5 Kandungan dalam Skincare untuk Menyamarkan Bekas Jerawat
Untuk mengurangi bekas jerawat memerlukan perawatan yang baik, lho!
17 Juli 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kamu memiliki noda bekas jerawat di wajah?
Saat ingin mengurangi bekas luka, maka memerlukan perawatan yang baik. Salah satunya menggunakan obat tertentu atau mengikuti prosedur yang dilakukan oleh dokter kulit.
Sedangkan bekas jerawat sendiri adalah hasil dari peradangan noda jerawat. Biasanya pori-pori jerawat membengkak dan terjadi kerusakan pada dinding pori-pori, sehingga muncul beberapa noda jerawat berukuran kecil yang terbentuk dangkal.
Nah, berikut Popmama.com berikan ulasan 5 kandungan dalam skincare untuk menyamarkan bekas jerawat. Ikuti terus informasinya, ya!
1. Alpha arbutin menawarkan efek cerah pada kulit
Ingatlah, alpha arbutin bisa membantu kamu mengatasi noda bekas jerawat. Perawatan dengan memakai skincare yang mengandung alpha arbutin, maka dapat mengurangi munculnya bintik hitam dan mencegah terbentuknya area pigmentasi baru.
Hal itu karena alpha arbutin mampu menghambat enzim tirosinase yang terlibat dalam produksi melanin. Ini melanin yang bertanggung jawab atas jumlah pigmen di kulit wajah kamu.
Dilansir dari Byrdie, alpha arbutin punya kemampuan memudarkan bekas jerawat yang berwarna merah ungu dan bertahan lama setelah jerawat hilang. Bahkan juga menawarkan efek cerah pada kulit.
Editors' Pick
2. Glycolic acid mengurangi tampilan bekas luka yang kasar
Glycolic acid adalah jenis perawatan yang bisa membantu menyamarkan bekas jerawat. Termasuk cukup efektif untuk mengatasi komedo dan jerawat dari kulit wajah. Penggunaan skincare yang mengandung glycolic acid sendiri secara konsisten juga menghilangkan lesi kistik.
Diwartakan dari Coastsouthwest, glycolic acid memiliki kemampuan luar biasa untuk mengelupas kulit dan mengurangi tampilan bekas luka yang kasar atau menonjol. Bahkan menciptakan bekas luka yang lebih halus, rata dan kurang terlihat seiring waktu.
Plus, kandungan pada skincare tersebut bisa memerangi jaringan parut jerawat. Terutama dalam bentuk hiperpigmentasi maupun perubahan warna kulit wajah.
3. Kojic acid digunakan untuk mengobati kondisi kulit
Jika kamu memiliki bekas jerawat, maka dapat diobati melalui produk skincare yang mengandung kojic acid. Cara kerja kojic acid sendiri menghambat dan mencegah pembentukan tirosin, yakni merupakan asam amino yang memproduksi melanin.
Dikutip dari Medicalnewstoday, kojic acid terkadang digunakan dalam produk kesehatan dan kecantikan untuk mencerahkan kulit. Ini juga mengobati kondisi kulit seperti kerusakan akibat sinar matahari, bekas luka dan bintik-bintik penuaan.
Bahwa kojic acid bekerja sebagai agen pencerah melibatkan efek melasma yang terjadi di wajah. Namun kamu juga bisa menggunakan formula produk perawatan kulit dengan kombinasi kojic acid dengan hidrokuinon dan tretinoin.
4. Niacinamide merangsang produksi kolagen
Biasanya dokter kulit akan memeriksa dan menentukan jenis bekas jerawat yang kamu miliki. Setelah itu, kamu mungkin direkomendasikan melakukan perawatan dengan produk skincare yang mengandung niacinamide.
Manfaat niacinamide sendiri adalah merangsang produksi kolagen dan meningkatkan volume kulit. Bahkan memecah kelebihan melanin, meminimalkan munculnya bintik hitam dan pigmentasi.
Dirilis dari Self, niacinamide adalah salah satu dari dua bentuk utama vitamin B3 (niacin). Ini sering disebut-sebut untuk membantu mengelola jerawat, rosacea, masalah pigmentasi dan kerutan.
5. Vitamin C memiliki banyak manfaat untuk kulit
Vitamin C yang dioleskam secara topikal, ini dapat membantu pengobatan bekas jerawat. Bahwa vitamin C dapat mencegah jerawat, sehingga mencegah jaringan parut di kemudian hari.
Diinformasikan dari Healthline, vitamin C mengobati bekas jerawat dengan meningkatkan sintesis kolagen. Ini protein yang bertanggung jawab untuk struktur kulit dan membangun kembali kulit yang sehat. Akhirnya, vitamin C mempercepat penyembuhan luka jerawat.
Bahkan kandungan vitamin C pada skincare juga memiliki banyak manfaat kulit, salah satunya adalah mengurangi munculnya bekas jerawat melalui peningkatan kolagen dan sifat perbaikan kulit. Termasuk memperbaiki warna kulit, mengobati hiperpigmentasi dan melasma.
Itulah 5 kandungan skincare untuk memudarkan bekas jerawat. Sebaiknya konsultasikan dengan dokter kulit tentang pilihan perawatan dan teknik manajemen terbaik, ya!
Baca juga:
- 5 Kandungan Salep untuk Mengobati Jerawat Ringan Hingga Sedang
- Agar Tidak Semakin Parah, Inilah 5 Cara Mengobati Jerawat Vulgaris
- 5 Obat yang Sering Diresepkan Dokter untuk Penghilang Jerawat