7 Rekomendasi Model Kalung Anak yang Menggemaskan
Aksesori yang cocok digunakan untuk segala busana
26 Agustus 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Berbicara tentang perhiasan perempuan, tentu saja berkaitan dengan model yang akan digunakan. Apalagi melihat trend fashion sekarang ini, banyak diantara Mama yang menambahkan aksesori pada tiap penampilan anak seperti kacamata, topi, maupun perhiasan.
Pertimbangan dalam memilih model kalung yang cocok untuk anak membuat Mama harus lebih teliti dalam memilihnya, karena kulit anak rentan mengalami reaksi alergi seperti gatal-gatal dan kemerahan saat Mama salah memilih bahan dasar aksesori.
Berbagai model kalung dapat dengan mudahnya Mama dapatkan hanya dengan membuka ponsel pintar.
Mama bisa memilih model kalung kekinian yang sesuai dengan karakter atau kepribadian anak.
Popmama.com telah merangkum 7 rekomendasi model kalung anak yang menggemaskan. Yuk simak informasinya berikut ini:
1. Safire Titanium
Ternyata pemakaian kalung bisa menambah rasa percaya diri anak meningkat lho, Ma. Kalung sebagai aksesori dapat menunjang penampilan anak sesuai dengan busana yang dikenakan. Salah satu model kalung yang bisa Mama pilih adalah kalung batu safir.
Safir ditemukan sebagai batu permata yang bisa digunakan untuk berbagai keperluan, seperti permukaan jam, jendela yang kuat, maupun aksesori perhiasan.
Kalung safir ini terbuat dari bahan titanium atau stainless steel 316L + plated 18kyang memiliki keunggulan anti karat, anti luntur, dan anti alergi.
Kalung ini tidak akan membuat kulit anak Mama alergi, karena sudah ada klaim menggunakan bahan yang anti alergi. Kalung ini memiliki panjang 40 + 5 cm yang bisa Mama miliki dengan harga 72 ribu saja.
2. Flower Necklace
Bunga kerap diidentikkan dengan keanggunan perempuan. Mama bisa bayangkan jika anak Mama memakai kalung dengan model bunga-bunga akan terlihat anggun dan elegan.
Model kalung ini dapat menambah kesan lembut dan bahagia pada anak Mama. Apalagi si Kecil yang mulai aktif mengenal dunia bermainnya, penggunaan kalung ini bisa membuat tampilan ceria sepanjang hari.
Tak hanya itu, kalung dengan varian rosegold dan silver ini memiliki keunggulan yang aman dipakai, tidak berkarat, dan juga anti hitam. Mama bisa mendapatkannya dengan harga 170 ribu.
Editors' Pick
3. Strawberry Necklace
Melihat modelnya saja sudah terbayang bagaimana menggemaskannya si Kecil saat memakai kalung ini. Apalagi warna merah dan pink yang menjadi favorit anak, membuat ia terlihat segar dan ceria.
Kalung dengan model buah stroberi memiliki panjang 30 cm dengan diameter liontin yaitu 6 x 7 mm. Kalung ini terbuat dari perpaduan tembaga yang permukaannya merupakan pelapisan emas dengan bahan tambahan permata dan zirkon.
Namun jika sering terkena keringan, lapisan sepuh kalung akan mudah tergerus. Agar perhiasan selalu berkilau dan bersih, Mama bisa memolesnya dengan menggunakan kain katun. Untuk memiliki satu jenis kalung ini dibandrol dengan harga 36 ribu saja. Cukup terjangkau ya, Ma?
4. Mickey Titanium
Saat ingin membelikan perhiasan, mungkin Mama bisa coba mengajak anak untuk ikut memilih model kalung mana yang disukainya. Anak-anak biasanya akan memilih model kalung sesuai apa yang sering ia lihat sehari-hari.
Model kalung dengan karakter kartun biasanya akan dipilih anak, karena kecintaannya akan tokoh kartun tersebut. Salah satu model kalung yang bisa dijadikan pilihan adalah model mickey mouse, dimana karakter kartun yang satu ini sangat menggemaskan.
Kalung dengan panjang 40 + 5 cm ini terbuat dari bahan baja titanium yang anti luntur, anti karat, dan juga anti alergi. Tak perlu khawatir, kalung dengan model tokoh kartun ini memiliki dua macam warna yaitu rosegold dan gold yang dijual dengan harga 75 ribu.
5. Ambere Necklace
Jika Mama masih ragu untuk memakaikan si Kecil perhiasan karena takut akan reaksi alergi yang ditimbulkan, sekarang Mama tak perlu takut lagi. Kalung Amber bisa menjadi pilihan kalung terbaik untuk si Kecil.
Kalung ini memiliki segudang manfaat, seperti mengurangi rasa sakit pada anak saat tumbuh gigi, meningkatkan sistem imun, meredakan demam, memberikan efek tenang, penghilang rasa sakit alami (ibuprofen), serta mengurangi volume air liur yang berlebihan saat masa pertumbuhan gigi si Kecil.
Kalung Amber merupakan untaian batu amber yang memiliki warna kuning kecokelatan dengan ukuran batunya yang kecil. Mama bisa menjadikan perhiasan ini sebagai kalung ataupun gelang, karena ukurannya yang kecil dan bisa disesuaikan.
Perhiasan yang satu ini bisa Mama miliki dengan harga 95 hingga 210 ribu tergantung model dan panjang kalung. Panjang kalung yang tersedia mulai dari 14 sampai 36 cm.
6. Butterfly Titanium
Model kalung berikutnya adalah kalung bergambar kupu-kupu yang sangat menggemaskan jika dipakai si Kecil. Terbuat dari bahan dasar titanium, membuat kalung ini memiliki keunggulan seperti anti lengket, anti karat, dan anti luntur.
Kalung ini memiliki tiga varian warna, yaitu rosegold, gold, dan silver. Dengan warna yang manis, membuat anak Mama menjadi lebih imut. Model kupu-kupu ini memiliki ukuran 38 + 4 cm yang dijual dengan harga 60 ribu.
7. Initial Necklace
Rekomendasi model yang terakhir adalah kalung inisial, dimana Mama bisa membelikan kalung dengan inisial nama anak yang tertera pada bandul kalung. Model ini tentu menjadi salah satu model kalung yang simpel dan banyak yang menyukainya.
Terbuat dari bahan alloy yang merupakan bahan logam campuran yang kerap digunakan menjadi bahan dasar aksesori seperti kalung atau gelang yang berbentuk rantai. Harga kalung berwarna rosegold ini cukup terjangkau, dimana harganya hanya Rp. 6.500 saja.
Itu dia 7 rekomendasi model kalung anak yang menggemaskan. Dari rekomendasi di atas, kira-kira Mama tertarik dengan model yang mana? Jangan lupa untuk sesuaikan model kalung anak dengan busana yang akan digunakan ya, Ma.
Baca juga:
- Cara Memilih Aksesori Rambut yang Tepat untuk si Kecil
- Makin Menawan! Ini 6 Jenis Anting yang Sesuai dengan Bentuk Wajah
- Berbahayakah Pemakaian Perhiasan Emas untuk Kulit Bayi?