Hal-hal paling penting yang harus kamu tahu yaitu tampil cantik saat berpergian kemana pun.
Terlihat fresh akan membuat moodmu semakin bagus dan siap untuk melakukan travelling yang menyenangkan bersama keluarga.
Lalu, apa saja makeup yang wajib kamu bawa ketika travelling?
Berikut Popmama.com telah memilihkannya untuk kamu.
1. Cushion wajib dibawa agar makeup tahan lama
intothegloss.com
Cushion merupakan BB Cream/CC Cream dalam bentuk cushion. Teksturnya memang sama dengan BB/CC cream pada umumnya hanya saja aplikator atau puff yang tersedia tidak menyerap cushion dan lebih higienis karena tidak bersentuhan langsung dengan kulit tangan.
Selain itu, biasanya cushion sudah mengandung foundation, pelembab dan sunscreen ber spf.
Cocok banget nih buat kamu yang nggak mau ribet karena harus pakai pelembab dan sunscreen saat travelling.
Editors' Pick
2. Pensil alis nggak boleh ketinggalan saat berpergian
herworld.com
Rasanya ada yang kurang bagi perempuan kalau tidak pakai alis. Pensil alis tidak boleh ketinggalan, Ma! Karena alis itu adalah bingkai wajah.
Pakailah produk alis favoritmu dan sebaiknya pilih produk pensil alis yang diujungnya sudah disertai dengan sikat sehingga lebih praktis. Kamu tidak usah repot lagi membawa sikat alis.
3. Lipstik bikin wajah segar selama perjalanan wisata
Pexels/Free Creative Stuff
Item ini pasti wajib banget kamu bawa. Pilih lip produk seperti lip cream, liptint, lip gloss, atau lainnya yang sesuai dengan warna seleramu. Kamu bisa juga cocokan dengan cuaca atau lingkungan tempat kamu berpergian. Misalnya saat musim gugur, musim dingin, atau saat musim panas.
Lip produk atau lipstik sangat diperlukan untuk membuat tampilan wajahmu lebih fresh dan tidak pucat. Pastikan produk tersebut nyaman digunakan dan yang pasti tidak bikin bibir kering, apalagi retak.
Blush on adalah salah satu item penting yang bisa membuat wajahmu terlihat lebih segar.
Saat travelling harus nih bawa item ini, karena dengan memakai blush on akan membuat wajah Mama lebih merona lagi.
Mama juga bisa membawa blush on sepaket dengan bronzer dan highlighter.
Katakan tidak pada wajah yang pucat. Mama bisa membawa blush on favorit Mama yang sesuai selera.
5. Maskara harus masuk dalam pouch makeup saat traveling
www.liveabout.com
Selama travelling mungkin kamu akan merasa lelah dan membuat mata jadi sayu. Ini dia senjata agar mata kamu terlihat lebih "melek". Ya, maskara adalah item yang wajib dibawa saat travelling.
Kenyataannya menggunakan maskara akan membuat wajah kamu jauh terlihat berbeda. Jangan lupa jepit bulu mata sebelum menggunakan maskara agar mendapatkan hasil yang lebih maksimal.
Cukup ringkas kan, Ma? Tips terakhirnya adalah pilih ukuran pouch makeup yang kecil atau travel size, sehingga tidak memakan tempat di dalam koper.
Dan jika Mama ingin berbelanja di tempat liburan, Mama tidak usah khawatir akan memakan banyak tempat untuk makeup milik Mama sendiri.