Efektif! Ini Dia 8 Cara Mengajarkan Anak TK Berhitung dengan Mudah

Ikuti 8 trik mudah ini yuk, Ma!

14 April 2022

Efektif Ini Dia 8 Cara Mengajarkan Anak TK Berhitung Mudah
Pixabay/Geralt

Berhitung merupakan salah satu kemampuan akademik dasar yang mulai diajarkan pada anak yang sudah memasuki taman kanak-kanak (TK).

Kemampuan berhitung berkaitan dengan perkembangan aspek kognitif pada tumbuh kembang sang Anak itu sendiri.

Oleh karena itu, tak heran jika anak-anak TK zaman sekarang sudah diajari operasi hitung dasar seperti penjumlahan dan pengurangan.

Berbeda dengan anak-anak pada jenjang SD dan SMP, mengajari anak-anak TK berhitung tidaklah mudah. Anak TK belum mengenal konsep abstrak pada operasi hitung.

Karena itulah, Mama membutuhkan media untuk membantu anak-anak memahami angka, konsep, dan operasi hitung sederhana dengan mudah.

Nah, untuk mempermudah Mama mengajarkan si Kecil berhitung secara efektif, berikut Popmama.com telah merangkum 8 cara mengajarkan anak TK berhitung dengan mudahnya.

1. Saat ulang tahun, ajak ia mengenal angka

1. Saat ulang tahun, ajak ia mengenal angka
maxpixel.freegreatpicture.com/CC0 Public Domain

Mungkin Mama tidak menyadari, bahwa saat si Kecil berulang tahun pertama pun ia sudah mulai mengenal angka melalui lilin di kue ulang tahunnya.

Manfaatkan momen tersebut untuk memperkenalkan angka lainnya, misalnya 2, 3, 4, dan 5 kepada mereka.

Tak hanya melalui lilin yang ada di kuenya. Mama juga dapat mengajak si Kecil menghitung hadiah ulang tahun yang ia dapatkan dari teman-temannya.

Sebisa mungkin, ubahlah suasana belajar yang menegangkan menjadi sesuatu yang menyenangkan.

2. Menghitung makanan

2. Menghitung makanan
torange.biz

Mama dapat mengajarkan berhitung angka 1, 2, dan 3 bahkan saat mereka sedang makan. Misalnya saja dengan menaruh 2 butir kacang polong di sendoknya.

Lalu katakan, “Ini ada 2 kacang polong untuk Adik,”

Begitu juga dengan permen ataupun cokelat koin kesukaannya. Ajak ia menghitungnya terlebih dahulu sebelum ia menyantapnya.

3. Daripada mengacak isi kulkas, ajak saja menghitung buah

3. Daripada mengacak isi kulkas, ajak saja menghitung buah
Pexels/Rawpixel.com

Hampir setiap anak-anak senang sekali mengaduk isi kulkas. Mereka suka dengan buah-buahan yang bulat dan warnanya menarik.

Jadi, manfaatkan saja tomat, jeruk, atau apapun yang menarik perhatiannya untuk belajar berhitung.

Daripada harus terus melarangnya memainkan isi kulkas, lebih baik ajak saja ia bermain sekaligus belajar.

Editors' Pick

4. Belajar berhitung melalui lagu

4. Belajar berhitung melalui lagu
Pixabay/khamkhor

Lagu Satu Satu Aku Sayang Ibu adalah salah satu lagu untuk belajar berhitung. Nyanyikanlah lagu tersebut sambil memeragakannya dengan jari.

Dengan begitu, si Kecil dapat mulai mengenal hitungan 1, 2, dan 3 dengan cara yang menyenangkan.

Untuk anak yang lebih besar, lagu Balonku Ada Lima juga dapat melatih logikanya mengurangi bilangan.

Sayangnya, tidak banyak lagu berbahasa Indonesia yang edukatif.

Untuk mensiasatinya, tak ada salahnya jika Mama mengambil lagu anak-anak berbahasa Inggris agar mereka tumbuh jadi anak bilingual.

Untuk mencari lagu anak berbahasa Inggris, Mama bisa googling dengan kata kunci ‘nursery rhyme‘.

5. Menghitung saat memakai sepatu

5. Menghitung saat memakai sepatu
primer.com

Anak-anak senang sekali mencoba sepatu Papa dan Mamanya, bukan? 

Sepatu yang kebesaran dan sepatu berhak tinggi Mama adalah sasaran empuknya.

Nah, untuk mengatasi kebiasaan yang satu ini, cobalah ajak ia menghitung sepatu. Benda-benda yang menarik perhatian si Kecil biasanya cenderung membuatnya lebih cepat belajar.

Setiap kali memakaikan sepatu kepadanya, ajaklah ia menghitung sepatunya. Walau baru sampai angka 2, ini merupakan langkah yang baik untuk mengenalkan angka kepada mereka.

Untuk anak yang lebih besar, lanjutkanlah dengan menghitung beberapa pasang sepatu di rak sepatu.

6. Belajar berhitung melalui mainan

6. Belajar berhitung melalui mainan
pinterest.com

Ajak si Kecil belajar berhitung melalui mainan kesayangannya.

Jika anak mama menyukai mainan kereta, tempelkanlah angka-angka di setiap gerbong kereta, lalu ajak ia untuk merangkai gerbong-gerbong tersebut berdasarkan angkanya.

Selain itu, Mama juga bisa memanfaatkan bola. Hampir semua anak menyukai bola, oleh karena itu, ajaklah mereka untuk memasukkan bola-bola ke dalam toples sambil menghitungnya secara bersamaan.

7.  Melalui aplikasi

7.  Melalui aplikasi
Freepik

Tak dapat dipungkiri, games adalah salah satu cara belajar berhitung yang jitu untuk anak-anak. Cara yang satu ini juga dapat Mama lakukan untuk mengajarkan berhitung pada anak TK.

Namun sebelum anak memainkannya, pastikan Mama sudah mencoba memainkan aplikasinya terlebih dahulu.

Tak cukup sampai disitu, Mama juga harus selalu menemani mereka bermain. Dan yang terpenting, batasilah waktu bermain gadget mereka.

Unduhlah aplikasi-aplikasi edukatif yang bermanfaat bagi mereka ya, Ma!

8. Melalui film

8. Melalui film
Freepik

Cara terakhir adalah melalui film. Ya, Mama bisa mengajarkan si Kecil berhitung melalui film yang ia tonton. Namun sayangnya, film edukatif Indonesia sangat minim sekali.

Walau Mama dapat menemukan berbagai film untuk belajar berhitung di YouTube, namun memang tidak ada yang benar-benar bagus kualitas visual maupun kontennya.

Untuk film berbahasa Inggris, pilihlah film edukatif seperti Umizoomi, Baby Einstein, atau Sparkabilities yang banyak mengenalkan angka dan hitungan kepada anak-anak.

Nah, itulah beberapa cara efektif untuk mengajarkan anak TK berhitung. Ada banyak sekali ide mengajak anak belajar berhitung bukan? 

Yuk, mulai dicoba satu per satu cara mengajarkan anak TK bergitung dengan mudah agar si Kecil lekas pandai mengenal angka dan berhitung.

Selamat mencoba!

Baca juga:

The Latest