7 Outfit Ikonik dari Film Legendaris yang Bisa Kamu Tiru!

Outfit dari film-film legendaris ini menjadi ikonik dan bisa kamu tiru, lho!

7 November 2024

7 Outfit Ikonik dari Film Legendaris Bisa Kamu Tiru
Pinterest/AiSudo/jenassainte/reddit.com

Banyak film, baik lokal maupun internasional, menampilkan outfit ikonik yang tidak hanya memukau tapi juga menjadi inspirasi fashion. Leway gaya unik dari para karakter, kita bisa mengambil referensi untuk menciptakan tampilan stylish di kehidupan sehari-hari. 

Inilah tujuh outfit ikonik dari film-film yang bisa jadi inspirasi kamu, mulai dari film Indonesia hingga hollywood, bisa kamu tiru dalam berbagai kesempatan.

Yuk, cari tahu bersama Popmama.com di sini!

1. Rangga dan Cinta dari film “Ada Apa dengan Cinta?”, tiru gaya kasual dan nuansa vintage

1. Rangga Cinta dari film “Ada Apa Cinta”, tiru gaya kasual nuansa vintage
Pinterest/Jana Kakashi

Film Indonesia yang ikonik di awal tahun 2000-an ini tak hanya menghadirkan cerita cinta yang menggemaskan, tapi juga style Cinta dan Rangga yang khas. Gaya kasual Cinta kerap menampilkan t-shirt simpel dengan rok panjang, scarf di leher, serta tas selempang berbahan kain.

Outfit ini mudah ditiru untuk tampil kasual dengan sentuhan vintage, pas untuk hangout atau acara resmi. Sedangkan Rangga menggunakan kaos polos dan dibaluti kemeja kotak-kotak yang simpel menambahkan kesan santai dan kasual yang bisa digunakan dalam segala acara semi formal. 

Untuk meniru gaya Cinta dan Rangga, pilih t-shirt polos atau berdesain simpel yang nyaman dipadukan dengan celana serta kemeja kotak-kotak. Tambahkan scarf kecil atau choker sebagai aksesori. Sentuhan ini akan memberi kesan klasik tanpa berlebihan.

2. Mia dalam “La La Land”, dress kuning yang feminin dan elegan

2. Mia dalam “La La Land”, dress kuning feminin elegan
Pinterest/Albanolunaalessandra

Film La La Land tak hanya menenangkan hati penonton lewat cerita romantisnya, tetapi juga dengan pilihan busana yang elegan. Salah satu outfit ikonik dalam film ini adalah dress kuning cerah yang dikenakan oleh Mia saat menari bersama Sebastian. Dress ini memberikan kesan feminin dan ceria, cocok untuk kamu yang ingin tampil anggun di acara semi-formal atau kencan. 

Buat kamu yang ingin meniru gaya Mia, pilihlah dress berwarna kuning atau cerah dengan model yang simpel namun anggun. Kamu bisa memilih potongan A-line atau wrap dress yang memberikan kesan elegan tanpa terlalu formal. 

Padukan dengan flat shoes atau heels berwarna netral, dan kamu bisa mulai tampil menawan!

Editors' Pick

3. Milea dan Dilan dalam “Dilan 1990”, kenakan sweater dan jeans untuk tampil santai

3. Milea Dilan dalam “Dilan 1990”, kenakan sweater jeans tampil santai
Pinterest/jenassainte

Karakter Milea dalam Dilan 1990 dikenal dengan gaya santainya yang simpel tapi tetap menarik. Milea sering terlihat mengenakan sweater polos dan jeans, memberikan kesan kasual dan nyaman. Gaya ini sangat cocok untuk kamu yang ingin tampil santai tanpa perlu effort berlebih, terutama untuk aktivitas sehari-hari seperti kuliah atau hangout. 

Memilih sweater berwarna netral atau pastel yang nyaman, dan padukan dengan jeans model high-waist atau straight cut. Untuk semakin mirip dengan gaya Milea, kamu dapat melengkapinya dengan sneakers atau sepatu flat untuk tampilan yang chic namun tetap sederhana. Gaya ini akan membuat kamu terlihat stylish tanpa perlu berlebihan. 

4. Alex dalam film “A Copy of My Mind”, bergaya kasual street style

4. Alex dalam film “A Copy of My Mind”, bergaya kasual street style
imdb.com

Di film Indonesia A Copy of My Mind, karakter Alex (Chicco Jerikho) tampil simpel namun memikat dengan gaya street style yang effortless. Karakter ini banyak mengenakan t-shirt dan kemeja flannel yang dipadukan dengan jeans atau celana panjang hitam. Gaya kasual ini cocok untuk penampilan sehari-hari, terutama bagi kamu yang suka gaya santai namun tetap stylish.

Untuk tampilan ala Alex, kamu bisa memadukan t-shirt polos dengan kemeja flannel sebagai outer. Padukan dengan jeans atau celana hitam serta sepatu sneakers untuk gaya street style yang simpel namun modern.

5. Cher di film “Clueless”, gaya preppy yang klasik

5. Cher film “Clueless”, gaya preppy klasik
Pinterest/𝓻𝓸𝓶𝓲

Karakter Cher Horowitz dalam film Clueless adalah ikon fashion tahun 90-an dengan gaya preppy yang mencolok. Salah satu outfit paling diingat adalah setelan plaid berwarna kuning cerah yang chic dan fun. Gaya ini bisa jadi pilihan untuk tampil beda, terutama jika ingin mengusung tema vintage yang playful.

Jika kamu ingin mengimitasi gaya Cher, carilah mini skirt bermotif plaid yang dipasangkan dengan blazer atau cardigan serupa. Tambahkan sentuhan akhir dengan kaos kaki panjang dan sepatu loafers untuk penampilan yang lebih stylish. Setelan ini sempurna untuk acara kasual bertema 90-an atau saat kamu ingin menonjol dengan nuansa retro yang menarik perhatian.

6. Andy Sachs dalam “The Devil Wears Prada”

6. Andy Sachs dalam “The Devil Wears Prada”
reddit.com

Karakter Andy Sachs, yang diperankan oleh Anne Hathaway, mengalami transformasi gaya yang luar biasa dalam The Devil Wears Prada. Salah satu outfit ikoniknya adalah kombinasi trench coat yang chic dengan turtleneck dan celana slim-fit. Gaya ini sangat cocok untuk tampilan profesional dan elegan.

Untuk meniru gaya Andy, pilih trench coat berwarna netral, seperti beige atau hitam, lalu padukan dengan turtleneck dan celana panjang berwarna gelap. Sepatu boots atau heels akan melengkapi penampilanmu, membuatmu siap untuk menghadiri pertemuan atau acara formal.

7. Gaya dan style gothic Emely dalam “A Haunting in Venice”

7. Gaya style gothic Emely dalam “A Haunting in Venice”
Pinterest/AiSudo

Film horor misteri terbaru A Haunting in Venice menampilkan karakter Emily, yang diperankan oleh Kelly Reilly. Gaya Emily dalam film ini menonjol dengan penggunaan palet warna yang gelap dan elegan. Salah satu outfit ikoniknya adalah gaun hitam panjang yang terinspirasi oleh suasana gothic.

Bila kamu ingin mengikuti gaya Emily, pilih gaun panjang berwarna hitam dengan detail lace atau satin. Padukan dengan sepatu pumps dan aksesori sederhana. Gaya ini sangat cocok untuk acara malam atau pesta formal, memberikan kesan misterius dan elegan.

Dengan berbagai outfit ikonik dari film-film legendaris di atas , kamu bisa mendapatkan inspirasi untuk menciptakan tampilan yang stylish dan unik. Dari gaya kasual hingga formal, ada banyak pilihan yang bisa disesuaikan dengan kepribadian dan selera fashion. 

Jadi, jangan ragu untuk mencoba gaya-gaya ini dan tunjukkan pesonamu di setiap kesempatan!

Baca juga:

The Latest