Ahli Waris Hermès Wariskan Kekayaan Rp172 Triliun pada Tukang Kebun

Bukan keluarga, Nicolas Puech mewarisi kekayaannya ke tukang kebun!

13 Desember 2023

Ahli Waris Hermès Wariskan Kekayaan Rp172 Triliun Tukang Kebun
twitter.com/pubity

Nicolas Puech, salah satu ahli waris Hermès, akan mewariskan kekayaannya sebesar 11 miliar dollar AS, setara Rp 172 triliun, kepada tukang kebunnya.

Sebagai ikon keunggulan dalam dunia mode dan barang mewah, brand Hermès muncul sebagai simbol kemewahan yang tak tertandingi.

Produk-produk yang berkualitas tinggi membuat Hermès memiliki harga yang fantastis.

Nicolas Puech akan mewariskan kekayaannya kepada seorang tukang kebun.

Kira-kira siapa orang beruntung yang mendapatkan kekayaannya?

Berikut Popmama.com telah merangkum tentang ahli waris Hermès wariskan kekayaan Rp172 triliun.

1. Nicolas Puech mewariskan Rp172 triliun ke tukang kebun

1. Nicolas Puech mewariskan Rp172 triliun ke tukang kebun
twitter.com/GossipRoomOff

Nicolas Puech, salah satu pewaris Hermes, berencana mewariskan harta kekayaannya kepada tukang kebunnya.

Laporan dari New York Post, Selasa (12/12/2023), menjelaskan bahwa tukang kebunnya akan menerima harta senilai 11,4 miliar dolar AS atau Rp 177,84 triliun.

Puech menganggap tukang kebunnya seperti keluarga sendiri

Editors' Pick

2. Sosok pewaris kekayaan Nicolas Puech

2. Sosok pewaris kekayaan Nicolas Puech
Pexels/Greta Hoffman

Demi memberikan legalitas pada keputusannya, Puech saat ini tengah mengupayakan agar tukang kebun berusia 51 tahun tersebut diakui sebagai anak angkat secara resmi menurut hukum.

Nicolas Puech, yang tidak menikah dan tidak memiliki anak, berencana menunjuk tukang kebunnya yang berasal dari keluarga Maroko sederhana dan memiliki istri berkebangsaan Spanyol dengan dua anak.

3. Orang kepercayaan Nicolas Puech

3. Orang kepercayaan Nicolas Puech
Pexels/Ketut Subiyanto

Tribune de Genève, melaporkan bahwa pria 51 tahun tersebut dapat mewarisi setengah dari kekayaan Nicolas Puech.

Selain itu, Sky TG24, memberitakan bahwa Puech telah memberikan kunci properti, termasuk sebuah rumah di Marrakesh, Maroko, dan sebuah vila di Montreux, Swiss, kepada pewaris tersebut.

Properti yang diserahkan memiliki nilai total sekitar 5,5 juta euro atau US$5,9 juta, setara dengan sekitar Rp91,44 miliar.

4. Kekayaan Nicolas Puech sebagai ahli waris Hermès

4. Kekayaan Nicolas Puech sebagai ahli waris Hermès
Pexels/David McBee

Menurut laporan dari New York Post, Nicolas Puech, sebagai keturunan generasi kelima dari pendiri Hermès, Thierry Hermès, pada tahun 1837, memiliki kepemilikan saham yang signifikan dalam perusahaan ini, yang saat ini menilai US$220 miliar.

Dengan posisinya sebagai salah satu dari orang terkaya di Swiss, diperkirakan kekayaan Puech berkisar antara US$10,3 miliar hingga US$11,4 miliar, mengukuhkan kedudukannya sebagai salah satu tokoh finansial paling berpengaruh.

5. Proses hukum untuk legalitas anak tidak mudah di Swiss

5. Proses hukum legalitas anak tidak mudah Swiss
Pexels/Matthias Zomer

Rencana Nicolas Puech untuk mewariskan kekayaannya kepada tukang kebunnya dianggap tidak lazim dan memiliki tantangan, terutama dari segi hukum.

Adopsi orang dewasa, seperti yang diusulkan Puech, merupakan situasi yang jarang terjadi di Swiss.

Beberapa laporan menyoroti bahwa syarat adopsi biasanya melibatkan hubungan jangka panjang selama masa anak-anak.

Meskipun demikian, Puech dikabarkan telah memulai proses hukum untuk meresmikan adopsi tersebut, didukung oleh tim hukum yang kuat.

Langkah ini menunjukkan tekadnya untuk mewujudkan niatnya meski dihadapkan pada kendala hukum yang kompleks.

Kira-kira jika kamu yang dapat warisan dari Puech, apa yang akan kamu lakukan? Pasti akan sangat mengejutkan.

Itulah beberapa hal yang telah dirangkum tentang ahli waris Hermès wariskan Kekayaan Rp172 Triliun.

Semoga hal ini dapat menjadi motivasi untuk kamu melakukan hal baik, ya!

Baca juga:

The Latest