Lakukan 5 Perawatan Ini untuk Mencegah Munculnya Jerawat di Punggung

Dapatkan manfaat baik dari eksfoliasi dengan scrub

29 Mei 2022

Lakukan 5 Perawatan Ini Mencegah Muncul Jerawat Punggung
Freepik

Selain jerawat di wajah, jerawat di punggung menjadi masalah kulit bagi banyak orang.

Apakah kamu salah satunya?

Kehadiran jerawat di punggung sangat menganggu, karena terasa gatal dan membuat kamu jadi tidak nyaman.

Jerawat di punggung biasanya dipengaruhi oleh faktor genetik, obat-obatan tertentu, keringat hingga stres.

Mencegah jerawat di punggung tentu jauh lebih baik. Ada pun cara untuk mencegahnya yaitu dengan melakukan lima langkah perawatan kulit berikut ini.

Yuk, langsung simak informasinya dari Popmama.com :

1. Eksfoliasi kulit dengan scrub untuk mengangkat sel kulit mati

1. Eksfoliasi kulit scrub mengangkat sel kulit mati
Freepik

Berada di lokasi tersembunyi, jerawat punggung dapat dengan mudah terinfeksi dan meninggalkan bintik hitam.

Kalau sudah begitu, sebagai pencegahan cobalah melakukan scrubbing setidaknya sebanyak 2-3 kali selama seminggu.

Manfaat dari mengeksfoliasi tubuh dengan scrub adalah dapat membuang sel-sel kulit mati yang belum lepas dari permukaan kulit.

Gunakanlah scrub yang mengandung antibakteri dari bahan alami seperti tea tree oil atau charcoal yang berfungsi mendetoks racun dari dalam tubuh.

Editors' Pick

2. Gunakan sabun khusus untuk membunuh bakteri di dalam kulit

2. Gunakan sabun khusus membunuh bakteri dalam kulit
Pixabay/silviarita

Setelah selesai beraktivitas, sebaiknya kamu langsung mandi agar keringat dan bakteri penyebab jerawat tidak bersarang di kulit.

Lalu gunakanlah sabun khusus yang mengandung benzoil peroksida dan salicylic acid.

Di mana kandungan tersebut mampu menyerap udara dan membunuh bakteri di dalam kulit.

Jika digunakan dengan rutin, maka bisa membantu mengendalikan jerawat di punggung dan mengurangi tingkat keparahannya.

Saat membersihkan punggung menggunakan produk ini, sebaiknya diamkan selama 2 sampai 5 menit sebelum dibilas.

Dengan mendiamkannya sebelum dibilas, bahan aktif dari sabunnya bisa meresap ke bagian dalam kulit yang bermasalah.

3. Hindari moisturizer yang memiliki minyak berlebih

3. Hindari moisturizer memiliki minyak berlebih
Freepik

Untuk mencegah jerawat di punggung, maka hindari memakai produk yang mengandung petrolatum atau minyak berlebih seperti moisturizer.

Hal tersebut justru akan mengundang timbulnya jerawat di punggung.

Produk skincare dengan label sangat ringan atau mudah menyerap ini bisa kamu gunakan.

Selain itu, kamu dapat mengaplikasikan krim untuk kulit yang berjenis non-comedogenic dan non-acnegenic.

4. Beralih ke shampo non-comedogenic

4. Beralih ke shampo non-comedogenic
Pixabay/igorovsyannykov

Penyebab jerawat di punggung yaitu pori-pori yang tertutup oleh minyak dan salah menggunakan produk perawatan rambut.

Jadi cegalah jerawat di punggung dengan menghindari shampo yang menghasilkam banyak busa.

Beralihlah ke shampo non-comedogenic yang tidak menyumbat pori-pori kulit.

Selain itu, menggunakan produk shampo dengan kandungan salicylic acid pada shampo juga bisa membantu kamu terhindar dari jerawat di punggung.

5. Mengenakan pakaian dengan bahan katun

5. Mengenakan pakaian bahan katun
Freepik

Berada di daerah dengan cuaca panas dan kelembapan tinggi dapat meningkatkan bakteri. Hal itulah yang bisa menyebabkan munculnya jerawat di punggung.

Pakaian ketat juga bisa menjebak kotoran dan keringat di punggung.

Untuk mencegahnya, kamu harus benar-benar memerhatikan bahan baju yang dipakai.

Jadi selalu gunakan pakaian longgar dan berbahan katun agar tetap ada pertukaran udara, sehingga keringat tidak akan terperangkap di kulit.

Nah, sekarang kamu sudah tahu 5 cara mencegah jerawat di punggung. Sekarang saatnya menerapkan kelima langkah di atas. Selamat mencoba.

Baca juga: 

The Latest