Agar Maksimal, Inilah 5 Cara Tepat Menggunakan Body Scrub
Ternyata body scrub dapat meningkatkan sirkulasi darah, lho!
28 Mei 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Apakah kamu sering menggunakan body scrub?
Body scrub sendiri adalah salah satu jenis zat eksfoliasi fisik yang terbuat dari kombinasi bahan-bahan tertentu.
Biasanya body scrub berbentuk krim dengan partikel-partikel kasar, bubuk atau berbahan dasar minyak.
Dilansir dari Lovebeautyandplane, body scrub berfungsi untuk pengelupasan dan membersihkan sel-sel kulit mati. Body scrub juga cara terbaik menghaluskan dan membuat kulit cerah.
Namun agar pemakaiannya maksimal, berikut 5 cara menggunakan body scrub yang tepat. Yuk, cek informasinya yang sudah dirangkum oleh Popmama.com!
1. Mandi dengan air hangat terlebih dahulu
Body scrub memang berfungsi untuk membuat kulit terasa lebih lembut dan halus.
Namun agar pemakaiannya efektif, sebaiknya haluskan kulit dengan air hangat terlebih dahulu.
Ini akan membuat kulit siap untuk pengelupasan dan membantu membuka pori-pori kulit, sehingga proses eksfoliasi kulit dapat berjalan maksimal.
Bahkan mandi menggunakan air hangat membantu mengangkat kotoran dan minyak yang menempel di tubuh.
Editors' Pick
2. Pastikan tangan dalam keadaan bersih
Saat sel kulit mati diangkat dengan bantuan body scrub, kulit yang tampak kasar dan kotoran ikut terangkat.
Akan tetapi, sebelum mengoleskan produk body scrub alangkah baiknya memperhartikan kondisi tangan.
Untuk melakukan perawatan spa terbaik, gosokkan area seluruh tubuh dengan body scrub menggunakan tangan yang bersih.
Pasalnya, manfaat body scrub akan berjalan maksimal apabila tangan dalam keadaan bersih.