Mengenal Erigo, Brand yang Wakili Indonesia di New York Fashion Week
Bangga! Brand fashion lokal Erigo akan turut meramaikan ajang New York Fashion Week
6 September 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Brand fashion lokal Erigo Store menjadi satu-satunya brand lokal yang wakili Indonesia untuk melakukan peragaan busana terbesar di New York Fashion Week (NYFW) 2022 pada bulan September mendatang.
Di NYFW, Erigo akan menampilkan lini baru mereka, Erigo X, yang secara eksklusif dibuat untuk tampil perdana di peragaan busana tersebut dengan total penampilan sebanyak 60 looks.
CEO Erigo Store, Muhammad Sadad, mengatakan bahwa Erigo X akan mengusung konsep Gender Neutral yang dapat digunakan oleh semua kalangan. “Kita pengen memberikan karya-karya bisa dipakai dengan semua orang, semua gender, dan berbagai bentuk Erigo X kita akan perkenalkan ke publik,” ujarnya dalam konferensi pers, (23/02/2021).
Nah, penasaran seperti apa prestasi Erigo Store sampai bisa mendunia seperti sekarang.
Berikut Popmama.com telah merangkumnya untuk kamu. Yuk, disimak!
1. Awal mula berdirinya Erigo Store
Muhammad Sadad selaku CEO Erigo Stro mendirikan Erigo pada tahun 2011 di kamar bertipe studio di Depok, Jawa Barat. Saat itu, Sadad menceritakan masih melakukan semuanya sendirian.
Awalnya, Sadad belum menggunakan nama brand Erigo Store dan masih menjual produk berkonsep batik dan ikat. Sayangnya, konsep tersebut sepi peminat. Sadad memutuskan untuk beralih ke konsep produk kasual dan mulai mengubah identitas brand saat peluncuran online webstore mereka.
2. Iklan Erigo terpampang di Time Square
Belum lama ini juga ramai di media sosial karena iklan brand Erigo sempat terpampang di salah satu Gedung Time Square, New York, Amerika Serikat (AS). Time Square merupakan pusat komersial, hiburan dan destinasi yang wajib dikunjungi turis ketika datang ke AS.