Kamu Perlu Tahu 5 Kelebihan Menggunakan Lip Tint
Ternyata formula lip tint lebih tahan lama, lho!
6 Maret 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kamu sedang bingung mencari pewarna bibir yang ringan seperti aktris Korea?
Ya, lip tint bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat untuk membuat natural look pada riasan wajahnya.
Selain itu, jenis pewarna bibir ini bertekstur cukup cair. Saat memakainya, maka akan menghasilkan warna bibir alami yang segar dan tahan lama.
Yuk, simak 5 kelebihan menggunakan lip tint yang perlu kamu ketahui. Berikut informasi selengkapnya dari Popmama.com:
1. Penggunaan lip tint cenderung tahan lama
Tahukah kamu?
Formula pada produk lip tint memiliki kandungan yang jauh lebih tahan lama dan bersifat melembutkan jika dibandingkan lipstik pada umumnya.
Di mana tekstur lip tint yang cair bisa membuat warnanya meresap di bibir, sehingga ketahanannya cenderung tahan lama.
Meski sudah seharian memoleskan lip tint, ternyata tak akan pudar dan terhapus. Jadi, kamu tidak perlu lagi touch up setelah makan atau minum.
Editors' Pick
2. Rona bibir menjadi lebih segar dan natural
Untuk tampilan natural sehari-hari, riasan bibir dengan menggunakan lip tint memang menjadi pilihan yang tepat.
Teksturnya yang lebih cair, sehingga lebih ringan dan membuat rona bibir menjadi lebih segar.
Apalagi saat ini ada berbagai macam warna lip tint yang tersedia, mulai dari soft pink, pink, merah, orange, peach dan coral.
Dengan memilih lip tint, maka bibir akan terasa nyaman meski beraktivitas seharian.