Jenama fashion lokal, Zeta Prive kembali menarik perhatian dengan kolaborasi terbarunya bersama desainer ternama Ivan Gunawan.
Koleksi eksklusif ini diberi nama “Ivan Gunawan For Zeta Privé” dan sudah bisa didapatkan di butik Zeta Prive yang berlokasi di Pondok Indah Mall 3, Jakarta Selatan.
Dinamai Royal Splendour Collection, koleksi ini terinspirasi dari keagungan Kerajaan Mughal, salah satu kerajaan Islam di Asia Tenggara.
Setiap busana dalam koleksi ini dirancang dengan perhatian tinggi terhadap detail dan craftsmanship, menghasilkan desain yang memancarkan estetika mewah serta keindahan yang tak lekang oleh waktu.
Terdiri dari beberapa tampilan yang elegan dan romantis, koleksi Ivan Gunawan X Zeta Prive hadir dengan palet warna yang mendominasi warna beige seperti soft pink, cokelat, merah, dan nude.
Setiap desainnya dipercantik dengan aksen manik-manik yang memberikan kilauan khas. Selain itu, koleksi ini menggunakan material premium, termasuk leather silk, satin silk, tulle, brokat, dan payet, yang semakin menambah kesan eksklusif dan berkelas.
Agar Mama nggak penasaran, yuk initip potret koleksi baju Lebaran dari Ivan Gunawan X Zeta Prive yang telah Popmama.comrangkum berikut ini!
1. Gamis berwarna mint menampilkan motif yang elegan
Dok. zeta prive
Gamis dengan nuansa mint ini menampilkan motif yang elegan, memberikan kesan mewah yang begitu menawan.
Bagian bawahnya dipercantik dengan material tulle berwarna soft pink, menciptakan perpaduan yang lembut dan feminin.
Kombinasi warna serta detail yang dihadirkan membuat gamis ini terlihat semakin anggun dan memancarkan pesona yang memikat, cocok untuk Mama yang ingin tampil menawan dengan sentuhan kemewahan yang tetap lembut.
2. Setelan yang memancarkan kemewahan
Instagram/ivangunawanprive
Kembali menampilkan busana setelan yang memancarkan kemewahan, kali ini hadir dengan desain elegan dalam balutan warna champagne yang lembut.
Atasan berlengan panjang dengan detail puff pada bahu menciptakan siluet yang anggun, sementara aksen renda di bagian manset menambah sentuhan feminin yang mewah.
Material berbahan velvet dengan kilau lembut semakin mempertegas nuansa glamor pada tampilan ini. Dipadukan dengan celana longgar berpotongan lurus, setelan ini tidak hanya memberikan kenyamanan tetapi juga menghadirkan kesan klasik yang tetap modern.
Ditambah dengan aksesori berupa headband mutiara dan anting berkilau, look ini semakin sempurna untuk Mama yang ingin tampil anggun dan berkelas.
Editors' Pick
3. Gamis dengan detail ruffle yang stylish
Instagram/ivangunawanprive
Koleksi ini hadir dengan material satin silk yang memberikan tampilan berkilau elegan dan terasa lembut saat dikenakan.
Detail ruffle yang stylish pada bagian depan menambah sentuhan feminin, sementara aksen renda di area kerah dan manset semakin memperkuat kesan anggun.
Potongan rok bertingkat dengan aksen ruffle menciptakan siluet flowy yang memancarkan keanggunan. Dilengkapi dengan sabuk senada untuk memberikan struktur pada tampilan, busana ini tidak hanya cocok dikenakan saat Lebaran, tetapi juga sempurna untuk berbagai acara spesial.
Mama bisa tampil menawan dengan gaya klasik yang tetap modern dan berkelas lho.
4. Tampil menawan di hari raya menggunakan setelan nuansa brown
Dok. zeta prive
Setelan dengan nuansa brown ini menghadirkan perpaduan culotte pants dan rok berbahan satin silk yang memberikan kesan elegan sekaligus nyaman saat dikenakan.
Dengan desain yang dirancang untuk menonjolkan siluet tubuh, setelan ini dilengkapi dengan belt di bagian pinggang yang membantu menciptakan ilusi tubuh lebih ramping dan proporsional. Material satin silk yang lembut dan berkilau menambah kesan mewah, sementara potongan culotte pants memberikan keleluasaan bergerak tanpa mengurangi estetika yang anggun.
Kombinasi warna earthy yang hangat juga membuat setelan ini mudah dipadukan dengan berbagai aksesori, menjadikannya pilihan sempurna bagi Mama yang ingin tampil menawan dalam berbagai kesempatan.
5. Ciptakan suasana Lebaran jadi berkesan menggunakan gamis dengan aksen outer
Instagram/ivangunawanprive
Untuk menciptakan suasana Lebaran yang lebih berkesan, gamis dengan aksen outer seperti ini bisa menjadi pilihan sempurna bagi Mama yang ingin tampil elegan tanpa kesan berlebihan.
Desainnya yang longgar memberikan kenyamanan saat dikenakan, sementara detail bordir pada lengan serta aksen garis vertikal di bagian depan menambah sentuhan mewah yang tetap minimalis.
Material satin silk dengan kilau lembut membuat tampilan semakin eksklusif, mencerminkan kemewahan yang anggun. Siluetnya yang jatuh sempurna memberikan efek jenjang, menjadikan busana ini cocok untuk berbagai acara spesial.
Dengan perpaduan warna nude yang lembut, gamis ini semakin mudah dipadukan dengan aksesori favorit mama.
6. Tampil memukau dengan busana gold yang mewah
Instagram/ivangunawanprive
Busana bernuansa gold ini menghadirkan kesan mewah dan anggun dengan detail brokat yang begitu elegan. Desain lengan panjang dengan aksen puff di bahu memberikan sentuhan klasik yang tetap modern.
Bagian pinggang yang diberi aksen belt serta rok berlapis menciptakan siluet yang lebih proporsional, menambah kesan feminin dan elegan.
Motif geometris yang diaplikasikan pada kain memberikan dimensi unik, sementara bordiran halus di bagian leher dan pergelangan tangan menambah kesan eksklusif.
Dipadukan dengan aksesori yang tepat, busana ini siap membuat Mama tampil memukau di hari raya.
7. Tampil nyaman dan istimewa dengan gamis outer bermotif yang menjuntai
Instagram/ivangunawanprive
Untuk menghadirkan suasana Lebaran yang lebih istimewa, gamis dengan aksen outer seperti ini bisa menjadi pilihan terbaik bagi Mama.
Desainnya yang elegan dengan nuansa pastel memberikan tampilan anggun tanpa kesan berlebihan. Potongan outer bermotif yang menjuntai menambah sentuhan mewah, sementara detail bordir dan kancing berhias batuan di bagian depan memperkuat kesan eksklusif.
Siluet yang flowy juga memastikan kenyamanan sepanjang hari. Dengan paduan aksesori yang tepat, Mama akan tampil memukau saat berkumpul bersama keluarga di momen Hari Raya yang penuh kebahagiaan.
Nah, demikian beberapa koleksi baju Lebaran dari Ivan Gunawan X Zeta Prive. Sangat mewah sekali ya, Apakah Mama tertarik dengan beberapa koleksi ini?