8 Rekomendasi Paket Mainan untuk Mengasah Kreativitas Anak
Mainan untuk mengasah kreativitas ini disatukan menjadi paket yang bisa menstimul kecerdasan anak
15 September 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Selama pandemi virus corona terus mewabah di Indonesia, tak dipungkiri bahwa masyarakat lebih banyak menghabiskan waktu di rumah. Hal ini dilakukan tentu demi keselamatan dan keamanan bersama.
Selama di rumah saja, ternyata membeli segala kebutuhan secara online menjadi lebih meningkat. Adanya jual beli secara online tentu memudahkan masayarkat disaat seperti ini, bukan?
Tak hanya kebutuhan rumah tangga, memberikan mainan anak juga mampu membantu tumbuh kembangnya selama di rumah saja. Mama bisa memberikan ragam mainan kreativitas anak yang dapat mengasah kreativitasnya.
Berikut ini Popmama.com telah merangkum rekomendasi paket mainan untuk mengasah kreativitas anak. Ada mainan kesukaan si Kecil nggak nih, Ma?
1. Menthilis
Biar kegiatan di rumah saja nggak membosankan untuk si Kecil, coba paket mainan kreativitas dari Menthilis yuk, Ma!
Paket kreativitas yang ditawarkan Menthilis dapat membuat quality time Mama dan si Kecil menjadi lebih praktis. Hal ini karena dalam setiap paketnya sudah dilengkapi dengan alat , bahan, dan buku panduan untuk membuat aktivitas seru dengan berbagai macam tema.
Mama tinggal menyesuaikan kepada si Kecil, paket mainan kreativitas seperti apa yang ia inginkan untuk dibuat di rumah. Berminat memsannya? Mama bisa melihat koleksi mereka di Instagram resmi Menthilis.
2. Edubox
Paket mainan kreativitas selanjutnya adalah Edubox! Sesuai dengan namanya, dalam setiap box menawarkan paket mainan edukasi yang beragam sesuai dengan minat dan kesukaan si Kecil.
Dalam tiap box juga sudah dilengkapi dengan buku panduan dan petunjuk tentang cara merakit mainan-maianan yang dipesan. Jadi jangan takut merasa kesulitan saat memainkannya ya, Ma.
Jika tertarik dengan paket mainan edukasi dari edubox, Mama bisa melihat beberapa koleksi mereka di Instagram Edubox.
3. Kindy Goods
Produk kreativitas dari Kindy Goods terkenal sangat beragam sesuai dengan usia anak-anak. Tersedia untuk anak usia 0 - 6 tahun, Mama bisa memilih paket mainan yang sesuai dengan usia buah hati.
Tak sekedar mainan, produk yang ditawarkan Kindy Goods tentunya memberikan edukasi dengan ragam kreativitas yang ada. Jadi jangan kebingungan quality time Mama dan si Kecil membosankan, coba paket mainan kreativitas ini yuk!
Penasaran paket apa saja yang ditawarkan? Yuk, kepoin langsung Instagram Kindy Goods untuk menentukan pilihan yang sesuai dengan buah hati Mama.
Editors' Pick
4. Bnmontessori
Bnmontessori merupakan singkatan dari Bumi Nusantara Montessori yang menawarkan produk pendidikan anak usia dini dengan metode montessori.
Sebagai informasi, montessori merupakan metode pendidikan yang didasari pada aktivitas kesadaran diri sendiri, pembelajaran langsung, dan permainan kolaboratif.
Nggak hanya buku yang dapat membantu tumbuh kembang anak, ragam paket kreativitas anak dari Bnmontessori bisa menjadi pilihan Mama untuk mengembangkan kreativitas anak selama di rumah saja. Cek koleksi lengkapnya di Instagram Bnmontessori yuk, Ma!
5. Riang Kemintang
Dengan slogan mereka yaitu "Rumah Main, Rumah Kreativitas", Riang Kemintang menawarkan berbagai produk kreativitas anak yang menghibur dan mengedukasi.
Mama bisa memilih produk apa yang akan diberikan pada buah hati untuk mengisi waktu luang selama di rumah saja. Jadi nggak hanya bermain, Ma. Anak juga akan mendapatkan edukasi baru untuk mengembangkan kreativitasnya sejak usia dini.
Penasaran apa saja yang ditawarkan produk ini? Yuk, cek koleksi paket mereka di Instagram Riang Kemintang, Ma.
6. Logika Kids
Meski di rumah saja, waktu luang bersama anak tentu harus dimanfaatkan sebaik mungkin untuk tumbuh kembang buah hati tercinta. Salah satunya dengan memberikan paket mainan kreativitas yang ditawarkan Logika Kids.
Menawarkan ragam produk kreativitas untuk anak usia 3-12 tahun, Mama dapat memilih paket maianan kreativitas yang sesuai dengan usia dan kesukaan si Kecil. Jadi nggak sekedar bermain, Ma. Anak juga dapat mengembangkan kreativitasnya selama di rumah.
Tertarik dan penasaran paket apa saja yang ditawarkan? Coba intip semua koleksinya di Instagram Logika Kids yuk, Ma
7. Buumi Playscape
Nggak melulu berpusat pada gadget, yuk alihkan si Kecil dengan mainan kreativitas dari Buumi Playscape. Meski di rumah saja, mainan yang ditawarkan dapat membantu tumbuh kembang anak lho, Ma!
Ada banyak paket kreativitas yang ditawarkan, Mama tinggal pilih sesuai usia dan kesukaan si Kecil. Jadi, nggak ada lagi alasan di rumah hanya main gadget. Yuk, Ccek koleksi paket mainan kreativitas mereka di Instagram Buumi Playscape, Ma.
8. D.I.Y Robot in a BOX
Diyro atau singkatan DIY Robot in a Box merupakan produk mainan kreativitas anak yang akan mengajarkan buah hati Mama cara membuat robot yang menarik.
Namanya robot, biasanya mianan ini identik dengan anak laki-laki. Eits! Nggak selalu kok, Ma. Ada juga robot yang bisa dimainkan oleh anak perempuan. Dengan produk ini, Mama bisa menentukan paket yang sesuai untuk buah hati tercinta.
Jadi nggak cuma untuk anak laki-laki aja, Ma. Ada juga kok robot yang bisa dimainkan untuk anak perempuan. Yuk, langsung cek Instagram DIY Robot untuk mengetahui paket yang ditawarkan.
Nah, itu dia rekomendasi 8 produk rekomendasi mainan untuk mengasah kreativitas anak yang bisa Mama berikan. Meski di rumah saja, tetap asah kreativitas untuk tumbuh kembangnya yuk, Ma!
Baca juga:
- Agar Semangat, Bawalah 5 Mainan Anak Ini ke Kamar Mandi
- 7 Rekomendasi Mainan Anak Perempuan
- Rekomendasi Mainan Anak untuk Melatih Logika Matematika