Potongan rambut mullet masih menjadi tren yang banyak dicoba oleh lintas generasi. Gaya rambut ini muncul ke permukaan karena media sosial menyuguhkan gaya-gaya vintage 70an sehingga mullet semakin dirasa menarik.
Bahkan, para seleb Amerika hingga pemain serial MoneyHeist turut mencoba potongan rambut yang satu ini.
Untuk itu, kita lihat rangkuman Popmama.com untuk 7 inspirasi gaya rambut mullet dari para seleb di bawah ini.
1. Billie Eilish
Human hair extensions
Sebelum berpindah ke model rambut blonde seperti sekarang, Billie Eilish sempat tenar dengan gradasi rambut hijau pada longmullet-nya tersebut.
Menariknya, gaya rambut ini memang terlihat tidak begitu jelas dengan mullet. Hal ini dikarenakan sebagian rambut Billie terbakar saat proses mengecat rambut dilakukan.
Penyanyi lagu baru "Your Power" ini pun membiarkan rambutnya tumbuh begitu saja dan malah nampak seperti mullet yang lebih panjang.
2. Cara Delevingne
W Magazine
Model sekaligus aktris Cara Delevingne selalu tampil beda dari siklus ke siklus. Ia ingin mencoba berbagai gaya seperti memangkas habis rambutnya, sampai tampil dalam potongan rambut mullet.
Tapi, gaya rambut ini bukan merupakan rambut aslinya lho, Ma! Cara meminta seorang MakeupArtist, Hector Espinal untuk memberi statement pada wig yang akan ia gunakan, menjadi bentuk mullet untuk acara lingerieshow milik Rihanna.
Meski begitu, gaya rambutnya terlihat begitu cocok dan asli bak rambutnya sendiri.
Editors' Pick
3. Dua Lipa
Beauty Crew
Pelantun lagu bertajuk "Don’t Start Now" ini juga tak mau kalah dengan Billie saat tak sengaja memadukan gaya rambut mullet panjang dengan cat blonde di bagian luar dan atas.
Hal ini dipastikan melalui salah satu InstagramStory, Dua Lipa yang memamerkan gaya rambut tersebut dengan keterangan,
“PSA: Ini bukan potongan rambut. Ini kerusakan akibat bleach, tapi aku teruskan saja”.
Tak berbeda dari Billie, kejadian tak disengaja justru menjadikannya edgy dan menarik.
4. Miley Cyrus
Instagram.com/mileycyrus
Miley Cyrus adalah salah satu dari sekian banyak orang yang belum berani melakukan perawatan rambut di salon sejak pandemi.
Untuk memberi kesan baru pada penampilannya, Miley memilih gaya mullet yang sebenarnya merupakan hasil potongan ibunya.
Pada acara JimmyKimelLive!, penyanyi dan penulis lagu itu mengatakan bahwa satu-satunya gaya rambut yang bisa dibuat oleh ibunya hanya mullet.
Jenis potongan mullet yang dimiliki oleh Miley adalah classicmullet dan kurang cocok bagi Mama
5. Rihanna
HuffPost Canada/Quebec
Penyanyi yang kembali menjadi sorotan karena tampil enerjik dalam Super Bowl Halftime Show 2023 ini pernah memiliki gaya rambut mullet.
Berbeda dari seleb lain, Rihanna tak jarang tampil edgy dan nyentrik termasuk pemilihan gaya rambut boyish tersebut.
Rihanna terlihat pada sebuah tangkapan layar saat bergaya dengan rambut modernmullet pada tahun 2013 sembari tampil dengan statement lipstik warna biru.
Ia pun mempertahankan gaya rambut tersebut di tahun 2014 pada gelaran NewYorkFashionWeek.
Dan berselang beberapa tahun, Rihanna kembali dengan rambut mullet pada tahun 2020 yang terlihat saat dirinya tampil di iklan brand kecantikannya Fenti Beauty.
6. Ursula Corbero
Byrdie.com
Salah satu inspirasi gaya rambut mullet dari para seleb berikut datang dari pemain serial MoneyHeist yang berperan sebagai Tokyo.
Ursula Corbero mempunyai gaya rambut mixie atau mulletpixie yang sedang tren di kalangan anak muda, nih!
Gaya rambut ini tidak sulit untuk di-styling atau bisa ditata dengan messylook dan cocok bagi semua jenis rambut dan bentuk wajah.
Apabila Mama tertarik, potongan rambut mixie memiliki tekstur layer sangat pendek dari samping ke depan dan panjang di bagian belakang dan akan menonjolkan facefigure bagian samping.
7. Zendaya
Instagram.com/zendaya
Musisi David Bowie selalu menjadi salah satu ikon di dunia musik internasional, termasuk dengan gaya eksentrik melalui potongan rambut mullet hingga menginspirasi banyak orang termasuk aktris Zendaya.
Pemain TVSeriesEuphoria ini, pernah memiliki gaya rambut mullet dengan model bowlcut karena terinspirasi dari sang musisi.
Hal itu diakuinya dalam postingan Instagram pada 2016 saat Zendaya menghadiri Grammy.
Jadi, apakah Mama ingin berganti ke gaya rambut mullet? Bisa langsung mencoba salah satu inspirasi gaya rambut mullet dari para seleb di atas, ya!