Ketahuilah Tanda-Tanda Anak Terkena Leukimia

Yuk, cermati dan waspadai bersama, Ma!

26 April 2020

Ketahuilah Tanda-Tanda Anak Terkena Leukimia
Pixabay/_Alicja_

Sebagai orangtua, Mama tentu telah mengupayakan segala yang terbaik untuk menjagai kesehatan fisik anak mama tercinta.

Akan tetapi, segala kemungkinan terburuk tetap dapat terjadi seperti anak menderita kanker leukimia.

Untuk itulah, Mama sebaiknya mengetahui tanda-tanda jika anak terkena leukimia yang disebut sebagai penyakit yang dapat menyerang anak yang masih kecil sekalipun sebagaimana dilansir dari laman healthline.com. Mari kita simak dan pelajari bersama di bawah ini yuk, Ma!

1. Mudah memar dan berdarah

1. Mudah memar berdarah
verywellhealth.com

Anak kecil seusia anak mama memang cenderung aktif sehingga Si Kecil terkadang mengalami berbagai insiden yang membuatnya mengalami memar atau luka yang berdarah. Akan tetapi, Mama sebaiknya memperhatikan kondisi dari keadaan luka tersebut.

Apabila pendarahan terjadi secara berlebihan ketika Si Kecil hanya mengalai cedera ringan, ada kemungkinan Si Kecil terserang kanker leukimia.

Pasalnya, hal tersebut menandakan kemampuan darah untuk membeku yang tergantung pada trombosit darah tidak normal.

2. Nafsu makan buruk dan perut sakit

2. Nafsu makan buruk perut sakit
sharp.com

Pola makan anak mama tercinta tentu saja harus diperhatikan secara seksama. Namun, tidak menepis fakta bahwa Si Kecil terkadang malas untuk makan dimana hal tersebut masih dianggap normal.

Akan tetapi, seorang anak yang menderita leukemia biasanya suka mengeluh sakit perut saat nagsu makannya sangat buruk.

Hal ini haruslah dipertanyakan secara khusus ketika anak mama tidak mau makan cemilan kesukaannya sekalipun.

Editors' Pick

3. Sulit bernapas

3. Sulit bernapas
healthline.com

Salah satu gangguan yang akan terjadi ketika seorang anak kecil menderita kanker leukimia adalah kesulitan bernapas.

Hal ini disebabkan karena sel leukimia di dalam tubuh menggumpal di sekitar bagian thymus yang merupakan kelenjar di pangkal leher.

Hal tersebutlah yang pada akhirnya membuat terjadinya pembengkakan kelenjar getah bening di dada yang mendorong kearah tenggorakan.

Alhasil, anak mama jadi kesulitan untuk bernafas dengan disertai batuk.

4. Sering terjadi infeksi

4. Sering terjadi infeksi
babble.com

Tahukah Mama?

Sel darah putih yang kita miliki ternyata memiliki manfaat yang sangat positif dimana ia dapat melawan jenis infeksi apapun.

Akan tetapi, saat seseorang yang terjangkit leukimia, sel darah puhnya akan berkurang sehingga daya tahan tubuhpun ikut menurun.

Alhasil, anak mama jadi sering terserang virus atau bakteri dalam waktu yang sering dan sangat lama.

Sebagai contoh, Si Kecil sering terkena flu dan kondisi tersebut memakan waktu yang sangat lama hingga berminggu-minggu.

5. Sakit pada tulang dan sendi

5. Sakit tulang sendi
news.umanitoba.c

Anak mama yang masih kecil tentu saja seharusnya memiliki kondisi tubuh yang masih prima. Hal tersebut ditandai dengan tulang yang kuat.

Namun, berbeda jika anak mama tercinta nyatanya terserang leukimia.

Dalam kasus ini, Si Kecil biasanya mengalami rasa sakit pada tulang dan sendi karena leukimia menyebabkan kepadatan sel darah yang berelbihan.

Hal ini menyebabkan penumpukan yang dapat menyebabkan rasa sakit yang membuat Si Kecil bahkan bisa berjalan pincang.

6. Anemia

6. Anemia
newkidscenter.com

Kita pasti mengetahui bahwa penyakit anemia merupakan keadaan saat seseorang kekurang sel darah merah.

Hal ini nyatanya dapat menjadi acuan gejala anak kecil seusia anak mama terserang penyakit kanker leukimia.

Pasalnya, leukimia juga menyebabkan anak mama kekurangan darah dengan tanda-tanda seperti kulit menjadi sangat pucat dan sering merasa kelelahan serta pusing.

7. Pembengkakakan pada bagian tubuh

7. Pembengkakakan bagian tubuh
skintagsremoving.com

Satu lagi, tanda yang mengisyaratkan anak kecil kemungkinan terserang leukimia.

Pembengkakan pada bagian-bagian tubuh tertentu di mana hal ini terjadi tanpa ada sebab apapun yang disadari oleh Si Kecil.

Biasanya, dalam kasus ini, anak mama tercinta tahu-tahu menyadari ada pembengkakan pada bagian bawah lengan, leher, di atas tulang selangka dan di selangkangan.

Sekarang, Mama telah mengetahuinya dan ada baiknya jika Mama tidak panik tetapi segera memeriksakan Si Kecil pada dokter jika menemukan tanda-tanda di atas.

Baca Juga: Denada Curahkan Perasaan Saat Mengetahui Sang Anak Didiagnosa Leukimia

The Latest