5 Rutinitas Kecantikan Alami dari Negara Lain Ini Bisa Diterapkan
Perawatan kecantikan tidak harus mengeluarkan banyak biaya, lho!
27 April 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Merawat dan menjaga kecantikan wajah memang sangatlah penting.
Apalagi seiring dengan semakin canggihnya teknologi, hal ini pun memengaruhi industri kecantikan yang mulai berinovasi dengan berbagai jenis perawatan wajah.
Namun perawatan kecantikan tidak harus mengeluarkan banyak biaya dan menghabiskan banyak waktu.
Faktanya, kamu bisa melakukan beberapa perawatan kecantikan sendiri di rumah.
Nah, berikut Popmama.com berikan 5 perawatan kecantikan alami dari berbagai negara yang bisa kamu terapkan :
1. Argan oil dari Maroko dijadikan untuk kesehatan rambut
Apakah kamu pernah mendengar argan oil?
Ya, negara Maroko memang terkenal menggunakan minyak esensial dari bahan-bahan natural seperti argan oil.
Di mana argan oil atau Moroccan oil dipercaya dapat memperbaiki struktur rambut yang rusak dan membantu menjadikan rambut lembut nan sehat.
Moroccan oil sendiri memiliki warna minyak yang keemasan, sehingga kerap dikenal juga dengan sebutan gold liquid.
Cara memakainya cukup teteskan argan oil di telapak tangan, lalu usapkan pada rambut dan biarkan semalaman. Rambut yang sehat mengkilat akan jadi milik kamu.
Editors' Pick
2. Ayuverda adalah pengobatan tradisional dari India
Ayurveda adalah pengobatan tradisional yang berasal dari India dan sudah digunakan sejak sangat lama.
Tujuan utama dari Ayurveda yakni untuk mendapatkan tubuh yang sehat dan seimbang tanpa memakai obat-obatan atau operasi.
Di mana perawatan kulit Ayuverda melibatkan pendekatan holistik untuk kecantikan dengan menggunakan bahan-bahan alami.
Seorang praktisi Ayurveda akan melakukan beberapa perawatan, seperti pemurnian darah, pijat, minyak medis, herbal dan enema atau pencahar.
3. Menggunakan kentang di bawah mata ala perempuan Spanyol
Saat perempuan Spanyol sedang memiliki mata panda, maka mereka selalu mengatasinya dengan irisan kentang.
Ya, pemutihan alami dari kentang akan bekerja secara ajaib.
Dengan melakukan ini secara teratur, maka lingkaran hitam di mata mulai menghilang.
Cara pemakaiannya cukup mudah, iris kentang tipis-tipis dan tempelkan di mata selama 10 menit.
4. Mandi susu menjadi ritual ratu Mesir setiap harinya
Cleopatra yang terkenal sebagai salah satu sosok ratu Mesir legendaris akan kecantikannya ini ternyata sering mandi susu.
Ya, baginya susu lebih dari sekedar untuk diminum dan dimakan. Tapi Cleopatra memanfaatkan susu sebagai perawatan kecantikan yang ia lakoni.
Cleopatra biasa berendam mandi susu setiap harinya menggunakan sekitar 700 ekor keledai per harinya untuk melembutkan kulit dan mengangkat sel kulit matinya.
Faktanya, mandi susu bisa membantu meremajakan kulit dan menyembuhkan masalah kulit.
5. Masker anggur jadi andalan bagi perempuan di negara Chili
Agar bisa mendapatkan kulit yang bercahaya, para perempuan di negara Chili selalu menggunakan pasta anggur sebagai masker di wajah.
Faktanya, masker dari pasta anggur berfungsi untuk mencerahkan kulit wajah, mengangkat sel-sel kulit mati hingga menangkal radikal bebas karena kandungan vitamin E dan C.
Mereka membuat pasta ini dengan cara menumbuk segenggam buah anggur merah, lalu ditambahkan dua sendok makan tepung putih.
Setelah itu, pasta anggur digunakan sebagai masker wajah dan didiamkan selama 10 menit. Baru kemudian dibilas.
Demikianlah kelima rangkaian perawatan dari berbagai negara. Apapun jenis perawatan wajahnya, gunakan produk kecantikan alami secara rutin setiap hari.
Baca juga:
- Wow! Ini 7 Manfaat Puasa untuk Kesehatan dan Kecantikan
- 5 Tips Kecantikan yang Buat Kamu Tampak Glowing Saat Meeting Online
- 7 Jenis Rempah Khas Indonesia yang Baik untuk Kecantikan