Kiehl's Ultra Pure High-Potency Glycolic Acid: Kandungan & Cara Pakai

Serum skincare dengan 9.8% Glycolic Acid dari merek Kiehl's LLC!

26 Juli 2024

Kiehl's Ultra Pure High-Potency Glycolic Acid Kandungan & Cara Pakai
Dok. Kiehls

Apakah Mama pernah merasa kulit wajah kusam dan tekstur tidak rata? Mungkin itu tandanya kulit mama membutuhkan eksfoliasi untuk mengangkat sel-sel kulit mati yang menumpuk. Salah satu jenis produk yang dapat menjadi solusi adalah serum wajah.

Serum biasanya memiliki konsentrasi bahan aktif yang lebih tinggi dibandingkan produk skincare lainnya, sehingga manfaatnya lebih intensif. Salah satu serum yang wajib Mama coba adalah Kiehl's Ultra Pure High-Potency Serum 9.8% Glycolic Acid.

Apakah Mama pernah mendengar salah satu produk skincare ini? Atau bahkan Mama belum mengetahuinya? 

Tenang saja karena Popmama.com akan mengulas kandungan, manfaat, harga, dan cara menggunakan produk Kiehl's Ultra Pure High-Potency Serum 9.8% Glycolic Acid untuk Mama.

Yuk, simak informasinya di bawah ini, ya!

Apa sih itu Kiehl's Ultra Pure High-Potency Serum 9.8% Glycolic Acid?

Apa sih itu Kiehl's Ultra Pure High-Potency Serum 9.8% Glycolic Acid
Shopee.co.id

Kiehl's Ultra Pure High-Potency Serum 9.8% Glycolic Acid merupakan produk unggulan brand Kiehl's LLC dari Amerika yang menawarkan produk perawatan kulit, rambut, dan badan. Dengan kandungan Glycolic Acid sebesar 9.8%, serum ini dirancang untuk mengeksfoliasi sel-sel kulit mati dan membantu memperbaiki tekstur kulit.

Produk ini juga dikenal dengan formula minimalisnya yang hanya terdiri dari tujuh bahan, sehingga aman digunakan dan memberikan hasil yang optimal. Harga Kiehl's Serum Wajah ini cukup fancy, mengingat kualitas dan manfaat yang ditawarkannya, lho.

Editors' Pick

Dapat Menghaluskan Tekstur Kulit dan Bikin Tambah Glowing!

Dapat Menghaluskan Tekstur Kulit Bikin Tambah Glowing
Dok. Smith+Caugheys
  • Menghaluskan Tekstur Kulit:

Glycolic Acid bekerja dengan cara mengangkat sel-sel kulit mati di permukaan kulit. Proses ini membantu memperbaiki tekstur kulit sehingga kulit terasa lebih halus dan lembut saat disentuh.

  • Mengecilkan Pori-pori:

Pori-pori yang besar sering kali menjadi masalah, terutama bagi Mama dengan kulit berminyak. Serum ini membantu mengecilkan pori-pori sehingga kulit tampak lebih halus dan rapi.

  • Meningkatkan Kecerahan Kulit:

Glycolic Acid membantu menghilangkan sel-sel kulit mati yang menyebabkan kulit tampak kusam. Dengan penggunaan rutin, kulit Mama akan tampak lebih cerah dan bercahaya.

  • Mengeksfoliasi Sel-sel Kulit Mati:

Eksfoliasi adalah proses penting untuk menjaga kesehatan kulit. Dengan mengangkat sel-sel kulit mati, serum ini membantu kulit baru tumbuh dengan lebih baik, menjadikan kulit lebih segar dan muda.

  • Memberikan Tampilan Kulit yang Lebih Bercahaya:

Dengan tekstur yang lebih halus dan pori-pori yang lebih kecil, kulit akan tampak lebih bercahaya dan sehat. Serum ini membantu memberikan tampilan kulit yang glowing dan bercahaya alami.

Mengandung Bahan yang Efektif Mengangkat Sel Kulit Mati dan Kotoran yang Menumpuk

Mengandung Bahan Efektif Mengangkat Sel Kulit Mati Kotoran Menumpuk
Dok. Omgbart

Kandungan utama serum ini adalah Glycolic Acid-nya yang sebesar 9.8%, yang juga dikenal efektif dalam eksfoliasi kulit. Berikut adalah beberapa kandungan utama lainnya beserta manfaatnya:

  1. Glycolic Acid: Membantu mengangkat sel kulit mati dan memperbaiki tekstur kulit.
  2. Air: Sebagai pelarut dan memberikan kelembapan.
  3. Glycerin: Melembapkan kulit dan menjaga kelembapan alami.
  4. Propylene Glycol: Membantu penyerapan bahan aktif ke dalam kulit.
  5. Phenoxyethanol: Pengawet yang aman digunakan dalam kosmetik.
  6. Ethylhexylglycerin: Bahan pelembap dan pengawet alami.
  7. Citric Acid: Menyeimbangkan pH kulit.

6 Langkah Pemakaian Serum Ini

6 Langkah Pemakaian Serum Ini
Freepik

Agar serum ini dapat bekerja dengan maksimal, Mama sebaiknya mengikuti enam langkah di bawah ini. Berikut cara pakai produk skincare Kiehl's Ultra Pure High-Potency Serum 9.8% Glycolic Acid:

  1. Bersihkan wajah dengan pembersih yang lembut.
  2. Aplikasikan toner jika diperlukan.
  3. Teteskan serum ke telapak tangan dan aplikasikan ke seluruh wajah secara merata.
  4. Pijat lembut dengan gerakan melingkar hingga serum meresap.
  5. Gunakan pelembap untuk mengunci kelembapan.
  6. Disarankan digunakan pada malam hari.

Halal dan Cocok Dipakai oleh Segala Jenis Kulit

Halal Cocok Dipakai oleh Segala Jenis Kulit
Freepik

Produk Kiehl's Ultra Pure High-Potency Serum 9.8% Glycolic Acid cocok untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif. Namun, bagi Mama yang memiliki kulit sangat sensitif, disarankan untuk melakukan patch test terlebih dahulu.

Produk ini telah mendapatkan sertifikasi dari BPOM dengan nomor registrasi NE51221900012 dan bersertifikasi halal. Serum skincare ini berukuran 30 ml dengan harga Rp495.000 yang dapat Mama jangkau diberbagai toko online.

Dan juga produk ini memiliki varian lain dengan kandungan yang berbeda, lho! Yaitu Kiehl's Ultra Pure High-Potency Serum 1.5% Hyaluronic Acid dan Kiehl's Ultra Pure High-Potency Serum 5% Niacinamide.

Nah, itu dia informasi mengenai manfaat, kandungan, cara pakai, dan harga dari produk skincare Kiehl's Ultra Pure High-Potency Serum 9.8% Glycolic Acid yang dapat menghaluskan kulit kasar mama!

Semoga bermanfaat, ya.

Baca juga:

The Latest