Para penggemar K-Pop tentu tahu bahwa setiap idol memiliki daya tarik tersendiri, tak hanya dari penampilan dan talenta, tetapi juga dari aroma khas yang mereka kenakan.
Banyak idol Korea yang dengan bangga membagikan parfum favorit mereka kepada penggemar, memberi kita kesempatan untuk merasakan aroma yang mereka pilih untuk tampil percaya diri.
Dari wangi segar hingga aroma yang lebih maskulin atau floral, pilihan parfum para idol ini sangat beragam tetapi semuanya punya cara tersendiri untuk memilih parfum.
Lantas jenis dan merek parfum apa saja yang menjadi favorit Idol Korea? agar kamu tidak penasaran lagi dan bisa samaan dengan idol korea favorit mu kali ini, Popmama.comtelah berhasil mengulasnya!
1. Bae Suzy Miss A, Jeanne by Lanvin
parfumo.com
Parfum favorit idol satu ini termasuk dalam kategori aroma yang lebih klasik, meski sudah dirilis sejak 2008, parfum dari Lanvin ini tetap menjadi pilihan Suzy. Keistimewaannya terletak pada wangi manis dan segar yang sangat cocok untuk digunakan setiap hari.
Bagi kamu yang penasaran, parfum ini didominasi oleh aroma buah-buahan, dengan perpaduan wangi blackberry, pear, citron, dan raspberry.
Selain itu, ada sentuhan bunga yang cukup mencolok, terutama dari bunga mawar, white freesia, dan peony yang memberikan nuansa segar dan feminin.
Kandungan utama:
Pear
Blackberry
Lemon
Raspberry
Manfaat:
Memberikan aroma segar dan manis
Memberikan kesan feminin dan elegan
Cocok untuk penggunaan sehari-hari
Harga Rp 698.000
2. IU, Hairspray Diptyque Eau Des Sens
diptyqueparis.com
Salah satu parfum yang layak dipertimbangkan oleh para penggemar K-Pop adalah Diptyque Eau Des Sens, yang ternyata menjadi favorit bagi penyanyi terkenal IU.
Ia sering menggunakan parfum ini sebagai hairspray, sehingga menciptakan wangi yang unik dan khas pada tubuhnya.
Banyak ulasan yang menyebutkan bahwa parfum ini memiliki daya tahan aroma yang luar biasa, yang membuatnya tetap terasa segar dan memikat sepanjang hari.
Kandungan utama:
Orange blossom
Angelica root
Patchouli
Juniper berry
Manfaat:
Memberikan aroma floral yang manis dan segar
Memberikan efek menenangkan dan mengurangi kecemasan
Untuk merawat kulit
Membantu menjaga kulit tetap sehat
Memiliki aroma yang hangat dan herbal, yang sering digunakan dalam aromaterapi untuk menenangkan sistem saraf dan meningkatkan suasana hati
Harga Rp 1.142.000
Editors' Pick
3. Jennie Blackpink, Paris Deauville by Chanel
chanel.com
Selanjutnya ada parfum favorit Jennie, pelantun lagu Solo dari Blackpink, adalah varian "Paris Deauville" dari Chanel.
Jennie rupanya menyukai aroma parfum yang dapat memberikan kesegaran pada tubuhnya, dan pilihan parfum ini sangat cocok dengan preferensinya.
"Paris Deauville" termasuk dalam kategori parfum high-end dengan aroma citrus yang segar dan ringan. Menurut Jennie, aroma citrus adalah pilihan favorit yang sering ia gunakan dalam kesehariannya.
Kandungan utama:
Basil
Petit Grain
Sicilian Orange
Manfaat:
Memberikan kesegaran yang tajam dengan aroma jeruk yang manis dan citrus
Menghadirkan nuansa ringan dan menyegarkan dari daun dan ranting pohon jeruk
Menambah lapisan wangi herba yang memberikan rasa segar dan sedikit pedas
Memberikan aroma yang sejuk dan segar
Harga Rp 2.810.000
4. Mina Twice, Aerin
aerin.com
Mina, personel Twice yang berasal dari Jepang, tampaknya memiliki selera parfum yang lebih elegan dan mewah.
Dilansir dari Koreaboo, dia memilih parfum dari brand Aerin dengan varian Ikat Jasmine sebagai favoritnya. Parfum ini dikenal dengan kombinasi aroma melati yang harum dan bunga honeysuckle yang manis, menciptakan wangi floral yang lembut namun memikat.
Dengan wangi yang elegan dan tahan lama, parfum ini berhasil menjadi pilihan Mina untuk memberikan sentuhan kelas dan keanggunan dalam setiap penampilannya.
Kandungan utama:
Melati (Jasmine)
Honeysuckle (Bunga Madu)
Water
Manfaat:
Memberikan sentuhan aroma floral yang manis dan sedikit segar
Memberikan aroma floral yang lembut
menciptakan kesan feminin yang memikat dan menggoda
Harga Rp 2.750.000
5. Taeyeon Girls Generation, Glow by JLo
walgreens.com
JLo menjadi salah satu merek parfum yang dikenal luas sebagai parfum selebriti legendaris. Sejak pertama kali diluncurkan pada tahun 2002, parfum yang diciptakan oleh penyanyi terkenal Jennifer Lopez ini telah menjadi favorit banyak orang dan masuk dalam jajaran parfum perempuan terlaris sepanjang masa.
Salah satu penggemarnya adalah Taeyeon, leader Girls Generation, yang memilih varian Glow dari JLo. Parfum ini memiliki aroma yang sangat lembut dan manis, mirip dengan wangi sabun segar setelah mandi.
Kandungan utama:
Alcohol Denat.
Fragrance (Parfum)
Aqua/ Water/Eau
Benzyl Salicylate
Ethylhexyl Methoxycinnamate
Hexyl Cinnamal
Hydroxycitronellal
Acrylates/Octylacrylamide Copolymer
Geraniol
Linalool
Butyl Methoxydibenzoylmethane
Manfaat:
Memberikan aroma yang khas dan menyegarkan
Memberikan aroma floral manis seperti bunga
Membantu memberi kestabilan pada aroma
Memberikan aroma lemon segar
Harga Rp 466.000
6. Yoona SNSD, L'Eau d'Issey by Issey Miyake
isseymiyakeparfums.com
Dalam memilih parfum, Yoona dari Girls Generation memilih L'Eau d'Issey dari brand Jepang ternama, Issey Miyake. Varian ini sangat populer di kalangan perempuan dan memiliki aroma yang berbeda dari parfum lainnya, yaitu perpaduan wangi aquatic dan ozonic.
Aroma tersebut memberi kesan segar yang semakin lama berubah menjadi lebih powdery, menciptakan kesan feminin yang lembut dan elegan bagi penggunanya.
Kandungan utama:
Alcohol,
Aqua (Water)
Butylphenyl Methylpropional
Linalool
Citronellol
Hydroxycitronellal
Benzyl Benzoate
Farnesol
Limonene
Citral
Manfaat:
Daya tahan lama
Menyegarkan dan menenangkan
Memberikan efek menenangkan dan membantu mengurangi stres atau kecemasan
Membantu menjaga kebersihan dan kesehatan kulit
Harga Rp 1.198.000
7. Yeri Red Velvet, Muschio Oro by Santa Maria Novell
smnovella.com
Berbeda dengan Yoona yang memilih parfum feminin, Yeri lebih suka parfum dengan dominasi aroma musk, yaitu Muschio Oro dari Santa Maria Novella
Parfum ini cocok bagi mereka yang menyukai wangi woody, earthy, dan lembut. Dengan aroma musk yang memberikan kesan halus, parfum ini juga diperkaya dengan kesegaran citrus di top notes-nya. Di middle notes, wangi mawar dan sentuhan rempah hangat hadir untuk menambah kedalaman.
Kandungan utama:
Alcohol Denat
Parfum (Fragrance)
Benzyl Salicylate
Linalool
Hexyl Cinnamal
Coumarin,
Hydroxycitronellal
Geraniol
Benzyl Benzoate
Cinnamyl Alcohol
Citronellol
Farnesol
Manfaat:
Memberikan aroma yang khas dan membuat tubuh terasa harum serta menyegarkan
Memberikan efek menenangkan
Membantu meredakan stres
Memberikan aroma floral yang lembut pada parfum
Memberikan aroma manis, sedikit seperti vanila atau almond
Harga Rp 2.380.000
Nah, itu dia beberapa parfum favorit Idol Korea, menurut mu mana yang paling cocok kamu pakai?