8 Inspirasi Dress Pantai yang Manis dan Fashionable

Ragam gaya dress yang pastinya menarik perhatian

1 Desember 2022

8 Inspirasi Dress Pantai Manis Fashionable
Pinterest.com/Whaau, bjlxn.com, hobeach.com

Liburan ke pantai sudah menjadi wishlist Mama. Dan mengenakan dress pantai manis adalah prioritas utama yang harus Mama perhatikan apabila ingin berjalan-jalan menikmati keindahan pantai sembari memamerkan pesona dan menawannya dress pilihan Mama.

Untuk itu, Popmama.com telah memberikan 8 inspirasi dress pantai yang manis dan fashionable di bawah ini. Kita lihat, yuk!

1. Floral boho strapless dress

1. Floral boho strapless dress
linenlooks.com

Merupakan pilihan strapless dress untuk liburanmu di pantai. Masih dengan motif floral warna peach, putih, dan hijau yang manis akan menambahkan pesonamu saat berjalan-jalan di pantai.

Dress tersebut juga sangat cocok dengan tipe warna kulit apapun karena punya warna netral dan sangat cocok digunakan oleh pemilik tubuh hourglass.

Sundress floral ini juga memiliki potongan rok yang melebar dan flowy sehingga kamu akan terlihat anggun saat memakainya.       
 

2. Ruffle long dress

2. Ruffle long dress
lagunastore.com

Bagi kamu yang lebih nyaman mengenakan dress panjang, pilihan ruffle dress ini bisa kamu kenakan.

Long dress dengan lining berbahan polyviscose bertekstur dengan tampilan linen dan straps tipis pada bahu. Detail lainnya ada ruffled knot dengan susunan kancing sampai memisahkan belahan ruffle pada dress tersebut. 

3. Ruched midi dress

3. Ruched midi dress
tobi.com

Bergaya show off some skin, dress ini juga sangat fashionable untuk kamu yang sedang mencari dress dengan potongan bodycon dan midi. 

Dress ini punya detail cut out pada bagian depan dan ruched bust yang talinya bisa di-adjust. 

Meski punya potongan dress yang terbuka pada bagian depan, detail yang memperlihatkan ruched bust yang seakan seperti crop top ini ternyata menyatu dengan potongan dress. 

Sehingga kamu tidak perlu khawatir bahwa dress ini akan membuatmu kerepotan ketika memakainya.

Editors' Pick

4. Ruffles mini dress

4. Ruffles mini dress
levency.com

Gaya ruffle pada pilihan dress pantai tak boleh dilewatkan. Dress ini menampilkan gaya babydoll yang manis dengan kumpulan detail di bagian dada, backless, dan tali pengikat bahu. 

Kamu bisa mengenakan wedges boho favorit dan tas jerami untuk tampilan musim panas yang chic. Gaya dress ini juga sangat manis dan memiliki warna calming yang bisa kamu pakai di sunset.

5. Sexy hanging neck wrapped chest

5. Sexy hanging neck wrapped chest
hobeach.com

Model dress pantai yang satu ini tentu sangat bisa digunakan pada acara pesta malam, sehingga membuat model dress ini begitu fungsional.

Terdapat detail seperti slit tinggi yang membuat kamu terlihat menarik dan ada tambahan tali yang mengikat pada perut sebagai detail. 

Model dress seperti ini juga backless dan tentunya nyaman digunakan bagi kamu yang punya tubuh ramping maupun curvy.

6. Turquoise floral maxi

6. Turquoise floral maxi
upbeatsoles.com

Warna biru tua yang satu ini cocok sekali dengan vibes pantai. Dress maxi dengan warna turquoise dan motif floral memberikan sentuhan yang membuat mata nyaman ketika melihat kamu memakai dress ini berseliweran di pantai.

Ada detail wrap waist yang mengencangkan pinggang sehingga kamu akan terlihat lebih mungil. Dan kamu bisa memadukan choker juga aksesori lainnya seperti kacamata agar lebih fashionable.

7. V Neck summer boho dress

7. V Neck summer boho dress
bjlxn.com

Bermain di pantai tentunya tak lengkap bila tak mengenakan model dress dengan aksen floral print yang manis. Dress satu ini juga bisa dipadukan dengan ragam jenis aksesori mulai dari yang berbahan tali hingga metal.

Tentunya dengan tambahan topi pantai berwarna putih, kamu siap bergaya dengan dress of the day untuk liburanmu di pantai.

8. White cotton tunic dress

8. White cotton tunic dress
Pinterest.com/Whaau

Menjadi salah satu dress yang paling sering kita jumpai dalam tren fashion edisi dress. Kali ini, ada tunic dress warna putih yang berukuran mini - jauh di atas lutut.

Dress ini cocok kamu pakai bila sedang nongkrong di sekitaran pantai dengan menggenggam es kelapa dan menikmatinya. Dengan paduan aksesori gold dan tambahan summer hat warna krem, kamu siap bergaya dengan dress of the day!

Itulah tadi 8 inspirasi dress pantai yang manis dan fashionable untuk Mama semua. Selamat berlibur!

Baca Juga:

The Latest