5 Rekomendasi Produk Hair Mask untuk Rambut Halus dan Sehat
Olaplex sampai Lae Sa Luay, rekomendasi masker rambut ini bisa kamu coba di rumah.
29 Maret 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Rambut indah, lembut dan sehat nyatanya nggak semudah hanya pakai shampo dan conditioner. Sesekali, Mama juga perlu memakai hair mask atau masker rambut sebagai solusi rambut rusak, kusam atau bercabang.
Masker rambut akan membantu mengembalikan kelembapan bahkan membuat rambut lebih berkilau. Tak peduli dengan tekstur rambutmu, memakai hair mask secara rutin akan membuatnya jauh lebih sehat.
Pemakaian masker rambut pun tak harus dilakukan di salon. Mama juga bisa melakukannya saat ‘me time’ di rumah. Untuk Mama yang lagi cari masker rambut, Popmama.com memiliki beberapa rekomendasi yang bisa dicoba.
1. Ellips Hair Mask dengan kemasan yang praktis
Berbentuk sachet, masker rambut ini bisa jadi pilihan untuk Mama yang baru mau mencoba hair mask atau yang hobi traveling.
Dijual sekitar Rp 35 ribuan, Ellips Hair Mask memiliki banyak pilihan tergantung masalah rambut yang dihadapi.
Mulai dari nutri-color untuk perawatan rambut diwarnai, smooth & shiny yang merawat kelembapan rambut dan juga volume miracle untuk pemilik rambut halus dan lepek.
Editors' Pick
2. Kerastase Oleo-Relax untuk rambut berkilau
Masker rambut Kerastase dari seri Oleo-Relax diperuntukkan untuk Mama yang punya rambut sulit diatur.
Teknologi Morpho Huiles Complex memberikan nutrisi untuk melembutkan, memberi kilau, dan mengurangi kusut.
Hasilnya, rambut mudah diatur dan tatanan rambut bertahan lama dalam cuaca lembap sekalipun.