10 Rekomendasi Baju Lebaran Tunik, Tampil Elegan!

Tampil glamor dan elegan saat Hari Raya Idulfitri

22 Januari 2024

10 Rekomendasi Baju Lebaran Tunik, Tampil Elegan
Shopee.co.id/Luxxe Studio/abinayabutik.com

Dalam momen menyambut perayaan Hari Raya Idulfitri seluruh umat muslim biasanya melakukan beberapa persiapan, salah satunya adalah persiapan busana. Tentunya, semua masyarakat ingin berhias diri menyambut Hari Lebaran. 

Maka dari itu, biasanya masyarakat berburu belanja baju Lebaran dengan mendatangi pusat perbelanjaan maupun secara online

Beberapa model busana bisa menjadi pilihan, salah satunya adalah baju tunik. Baju tunik merupakan model pakaian yang biasanya didesain dengan panjang kebawah mulai dari pinggul hingga betis.

Mama tidak perlu khawatir, berikut ini Popmama.com siap berikan 10 rekomendasi baju lebaran tunik. 

Simak berikut ini ya, Ma!

1. Malaika Ethnic

1. Malaika Ethnic
Instagram.com/haideeorlin

Rekomendasi pertama adalah baju tunik Malaika Ethnic yang memiliki desain motif mewah, sehingga cocok digunakan saat Hari Raya. 

Malaika Ethnic dibuat dari bahan plisket full sulam dengan memiliki detail kancing pada bagian depan serta terdapat tali pengait pada bagian pinggang. 

Baju tunik ini tersedia dalam beragam pilihan warna, seperti black, pink tosca, bronze gold, pink blue, gold, dan navy blue. Malaika Ethnic dibanderol dengan harga Rp395 ribu. 

2. Ayuna tunik

2. Ayuna tunik
Shopee.co.id/Luxxe Studio

Rekomendasi selanjutnya adalah baju tunik Ayuna yang memberikan kesan elegan saat Hari Raya. Baju ini memiliki detail kancing pada bagian depan serta detail kerutan pada bagian lengan. 

Baju tunik Ayuna tersedia dengan innernya dan bisa dipadukan dengan celana kulot atau rok tenun lho, Ma. Baju ini dibanderol dengan harga Rp1,1 juta.

3. Lafeya tunik

3. Lafeya tunik
Shopee.co.id/Luxxe Studio

Lafeya terbuat dari bahan tule bordir premium yang memiliki detail full bordir dengan rampel pada bagian leher dan kerut pada bagian tangan. 

Baju ini dilengkapi dengan kancing bertema vintage pada bagian depan dan disertai dengan inner yang senada. Lafeya terdiri dari delapan warna, antara lain Lily Blue, Lily Blush, Lily Nude, Lily Mauve, Lily Sage, Peony Blush, Peony Sage, dan Peony Blue

Baju ini ditawarkan dengan harga Rp375 ribu.

4. Mandalika set

4. Mandalika set
Instagram.com/zareenahouse

Rekomendasi ini cocok untuk Mama yang tidak ingin ribet dengan membeli satu set busana untuk Hari Raya. Mandalika set memiliki model yang simple namun tetap memberikan kesan elegan. 

Baju ini didesain dengan bahan organza motif yang dikombinasikan dengan satin roberto cavalli dengan aksen payet mutiara yang membuat penampilan kamu semakin mempesona. 

Editors' Pick

5. Hava outer tunik

5. Hava outer tunik
Shopee.co.id/Dezhafhijab

Hava outer tunik terbuat dari bahan tile dot yang dipadukan dengan brukat. Baju ini dilengkapi dengan aksen tali pada bagian pinggang yang memberikan kesan lebih ramping. 

Selain itu, outer tunik ini juga memiliki detail kerutan pada bagian lengan. Hava outer tunik bisa dikombinasikan dengan celana kulot putih. 

Tersedia beragam jenis warna, seperti Black, Broken White, Sage Green, Mocca, Dusty Blue, Dusty Rose, Nude Cream, Mauve, Grey, Navy, dan Maroon. Baju ini ditawarkan dengan harga Rp130 ribu.

6. Soraia Ethnic

6. Soraia Ethnic
haideerorlinofficial.com

Soraia Ethnic terbuat dari bahan organza berkualitas tinggi yang memiliki detail bordiran bunga-bunga pada bagian depan. Desainnya memberikan kesan cerah dan ceria untuk dipakai di Hari Raya.

Baju tunik ini dilengkapi oleh tali pada bagian pinggang yang bisa diatur menyesuaikan tubuh serta terdapat ritsleting pada bagian belakang. 

Soraia Ethnic tersedia beragam jenis warna, seperti Green, Soft Pink, Lavender, Khaki, Cream, dan Bronze. Baju tunik ini ditawarkan dengan harga Rp398 ribu.

7. Alluna set signature

7. Alluna set signature
Shopee.co.id/Luxxe Studio

Alluna set signature memiliki detail cuttingan A-Line serta dilengkapi dengan kerutan pada lengan. 

Baju ini tersedia terpisah antara wrap dress dan outer. Tersedia banyak warna, seperti blue red, blue terracotta, sage gold, sage, gold, cream, dan rose choco

Alluna set signature dibanderol dengan harga Rp950 ribu.

8. Safiyya set

8. Safiyya set
abinayabutik.com

Safiyya dibuat dari bahan brokat lace berkualitas yang dilengkapi inner berbahan katun, sehingga terasa lembut dan nyaman.

Safiyya didesain dengan menawan serta elegan yang memiliki detail kancing pada bagian outer serta ritsleting pada bagian inner.  Memiliki beragam jenis warna, mulai dari black, sage, hazelnut, soft beige, blush, hingga broken white. 

Baju ini ditawarkan dengan harga Rp285 ribu. 

9. Kinara tunik

9. Kinara tunik
Shopee.co.id/Envi.ind

Kinara tunik dibuat dari bahan organza yang memiliki detail bordir mewah. Kamu bisa mengombinasikannya dengan celana kulot berwarna putih. 

Baju tunik ini tersedia beragam jenis warna dan motif, mulai dari sage, white, silver, nude, dusty pink, dan masih banyak lainnya. Kinara ditawarkan dengan harga Rp228 ribu.

10. Widuri lace outer

10. Widuri lace outer
Shopee.co.id/Untukputeri.official

Widuri terbuat dari bahan lace yang memberikan mewah. Outer ini memiliki detail kerut pada bagian lengan serta dilengkapi kancing hidup pada bagian depan. 

Outer tunik ini tersedia tiga jenis warna, mulai dari latte, grey, dan broken white. Widuri ditawarkan dengan harga Rp119 ribu. 

Nah itulah serangakaian informasi mengenai 10 rekomendasi baju lebaran tunik. Semoga bermanfaat ya, Ma! 

Baca juga:

The Latest