Baru! Adidas Luncurkan Gamis Bernuansa Sepak Bola
Adidas berkolaborasi dengan seniman Émile Samory untuk membuat gamis!
25 Juni 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Brand olahraga ternama dari negara Jerman, Adidas akan meluncurkan varian baru pada produk pakaiannya, yaitu gamis bernuansa sepak bola.
Gamis menjadi pakaian orang yang beragama Islam sejak jaman dahulu yang umumnya terdiri dari tunik panjang atau jubah. Gamis seringkali dipakai oleh lelaki dan perempuan untuk menutupi auratnya sesuai dengan prinsip agama islam sebagai orang muslim.
Adidas berkolaborasi dengan seniman berumur 25 tahun dari Paris, yaitu Émile Samory Fofana yang memiliki darah keturunan dari negara Mali untuk membuat gamis. Penasaran mengapa Adidas dan Émile Samory Fofana berkolaborasi?
Yuk simak penjelasan Adidas bikin gamis bernuansa sepak bola dari Popmama.com di bawah ini!
1. Gamis pertama dari Adidas dan Émile Samory
Untuk pertama kalinya Adidas berkolaborasi dengan seniman fotografer untuk membuat gamis bernuansa sepak bola yang dapat digunakan sebagai beribadah dan digunakaan untuk di lapangan. Seniman fotografer ini mengungkap pada laman media sosial Instagram-nya.
"Teman-teman, Saya sangat senang untuk mempersembahkan kolaborasi pertama saya dengan Adidas," tulis Émile Samory Fofana pada Instagram-nya Sabtu, 23/06/2024.
"Kami telah mengembangkan gamis sepak bola fungsional untuk kalian agar nyaman di lapangan sebagaimana (beribadah) di sajadah. Saya sangat bahagia dengan hasil dari perpaduan ini," sambungnya.
2. Alasan Émile Samory membuat proyek gamis sepak bola
Baginya sepak bola memiliki arti luas dan berada di dalam hatinya karena ia menghabiskan banyak waktu saat kecil di Mali, tempat ia jatuh cinta dengan sepak bola. Gamis sendiri menjadi ciri budaya cara berpakaian orang islam di Mali saat melaksanakan ibadahnya.
"Sepak bola berperan sebagai jembatan antara dua benua saya," jelas Émile dilansir One Block Down.
"Bagi saya, sepak bola adalah bentuk seni total dengan segala codifikasi, citra, keinginan menghasilkan keindahan, serta aspek bisnisnya seperti pasar, transaksi, dan lelang,"
Editors' Pick
3. Kecintaan dengan sepak bola
Selama kecil Émile Samory menghabiskan waktunya dengan kultur yang ada di negara Mali yang senang bermain bola dan penduduknya yang mayoritas beragama Islam sebanyak 95%.
"Saya punya kenangan sepak bola terbaik di Mali saat liburan sebagai anak. Saya bisa bermain sepanjang hari dan bahkan menonton empat pertandingan dalam satu hari," ungkap Émile pada One Block Down.
4. Satu tahun bekerjasama dengan Adidas
Dilansir dari laman media sosial Instagram-nya, Émile Samory Fofana menjelaskan bahwa dirinya sudah setahun berkolaborasi dengan Adidas untuk merealisasikan tujuannya dalam menggabungkan seni sepak bola dengan budaya Afrika Barat, khususnya negara kecilnya di Mali.
"Selama bertahun-tahun saya ingin menciptakan ini, dan kami mulai mengembangkan produk ini satu tahun yang lalu bersama tim luar biasa dari @adidasfootball. Terima kasih besar kepada @annelisebaumgarten @biancamast_ @madi_hmr @__fra__v dan semua orang dari markas besar Adidas di Herzo," tulisnya pada kolom caption akun Instagram-nya.
5. Design gamis sepak bola Adidas karya Émile Samory Fofana
Design gamis sepak bola dari kolaborasi Adidas dan Émile ini merupakan revolusi besar dalam sejarah olahraga baik dalam Adidas dan budaya itu sendiri. Hal ini menjadi perpaduan antara budaya Eropa dengan budaya islam.
Design gamis yang berjubah putih menjuntai ke bawah kaki dengan tambahan simbol tiga garis merek Adidas yang berwarna emas menampilkan kesan mewah dan suci.
6. Dapat membeli produknya secara via direct message
Émile Samory Fofana menjelaskan juga bahwa gamis ini akan diberikan secara eksklusif, akan tetapi tidak menutup kemungkinan bagi yang tertarik boleh mengirim pesan secara personal melalui akun Instagram pribadinya.
"Sekarang giliran kamu, dan saya tidak sabar untuk melihat kalian mengenakannya. Pengeluaran pertama akan eksklusif untuk teman dan keluarga, tetapi jika kamu tertarik, kirimkan saya DM," tulisnya
7. Kebanggaan dari Émile Samory Fofana
Dirinya pun mengungkap pada caption akun Instagram-nya bahwa dirinya tidak pernah berhenti apa yang sudah ia mulai hingga dirinya dapat berkolaborasi dengan brand papan atas.
"Sebagai seorang seniman multidisiplin, saya bangga bisa menghidupkan proyek istimewa ini dan mewujudkan visi saya dari awal hingga akhir. Mulai dari membuat gamis sepak bola yang inovatif, bekerja dengan desainer adidas, melakukan styling pada model-model saya, melakukan pemotretan kampanye, hingga mengenakan produk saya sendiri," tulisnya.
Demikian informasi mengenai Adidas akan menghadirkan gamis bernuansa sepak bola karya dari Émile Samory Fofana. Apakah kamu ingin mencobanya?
Baca Juga:
- 5 Tips Memilih Gamis untuk Perempuan Plus Size, Perhatikan Cuttingnya!
- Selain Gamis, 5 Ini Pilihan Outfit Lebaran untuk Mama
- 7 Rekomendasi Gamis Lebaran 2024 untuk Remaja Warna Pastel