-23.00 WIB (Jakarta Selatan)
Editors' Pick
4. JAG'S Kitchen
Instagram.com/jagskitchen.jkt
Resto kids friendly lainnya datang dari JAG'S Kitchen yang berlokasi di Jakarta Selatan. Menariknya, tempat satu ini memiliki area playground yang cukup luas dengan beragam jenis permainan, seperti perosotan dan mini jungkat-jungkit.
Memiliki area indoor dan semi outdoor, suasana yang ditawarkan resto ini juga sangat nyaman, sehingga cocok masuk dalam daftar resto yang bisa dikunjungi dengan keluarga.
Perkiraan harga per orang: Rp38.000-Rp120.000
Alamat: Jl. Raya Jagakarsa No.22 6, RT.6/RW.4, Jagakarsa, Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12620
Jam operasional: Senin-Sabtu 08.00-22.00 WIB, Minggu 08.00-23.00 WIB
5. Kangoo's Cafe
Instagram.com/kangooscafe
Kalau Mama sedang mencari tempat makan ramah anak di Jakarta Barat, Kangoo's Cafe bisa menjadi pilihan. Kafe yang satu ini memiliki area playground di bagian indoor dan outdoor yang bisa digunakan anak-anak.
Area playground yang ada di tempat makan ini juga memiliki beberapa fasilitas permainan. Dengan begitu, kegiatan anak saat bermain jadi semakin fun dan si Kecil jadi tidak lagi bosan ketika bepergian dengan Mama dan Papa.
Perkiraan harga per orang: Rp50.000-75.000
Alamat: Jl. Kembang Abadi Utama No.23 Blok B6, Kembangan Sel., Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11610
Jam operasional: Setiap hari 06.30-21.00 WIB
6. Kupinami
Instagram.com/dianpramita.id
Berlokasi di Jakarta Timur, Kupinami menjadi kedai kopi dan mi Aceh yang bisa Mama kunjungi bersama si Kecil. Tempat ini bahkan bisa dikatakan ramah anak karena memiliki area kids playground dengan fasilitas permainan yang menarik untuk si Kecil.
Tak sampai di situ saja, tempat makan satu ini juga memiliki fasilitas ruang meeting, class room bahasa Arab, hingga ruang musala. Menariknya, Mama tidak akan menemukan adanya musik di sini dan hanya bisa mendengar suara natural saja.
Perkiraan harga per orang: Rp50.000-Rp100.000
Alamat: Jl. Bina Marga No.44, RT.2/RW.4, Ceger, Kec. Cipayung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13820
Jam operasional: Senin-Kamis dan Sabtu-Minggu 07.00-22.00 WIB, khusus Jumat 07.00-11.00 WIB dan 13.00-22.00 WIB
7. Nanny's Pavillon Kota Kasablanka
Instagram.com/nannyspavillon
Di mal Kota Kasablanka, Mama juga bisa menemukan ada restoran yang ramah anak bernama Nanny's Pavillon. Tempat ini memiliki suasana yang nyaman dan pastinya akan membuat Mama bersama si Kecil betah.
Di sini, Mama bisa menemukan menu kids meal yang menarik. Uniknya, menu kids meal ditempatkan dalam wadah berbentuk mobil-mobilan dengan warna yang menarik. Selain itu, Mama dan si Kecil juga bisa mendapatkan kue ultah gratis di ulang tahun juga, lho.
Perkiraan harga per orang: Rp39.000-Rp245.000
Alamat: Jl. Raya Casablanca No.88 MU 08, RT.14/RW.5, Menteng Dalam, Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12870 (Lantai UG Mal Kota Kasablanka)
Jam operasional: Setiap hari 10.00-22.00 WIB
8. Naughty Olive
Instagram.com/naughtyolive_id
Jika kamu warga Kelapa Gading, Jakarta Utara, ada resto ramah anak Naughty Olive yang bisa dikunjungi. Resto ini bahkan memiliki paket spesial Mom & Kids seharga Rp300 ribu yang terdiri dari 2 main courses dan 2 drinks, serta aktivitas pizza making dan decorative ice cream.
Selain itu, resto satu ini juga memiliki aktivitas DIY Mask/Trophy, 3D Puzzle, hingga Mirror/Keychain Clay Craft yang bisa dilakukan bersama anak. Dengan adanya aktivitas ini anak pastinya tidak akan mudah bosan ketika berkunjung ke sana.
Perkiraan harga per orang: Rp75.000-Rp100.000
Alamat: Bounce Street Asia- Trampolin Park, Jl. Artha Gading Sel. No.Kavling 8 Lantai 2, RT.18/RW.8, Klp. Gading Bar., Kec. Klp. Gading, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14240
Jam operasional: Setiap hari 09.00-22.00 WIB
9. Pingoo Restaurant
Instagram.com/pingoorestaurant
Pingoo Restaurant yang berlokasi di Jakarta Barat ini memiliki konsep yang bisa dibilang tampak berbeda jika dibandingkan resto lain. Pasalnya, resto satu ini punya konsep di mana Mama dan si Kecil bisa makan siang sambil ditemani penguin yang lucu.
Tak hanya itu saja, resto ini juga memiliki fasilitas aquarium berukuran super besar, sehingga para pengunjung bisa menonton aktivitas yang dilakukan penguin. Hadirnya konsep seperti ini jelas bisa bikin si Kecil jadi lebih betah berlama-lama di tempat ini.
Perkiraan harga per orang: Rp45.000-Rp310.000
Alamat: Jalan Letjen S. Parman, RT.15/RW.5, Tomang, Kec. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11470 (di NEO SOHO Mall)
Jam operasional: Setiap hari 10.00-22.00 WIB
10. Tamani Kids Cafe
maps.google.com/image/Nanda Hoppus/Emma Febriani
Tamani Kids Cafe menjadi salah satu resto di Jakarta Selatan yang bisa Mama kunjungi bersama si Kecil. Tempat ini memiliki area playground yang bisa dibilang cukup luas dan memiliki beberapa fasilitas bermain yang bisa dimanfaatkan anak-anak.
Adanya area playground ini bisa dibilang sangat cocok bagi Mama dan Papa yang ingin menghabiskan waktu bersama, tanpa harus merasa khawatir anak akan cepat bosan.
Perkiraan harga per orang: Rp50.000-Rp100.000
Alamat: Jl. Kemang Raya No.5 A 14, RT.14/RW.1, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12730 (Lantai 1 Kemang Square)
Jam operasional: Setiap hari 11.00-21.00 WIB
Jadi, itulah daftar resto ramah anak di Jakarta yang bisa Mama dan Papa kunjungi bersama si Kecil. Dari daftar di atas, Mama tentu jadi tahu resto mana saja yang bisa datangi bersama anak di waktu liburan atau akhir pekan.