10 Rekomendasi Mukena untuk Balita
Mukena lucu untuk anak Mama belajar beribadah
22 Maret 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ada satu kegiatan identik pada bulan ramadan selain puasa yaitu tarawih, salat sunah yang hanya ada di bulan yang penuh ampunan. Mengajak anak untuk salat tarawih di masjid terdekat adalah hal yang baik untuk membiasakan ibadah kepada anak sejak dini.
Menggunakan pakaian yang terbaik adalah adab saat beribadah, salah satunya adalah mukena. Untuk membiasakan ibadah untuk anak perempuan mukena adalah hal yang sangat penting untuk diperhatikan.
Mukena yang nyaman dan menarik pasti akan membuat anak lebih senang dan lebih semangat beribadah. Jika Mama memiliki anak balita dan bingung mau mau membeli mukena yang bagus untuk si Kecil.
Berikut Popmama.com telah rangkumkan 10 Rekomendasi Mukena untuk Balita.
1. Mukena Kakha
Mukena anak satu ini sangat cocok untuk si Kecil, dengan pilihan motif dan warna yang menarik. Terbuat dari bahan katun rayon yang sangat nyaman dan tidak membuat anak kegerahan saat ibadah.
Mukena Kakha tersedia dengan dua jenis mukena, yakni atasan bermotif dan bawahan polos atau sebaliknya, Mama bisa memilih bersama si Kecil karena mukena ini juga tersedia dalam ukuran orang dewasa. Jadi Mama dan si Kecil bisa beribadah dengan mukena yang sama.
Untuk harga mukena ini dijual dengan harga yang cukup murah dengan kualitas yang baik yaitu mulai dari Rp. 165.000 dan tersedia toko online kesayangan Mama.
2. Mukena Mahkota Zahra
Mukena yang diperuntukan khusus anak PAUD hingga TK ini ukurannya sangat mungil dan menggemaskan. Sangat cocok dengan si Kecil yang masih imut, tersedia dengan berbagai warna pastel yang membuat anak terlihat lebih ceria.
Terdapat karet rimpel yang menyerupai mahkota, dan mukena ini terbuat dari kain jersey yang nyaman digunakan dan tidak panas.
Harga mukena mahkota ini mulai dari Rp. 71.000 sangat murah dengan kualitas yang bagus.
3. Mukena Keke
Mukena dari brand baju muslim paling populer ini menyediakan berbagai warna dan motif yang menarik untuk anak. Tersedia berbagai ukuran dari S hingga XL untuk si Kecil dan kakaknya.
Tentu saja terbuat dari bahan yang adem dan nyaman digunakan saat salat. Mukena Keke ini dijual dengan harga mulai dari Rp. 254.500
4. Mukena Delisha
Mukena yang simpel dan nyaman dengan aksen rimpel pada bawah mukena dengan motif kotak-kotak ini sangat cocok untuk anak.
Tersedia dengan banyak pilihan warna mulai dari ungu, biru, kuning, hingga coklat. Mukena ini juga dilengkapi dengan pouch yang digunakan untuk menyimpan mukena agar lebih mudah dibawa kemana-mana.
Mukena Delisha ini dibanderol dengan harga Rp. 175.000
Editors' Pick
5. Mukena Sanaya Kids
Mukena dengan set sajadah untuk anak yang satu ini sangat menggemaskan, pasti si Kecil menyukainya, tersedia dengan banyak warna menarik seperti putih, peach, pink, ungu, dan biru.
Bahan sajadahnya pun cukup tebal sehingga nyaman untuk dipakai anak saat salat. Mukena ini dibanderol dengan harga Rp. 207.000 dan tersedia di marketplace.
6. Mukena Zafira
Mukena anak dengan warna soft dan model yang simpel ini terbuat dari bahan jersey premium. Membuat anak nyaman dan tidak mudah kegerahan.
Tersedia dengan bermacam warna cantik seperti Pink fanta, Baby Pink, Lilac, Orange, dan Maroon.
Terdapat detail kecil pada atas kepala mukena yaitu pita yang menjadi pemanis dari mukena ini, ketika membeli mukena ini dengan harga Rp. 42.999an juga akan mendapatkan tas untuk menyimpan mukena agar tetap rapih dan praktis untuk dibawa kemana-mana.
7. Mukena Kelinci
Mukena anak satu ini memiliki tas yang dibuat seperti kelinci, si Kecil pasti menyukainya karena terlihat sangat menggemaskan.
Terbuat dari bahan Airflow Cringkle dan terdapat dua pilihan warna pink dan coklat hijau.
Mukena ini dijual dengan harga Rp. 175.000 dengan sistem pre order melalui instagram celycely.id
9. Mukena Bani Batuta
Mukena dengan warna cerah dan motif yang cantik ini sangat cocok untuk si Kecil. Tersedia dengan berbagai warna dan motif menarik yang dapat dipilih, untuk bahan dan kualitasnya tidak perlu diragukan lagi dan dijamin si Kecil akan nyaman saat memakainya.
Untuk harga mukena ini dijual mulai dari Rp. 204.000 hingga Rp. 359.000
9. Mukena Rainbow
Mukena anak dari pusat mukena Indonesia ini memiliki motif yang lucu, pasti disukai oleh anak. Satu set dengan sajadah yang sama motifnya dengan mukena si Kecil.
Tersedia dengan berbagai ukuran dari XS hingga XXL, terbuat dari bahan katun yang adem saat dipakai anak.
Dijual mulai dari harga Rp. 85.000
10. Mukena Kids Giani
Mukena dengan warna pastel dan motif menggemaskan satu ini pasti si Kecil suka. Terbuat dari rayon premium, bahan yang halus, lembut, ringan, dan menyerap keringat ini pasti nyaman saat dipakai.
Tersedia dengan warna-warna pastel seperti matcha, taro, dan mustard. Detail dari mukena ini juga sangat bagus, terdapat penutup dagu sesuai sunnah.
Dijual satu set dengan sajadah yang juga dapat digunakan sebagai tas.Untuk harga mukena ini dijual dari Rp.209.000 tergantung dengan ukuran.
Nah, itu dia Ma rekomendasi mukena balita yang bisa membantu Mama mencari mukena untuk si Kecil beribadah.
Baca Juga:
- 8 Rekomendasi Mukena dari Brand Artis, Salah Satunya Amanda Manopo
- Rekomendasi Mukena Traveling yang Mudah untuk Dibawa
- 7 Rekomendasi Baju Lebaran Keluarga dari Brand Lokal, Kompak & Stylish