Lipstik bukan sekedar pewarna bibir, tetapi juga bisa membuat wajah terlihat lebih segar, menonjolkan fitur terbaik, bahkan menyempurnakan tampilan secara keseluruhan.
Namun, tidak semua warna lipstik cocok untuk setiap orang. Sering kali, warna yang terlihat bagus di orang lain belum tentu cocok di bibir kita.
Itulah sebabnya, memahami cara memilih lipstik yang sesuai dengan warna kulit dan undertone sangat penting agar hasilnya maksimal dan nyaman digunakan sehari-hari.
Bagi Mama yang masih bingung memilih warna lipstik yang tepat, jangan khawatir ya, Ma. Popmama.comtelah merangkum tips dengan tujuh cara memilih lipstik yang cocok dengan warna kulit kamu di bawah ini!
1. Kenali warna kulit kamu
Freepik/lookstudio
Setiap warna kulit memiliki kecocokan tersendiri dengan warna lipstik. Kulit terang cenderung lebih cocok dengan warna-warna lembut seperti pink muda atau peach, sementara kulit medium hingga sawo matang bisa tampil stunning dengan warna merah atau berry. Bagi kamu yang memiliki kulit gelap, warna bold seperti plum atau merah marun bisa memberikan kesan elegan dan menawan.
Supaya lebih meyakinkan, kamu bisa lihat swatch warna lipstik di kulit tangan atau langsung di bibir. Jangan ragu untuk bereksperimen dengan berbagai warna, dan tetap pastikan untuk sesuai dengan karakter warna kulit kamu ya, Ma!
2. Pahami undertone kulit
Freepik
Selain warna kulit, undertone juga berperan besar dalam pemilihan lipstik. Undertone hangat dengan nuansa kekuningan akan cocok dengan warna-warna bernuansa oranye, merah bata, atau peach. Sebaliknya, undertone dingin dengan rona kebiruan lebih cocok dengan warna pink, berry, atau merah dengan dasar kebiruan.
Cara paling mudah menentukan undertone adalah dengan melihat warna pembuluh darah di pergelangan tangan. Jika tampak hijau, berarti undertone kamu hangat, sedangkan jiwa lebih kebiruan, berarti undertone kamu dingin. Bila kamu masih sulit menentukannya, kemungkinan besar undertone yang kamu miliki adalah netral dan bisa menggunakan berbagai warna!
3. Pilihan warna untuk kulit sawo matang dan gelap
freepik/drobotdean
Salah satu kesalahan umum pemilik kulit sawo matang dan gelap adalah memilih warna lipstik yang terlalu terang, sehingga tampak pucat atau keabu-abuan. Sebaiknya pilih warna-warna yang lebih kaya, seperti merah tua, ungu plum, atau nude dengan sentuhan cokelat keemasan untuk tampilan yang lebih natural.
Namun, jika kamu ingin tetap menggunakan warna terang, maka gunakan lip liner yang lebih gelap untuk menciptakan efek gradasi yang lebih harmonis. Dengan teknik ini, lipstik terang bisa tetap terlihat cantik tanpa membuat wajah tampak kusam.
4. Pilihan warna untuk kulit terang dan medium
Freepik
Kulit terang dan medium bisa terlihat memudar jika memakai lipstik yang terlalu bold tanpa riasan penyeimbang. Warna pink muda, peach, atau coral bisa menjadi pilihan sempurna untuk tampilan segar dan natural. Untuk kamu yang ingin memakai lipstik merah, pilihlah yang memiliki dasar biru atau merah klasik untuk memberikan kesan cerah.
Selain itu, hindari warna abu-abu atau cokelat tua yang bisa membuat wajah terlihat kusam. Jika tetap ingin menggunakan warna gelap, padukan dengan blush on atau eye make up yang lebih soft agar tampilan tetap seimbang.
5. Sesuaikan dengan tekstur dan finish lipstik
Freepik/jcomp
Warna bukan satu-satunya faktor yang perlu diperhatikan, karena tekstur dan finish lipstik juga berpengaruh pada tampilan akhir.
Jika ingin tampilan yang lebih tahan lama dan bold, lipstik matte bisa menjadi pilihan. Namun, untuk hasil yang lebih lembut dan lembap, lipstik satin atau glossy bisa menjadi opsi yang lebih nyaman, lho.
Sedangkan, untuk kamu yang memiliki bibir kering, pilih lipstik dengan kandungan pelembap seperti hyaluronic acid atau vitamin E agar bibir tetap terhidrasi.
Selain itu, lip balm bisa digunakan sebelum kamu mengaplikasikan lipstik agar hasil akhirnya lebih halus dan merata.
6. Gunakan lip liner untuk tampilan lebih sempurna
Freepik/Racool_studio
Tips berikutnya adalah lip liner yang bisa menjadi trik ampuh agar lipstik lebih rapi dan tahan lama. Pilih lip liner dengan warna yang senada atau sedikit lebih gelap dari lipstik untuk menciptakan efek kontur yang lebih penuh dan tegas.
Selain itu, lip liner juga bisa digunakan untuk membuat bibir terlihat lebih simetris. Cukup aplikasikan secara tipis di tepi bibir sebelum menggunakan lipstik favorit kamu agar penampilan lebih profesional dan terdefinisi dengan sangat baik.
7. Sesuaikan dengan gaya make up dan outfit
Pexels/Ali Pazani
Terakhir, agar penampilan semakin maksimal, pilih warna lipstik yang sesuai dengan gaya make up dan outfit yang dikenakan. Jika riasan mata sudah cukup bold, simbangkan dengan warna lipstik yang lebih natural. Sebaliknya, jika ingin tampilan stand out, gunakan lipstik berwarna cerah untuk menjadi fokus utama penampilan kamu.
Begitu juga dengan outfit warna-warna tertentu bisa lebih menonjol jika dipadukan dengan lipstik yang selaras. Misalnya, dress warna merah akan terlihat lebih elegan dengan lipstik merah klasik, warna pastel akan serasi dengan lipstik nude atau pink lembut.
Perlu Mama ingat, menemukan lipstik yang tepat bukan hanya soal tren, tetapi juga tentang bagaimana warna tersebut menyatu dengan warna kulit dan gaya personal Mama.
Dengan mengikuti tujuh cara memilih lipstik yang cocok dengan warna kulit di atas, Mama bisa menunjukkan tampilan yang lebih menawan!